bangunan, langit, outdoor, awan, Bangunan komersial, Arsitektur, kota

PARAH: Devaluasi Kartu Kredit Danamon American Express (Amex)

Layaknya BCA Singapore Airlines KrisFlyer, tepat pada 1 November 2023 nanti kartu kredit Danamon American Express (Amex) juga akan mengalami devaluasi besar-besaran.

Anda dapat melihat informasi lengkapnya di situs Danamon, namun berikut ringkasannya:

Devaluasi Kartu Kredit Danamon American Express (Amex)

Mulai 1 November 2023, kartu kredit Danamon American Express (Amex) akan mengalami 2 jenis devaluasi sekaligus:

  • Perolehan poin Membership Rewards (MR; khusus untuk Danamon American Express Platinum), dan

  • Penukaran poin Membership Rewards (MR) menjadi poin hotel atau airline miles.
Devaluasi Perolehan Poin Danamon American Express Platinum

  • Perolehan bonus 1 poin MR poin tiap berbelanja Rp2.500 akan dibatasi untuk total transaksi maksimal sebesar 1x limit kartu.

Berikut perbandingan perolehan poinnya sebelum dan setelah devaluasi:

Jumlah TransaksiSebelumSesudah
Sampai 1x limit2 poin MR tiap Rp2.500
(1 regular + 1 bonus)
2 poin MR tiap Rp2.500
(1 regular + 1 bonus)
Melebihi limit kartu2 poin MR tiap Rp2.500
(1 regular + 1 bonus)
1 poin MR tiap Rp2.500
Devaluasi Penukaran Poin Danamon American Express
  • Devaluasi perolehan poin ini berlaku untuk seluruh kartu Danamon American Express.

Berikut perbandingan rasio penukaran poinnya sebelum dan setelah devaluasi:

PoinSebelum
(semua kartu)
Danamon Amex
Platinum
Danamon Amex
Gold Charge
Danamon Amex
Lainnya
AirAsia Rewards
(d/h AirAsia BIG)
4 MR/poin8 MR/poin
(naik 100%)
10 MR/poin
(naik 150%)
14 MR/poin
(naik 250%)
KrisFlyer5 MR/mile5 MR/mile
(tetap)
6 MR/mile
(naik 20%)
8 MR/mile
(naik 60%)
GarudaMiles6 MR/mile8 MR/mile
(naik 33%)
9 MR/mile
(naik 50%)
10 MR/mile
(naik 67%)
Enrich6 MR/mile8 MR/mile
(naik 33%)
10 MR/mile
(naik 67%)
12 MR/mile
(naik 100%)
Cathay (d/h
Asia Miles)
7 MR/mile9 MR/mile
(naik 29%)
9 MR/mile
(naik 29%)
11 MR/mile
(naik 57%)
Hilton Honors2,4 MR/poin4,8 MR/poin
(naik 100%)
6,4 MR/poin
(naik 167%)
7,2 MR/poin
(naik 200%)
Marriott Bonvoy3,03 MR/poin5,61 MR/poin
(naik 85%)
6,31 MR/poin
(naik 108%)
9,09 MR/poin
(naik 200%)
Perolehan Poin Setelah Devaluasi

Mengumpulkan poin hotel atau airline miles unik sekarang menjadi jauh lebih sulit.

Walaupun memiliki perolehan KrisFlyer yang relatif bagus, saya selalu berkata bahwa setelah Citibank memangkas transfer partner kartu kreditnya, maka Danamon American Express menjadi satu-satunya cara praktis untuk mengumpulkan airline miles unik seperti United MileagePlus, British Airways Avios, atau Air France/KLM Flying Blue berkat kerjasamanya dengan Marriott Bonvoy.

Dengan berubahnya rasio penukaran poin, berikut perolehan efektif poin hotel atau airline miles unik tersebut mulai 1 November 2023:

Perolehan efektif airline miles dengan asumsi melalui Marriott Bonvoy dan sudah termasuk bonus miles saat menukarkan kelipatan 60.000 poin Marriott Bonvoy, apabila ada.

