Tidak semua kartu kredit diciptakan setara. Terdapat kartu kredit yang mana ditengah-tengah pandemi Covid-19 justru semakin gencar memberikan promosi namun terdapat juga kartu kredit yang memangkas promo ditengah pandemi ini.
Lantas, kartu kredit apa saja yang semakin baik (atau semakin buruk) selama pandemi Covid-19 ini? Berikut ulasannya:
Untuk kepraktisan, artikel ini hanya akan memuat kartu kredit mid-tier dan top-tier yang pernah dibahas di PinterPoin
Kartu Kredit Bank BCA
BCA Singapore Airlines Visa Signature – Devaluasi berupa penghilangan fitur Starbucks bandara
BCA Singapore Airlines Visa Infinite – Penawaran program pembebasan iuran tahunan bersyarat
BCA American Express Platinum – Devaluasi welcome bonus menjadi ‘hanya’ 1.000.000 Membership Rewards (MR)
.
Kartu Kredit Bank Mandiri
Mandiri Visa Platinum – Tidak ada perubahan
Mandiri Visa Signature – Devaluasi welcome bonus dari cashback 1 juta Rupiah menjadi cashback 750 ribu Rupiah & devaluasi perolehan GarudaMiles
Mandiri Prioritas World – Upvaluasi welcome bonus dari cashback 1,5 juta Rupiah menjadi 30.000 GarudaMiles (senilai 5,1 juta Rupiah)
.
Kartu Kredit CIMB Niaga
CIMB Niaga Visa Platinum – Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 833 miles
CIMB Niaga ALL Platinum – Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 375 miles
CIMB Niaga ALL World – Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 1.250 miles
CIMB Niaga Visa Infinite – Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 833 miles & pengajuan kartu sudah tidak bisa dilakukan
CIMB Niaga World MasterCard – Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 1.250 miles
CIMB Niaga JCB Ultimate
– Devaluasi earning rate GarudaMiles & AsiaMiles namun upvaluasi earning rate KrisFlyer Miles
– Devaluasi spending bonus dari transaksi 150 juta menjadi transaksi 200 juta untuk tiket PP ANA kelas bisnis ke Jepang
– Devaluasi berupa tambahan biaya penukaran poin menjadi airline miles setara 277 miles
Kartu Kredit Standard Chartered
Standard Chartered WorldMiles – Devaluasi dalam bentuk poin WorldMiles hanya berlaku 2 tahun dari sebelumnya berlaku selamanya
Standard Chartered Visa Infinite – Devaluasi dalam bentuk poin kartu kredit hanya berlaku 2 tahun dari sebelumnya berlaku selamanya
Kartu Kredit Permata
Permata AirAsia Visa Platinum – Promo 10x poin AirAsia & upvaluasi welcome bonus menjadi 2.000 AirAsia BIG dari sebelumnya 300 AirAsia BIG
Kartu Kredit Citi Indonesia
Citi Platinum – Tidak ada perubahan
Citi Garuda Indonesia – Tidak ada perubahan
Citi PremierMiles
– Devaluasi welcome bonus dari 25.000 miles menjadi cashback 1 juta Rupiah
– Tambahan fitur free Starbucks setelah transaksi 1 juta Rupiah
Citi Prestige – Tambahan cashback untuk kartu kredit existing
Kartu Kredit Bank UOB Indonesia
UOB Preferred Platinum – Tidak ada perubahan
UOB PRIVI Miles – Promo double point untuk nasabah tertentu
Kartu Kredit DBS Bank Indonesia
DBS Travel Visa Platinum
– Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
– Promo cashback bagi nasabah terpilih
DBS Travel Visa Signature
– Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
– Promo cashback bagi nasabah terpilih
– Kemudahan memperoleh free annual fee
Kartu Kredit Bank Danamon
Danamon World MasterCard – Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
Danamon World Elite MasterCard – Tidak ada perubahan
Danamon American Express Platinum – Tidak ada perubahan
Kartu Kredit Bank BNI
BNI Garuda Indonesia Visa Platinum – Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
BNI Garuda Indonesia Visa Signature – Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
Kartu Kredit HSBC
HSBC Visa Platinum – Devaluasi berupa penghilangan fitur penukaran airline miles
HSBC Visa Signature – Promo point multiplier secara berkala
HSBC Premier MasterCard
– Kemudahan mengajukan kartu kredit HSBC Premier MasterCard
– Promo point multiplier secara berkala
Kartu Kredit Maybank
Maybank White Card – Devaluasi berupa penghilangan welcome bonus & spending bonus
Maybank Visa Infinite – Upvaluasi berupa tambahan welcome bonus baru
Kartu Kredit Bank Mega
Mega Travel Card
– Pemotongan sementara limit kartu kredit bagi nasabah yang ‘beruntung’
– Upvaluasi earning rate kartu kredit
– Upvaluasi welcome bonus kartu kredit menjadi setara 10.400 GarudaMiles
MegaFirst Visa Infinite – Upvaluasi earning rate kartu kredit
Penutup
Berikut rangkuman top three dari kartu kredit yang semakin baik ataupun buruk ditengah pandemi Covid-19:
Top three kartu kredit yang semakin baik Selama pandemi Covid-19:
- HSBC Premier MasterCard: Kemudahan pengajuan kartu kredit & promo 10x point multiplier hingga Desember 2020 mendatang
- Mega Travel Card: Upvaluasi earning rate & upvaluasi welcome bonus
- Maybank Visa Infinite: Penambahan welcome bonus yang sangat menarik dan berlaku 6 bulan
Top three kartu kredit yang semakin buruk Selama pandemi Covid-19:
- CIMB Niaga JCB Ultimate: Devaluasi earning rate & devaluasi spending reward tiket ANA kelas bisnis
- Mandiri Visa Signature: Devaluasi earning rate & devaluasi welcome bonus
- HSBC Visa Platinum: Penghapusan fitur penukaran poin kartu kredit menjadi airline miles
.
Menurut Anda, apa kartu kredit yang semakin baik ataupun semakin buruk selama pandemi Covid-19 ini?
Edwin,
Saya baru tahu jika Citi PremierMiles sekarang mendevaluasi welcome bonus dari 25.000 miles menjadi cashback 1 juta Rupiah. Sangat disayangkan jika ini benar terjadi.
Di sini belum diupdate https://pinterpoin.com/review-kartu-kredit-citi-premier-miles/
Rubenfo,
Oh iya terimakasih informasi-nya, artikel akan kembali saya update ๐