Danamon Amex
Platinum

(sampai 1x limit)
Danamon Amex
Platinum

(setelah 1x limit)
Danamon Amex
Gold Charge
Danamon Amex
Green Charge
Danamon Amex
Lainnya
Poin Hilton HonorsRp6.000/poinRp12.000/poinRp10.667/poinRp14.400/poinRp18.000/poin
Poin Marriott BonvoyRp7.014/poinRp14.028/poinRp10.522/poinRp18.182/poinRp22.727/poin
United MileagePlusRp14.028/mileRp28.056/mileRp21.044/mileRp36.364/mileRp45.455/mile
Frequent flyer program lainRp16.833/mileRp33.667/mileRp25.253/mileRp43.636/mileRp54.545/mile
American AAdvantage
Avianca LifeMiles
Delta SkyMiles
Korean Air SKYPASS
Rp21.042/mileRp42.083/mileRp31.566/mileRp54.545/mileRp68.182/mile
Air New Zealand AirPointRp1.122.222/$Rp2.244.444/$Rp1.683.502/$Rp2.909.091/$Rp3.636.364/$
teks, Font, cuplikan layar, Grafis, logo, desain grafis, deasin, Merek, tipografi
Mengumpulkan poin Marriott Bonvoy menjadi jauh lebih sulit mulai 1 November 2023.

Perolehan airline miles regular pun juga berubah cukup banyak, dimana kecuali untuk perolehan KrisFlyer miles dengan Danamon American Express Platinum semua lainnya mengalami perubahan signifikan.

Berikut perolehan efektif airline miles regular:

Danamon Amex
Platinum

(sampai 1x limit)
Danamon Amex
Platinum

(setelah 1x limit)
Danamon Amex
Gold Charge
Danamon Amex
Green Charge
Danamon Amex
Lainnya
AirAsia Rewards
(d/h AirAsia BIG)
Rp10.000/poinRp20.000/poinRp16.667/poinRp28.000/poinRp35.000/poin
KrisFlyerRp6.250/mileRp12.500/mileRp10.000/mileRp16.000/mileRp20.000/mile
GarudaMilesRp10.000/mileRp20.000/mileRp15.000/mileRp20.000/mileRp25.000/mile
EnrichRp10.000/mileRp20.000/mileRp16.667/mileRp24.000/mileRp30.000/mile
Cathay (d/h
Asia Miles)
Rp11.250/mileRp22.500/mileRp15.000/mileRp22.000/mileRp27.500/mile
dalam ruangan, dinding, mebel, bantal, tempat tidur, desain interior, lantai, jendela, Linen, Sandaran tangan, matras, kamar, kursi
Mendapatkan poin Cathay sudah tidak praktis lagi dengan devaluasi ini
Apa Yang Harus Saya Lakukan?

Simpel: Segera tukar semua poin Membership Rewards (MR) Anda paling lambat 31 Oktober 2023!

Dengan menukarkan poin MR bulan ini, Anda masih akan terhindar dari devaluasi kartu kredit Danamon Amex, sehingga perolehan poin efektif Anda masih akan seperti ini:

Danamon Amex
Platinum
Danamon Amex
Gold Charge
Danamon Amex
Green Charge
Danamon Amex
Lainnya
AirAsia Rewards
(d/h AirAsia BIG)
Rp5.000/poinRp6.667/poinRp8.000/poinRp10.000/poin
KrisFlyerRp6.250/mileRp8.333/mileRp10.000/mileRp12.500/mile
GarudaMilesRp7.500/mileRp10.000/mileRp12.000/mileRp15.000/mile
EnrichRp7.500/mileRp10.000/mileRp12.000/mileRp15.000/mile
Cathay (d/h
Asia Miles)
Rp8.750/mileRp11.667/mileRp14.000/mileRp17.500/mile
Poin Hilton HonorsRp3.000/poinRp4.000/poinRp4.800/poinRp6.000/poin
Poin Marriott BonvoyRp3.788/poinRp5.051/poinRp6.061/poinRp7.576/poin
United MileagePlus*Rp7.576/mileRp10.101/mileRp12.121/mileRp15.152/mile
Frequent flyer program lain*Rp9.091/mileRp12.121/mileRp14.545/mileRp18.182/mile
American AAdvantage*
Avianca LifeMiles*
Delta SkyMiles*
Korean Air SKYPASS*
Rp11.364/mileRp15.152/mileRp18.182/mileRp22.727/mile
Air New Zealand AirPoint*Rp606.061/$Rp808.081/$Rp969.697/$Rp1.212.121/$
* melalui Marriott Bonvoy

Melihat opsi penukaran di atas, saya menyarankan untuk menukarkan poin ke:

  • GarudaMiles, kalau Anda belum punya cukup poin dari kartu lain untuk persiapan Garuda Indonesia Travel Fair 2023 (GATF 2023; rencana di akhir Oktober 2023), atau
  • Marriott Bonvoy untuk semua sisa poin.

Setelah devaluasi ini, saya tidak lagi menyarankan kartu Danamon American Express.

Hal ini dikarenakan perolehan poinnya yang buruk kecuali untuk mengumpulkan KrisFlyer miles (dan itu pun hanya kalau Anda punya Danamon American Express Platinum dan maksimal dipakai sebesar 1x limit kartu).

teks, Wajah manusia, mata uang, uang, Tunai, Font, Penanganan keuangan, Cap prangko, Uang kertas, dolar, muka
Devaluasi ini membuat Danamon Amex Platinum kehilangan value-nya
Apa Alternatif Kartu Lain Sesudah Ini?

Bisa dibilang, dengan devaluasi ini satu-satunya kartu yang bagus untuk mengumpulkan poin hotel di Indonesia adalah CIMB Niaga Accor Live Limitless World.

Meskipun perolehan poinnya tidak istimewa, berbagai manfaat dari kartunya sendiri dan juga ditambah dengan hotel-hotel jaringan Accor yang relatif terjangkau tentu menawarkan daya tarik tersendiri.

Apabila Anda lebih memilih untuk mengumpulkan airline miles di program-program populer, berikut rekomendasi saya:

teks, cuplikan layar, Grafis, deasin, Font, logo, desain grafis, Merek
Walaupun kartu entry-level, Danamon JCB Precious memiliki salah satu perolehan poin terbaik di Indonesia untuk belanja Rp10.000.000/bulan.

Penutup

Devaluasi kartu Danamon American Express (Amex) ini melengkapi devaluasi kartu kredit besar-besaran yang sudah atau akan terjadi beberapa bulan ini:

  • Maybank BMW/MINI (syarat welcome bonus, efektif 10 Agustus 2023; ada perubahan lagi di Oktober 2023, namun PinterPoin masih menunggu link resmi)

  • OCBC NISP Voyage (program Voyage Complimentary tingkat tertentu; efektif 18 September 2023)

  • Kartu kredit Citibank (perolehan poin, fitur Citi PayAll, dan transisi ke UOB, efektif 18 November 2023)

Perubahan ini tentu sangat disayangkan, terutama karena konversi poin yang berubah ini juga mempengaruhi poin Membership Rewards (MR) dari Danamon Amex yang sebelumnya dikumpulkan, namun semua prinsipnya tetap sama: Semua akan devaluasi pada waktunya.

Kecuali di kategori tertentu, perolehan miles kartu-kartu terbaik di Indonesia saat ini bisa dibilang melebihi kartu kredit lain di luar negeri (misalnya, perolehan poin kartu kredit miles di Amerika sendiri umumnya 1 mile per US$ (efektif ~Rp15.500/mile), atau di Singapura yang 1,2-1,5 mile per S$ (efektif ~Rp7.600 – Rp9.500/mile)), jadi cepat atau lambat perolehan poin di Indonesia juga akan disesuaikan seiring waktu.

Kembali lagi ke devaluasi Danamon Amex, jangan lupa untuk menukarkan poin Membership Rewards (MR) paling lambat 31 Oktober 2023 dan mulai mencari alternatif kartu kredit untuk mengumpulkan poin hotel maupun airline miles.

Apa pendapat Anda mengenai devaluasi kartu kredit Danamon American Express (Amex) ini?
Share

16 comments
  1. Sudah ditarik semua ke Bonvoy, biarpun g seberapa karena semua poin dapatnya gratis 100%, mumpung ada program tukar 60k Marriott jadi 39k United.

    1. Hi D,

      Betul, plus jangan lupa United MileagePlus bagus untuk menghindari fuel surcharge (misal, terbang naik Lufthansa/ANA first class), walaupun agak ngeri-ngeri sedap juga karena tidak punya award chart.

  2. Kartu Danamon Platinum Amex ini seperti joke saja rasanya, sudah sering di decline ketika mau pakai di merchant hotel/resto tanpa alasan jelas padahal limit jelas2 masih banyak, penghapusan AF nya minta dana 5M, skr devaluasi parah.
    Kurs Forex jelek, tidak seperti kembarannya, apalagi kartu Amex platinum terbitan US.
    Sepertinya memang sudah waktunya di tutup karena tidak Worthed. Mudah2 an di indonesia segera ada opsi untuk earning poin Bonvoy selain dari kartu ini.

  3. Boleh dong dibahas kira2 dr sudut pandang pinter poin, apa yg menyebabkan bank2 ini melakukan devaluasi reward point akhir2 ini.

    1. Mungkin semua bank skr mengendus banyak dari pengguna CC yang “mengabuse” CC secara berlebihan, makanya bank sepertinya mengetahui hal ini.

    2. 1. krn bank mulai ngerti nasabah2 udh mulai pada lihai mencari loopholes (thx to komunitas2 spt pinterpoin yg udh bikin kita melek).. dulu yg ngerti manfaatin CC utk poin2 & miles sebenernya kan orang2 tertentu saja.. skr hampir semua orang ngerti..

      2. bank2 ngerasa berat “dikerjain” sama si “kertas”?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.