Mencari Tiket Penerbangan ITA Matrix | PinterPoin

(UPDATED) Valuasi Poin & Miles Terbaru 2019

Satu pertanyaan yang sering ditanyakan adalah berapa nilai atau valuasi dari sebuah frequent flyer atau hotel loyalty program. Jawabannya tentu akan berbeda-beda tergantung bagaimana cara penggunaan dari poin/miles tersebut.

Menurut saya, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui berapa nilai tunai dari poin/miles yang Anda miliki agar bisa dimaksimalkan sebaik mungkin. Ingat, poin/miles bisa disamakan dengan mata uang asing yang bisa Anda belanjakan!

Valuasi Poin Miles 2019
Penilaian terhadap poin/miles akan berbeda-beda bagi tiap orang tergantung bagaimana cara menggunakannya. Saya pribadi lebih memilih untuk ditukarkan untuk penerbangan Business atau First Class.

Baca juga: Link Pendaftaran Frequent Flyer & Hotel Loyalty Program

Baca juga: Cara Mengetahui Nilai Poin/Miles Anda


Untuk memudahkan, saya akan membagikan valuasi pribadi saya pada tiap frequent flyer dan hotel loyalty program populer. Namun sebelumnya, berikut beberapa hal penting yang wajib Anda ketahui:

  • Seluruh valuasi di artikel ini merupakan murni pendapat saya, bukan perhitungan resmi dari pihak maskapai/hotel
  • Harga/valuasi yang saya berikan adalah harga maksimum yang akan saya bayar untuk membeli 1 poin/mile jika diberi kesempatan untuk membeli poin/miles tersebut
  • Valuasi tersebut berdasarkan kemungkinan kegunaan dari poin/miles dari sudut pandang orang Indonesia (Contoh: Meskipun AEGEAN merupakan maskapai asal Yunani, namun frequent flyer programnya bisa Anda manfaatkan untuk terbang di business class maskapai Star Alliance di Asia)
  • Frequent flyer dan hotel loyalty program yang saya ikut sertakan pada valuasi ini adalah mitra transfer dari kartu kredit Indonesia atau bisa Anda beli poin/milesnya.
  • Laman ini akan di perbaharui setiap tahunnya atau setiap ada perubahan signifikan pada suatu loyalty program.

Frequent Flyer Program

Program Nilai atau Valuasi
AEGEAN (Miles+Bonus) Rp 300 / 1 mile
AirAsia (BIG Points) Rp 30 / 1 poin
Air France/KLM (Flying Blue) Rp 150 / 1 mile
Alaska Airlines (Mileage Plan) Rp 300 / 1 mile
American Airlines (AAdvantage) Rp 270 / 1 mile
Avios (British Airways) Rp 180 / 1 mile
Avianca (LifeMiles) Rp 240 / 1 mile
Cathay Pacific (Asia Miles) Rp 210 / 1 mile
Etihad (Etihad Guest) Rp 195 / 1 mile
EVA Air (Infinity MileageLands) Rp 180 / 1 mile
Garuda Indonesia (GarudaMiles) Rp 210 Rp 170 / 1 mile
Malaysia Airlines (Enrich) Rp 60 / 1 mile
Qantas (Qantas Points) Rp 150 / 1 mile
Qatar Airways (Qmiles) Rp 120 / 1 mile
Singapore Airlines (KrisFlyer) Rp 210 / 1 mile
Thai Airways (Royal Orchid Plus) Rp 150 / 1 mile
dalam ruangan, komputer, layar komputer, monitor, dinding
Terbang di Cathay Pacific First Class dengan menggunakan miles Alaska atau American Airlines.

Hotel Loyalty Program

Program Nilai/Valuasi
Accor Hotels Rp 300 / 1 poin
Best Western Rp 90 / 1 poin
Hilton Honors Rp 105 / 1 poin
World of Hyatt Rp 270 / 1 poin
IHG Rewards Club Rp 90 / 1 poin
Marriott Bonvoy Rp 135 / 1 poin
Raddison Rewards Rp 60 / 1 poin
dalam ruangan, dinding, desain interior, plafon, adegan, lantai, kamar, Perlengkapan plafon, Kap lampu, lampu, meja kopi, hotel, ruang kerja kecil, Memasang lantai, Kabinet, Perlangkapan lampu, kursi, sofa, Meja dapur & ruang makan, Penerangan trek, Apartemen penthouse, Loteng, meja, jendela, cahaya, mebel, rumah, Apartemen
Dapatkan status elite Hilton hanya dengan Rp 1,5 juta dan nikmati manfaat seperti gratis upgrade kamar dan gratis sarapan seperti yang saya dapatkan saat menginap di Conrad Bali.

Perubahan

Saya hanya merubah valuasi terhadap GarudaMiles karena devaluasi dadakan sebesar 20% pada GarudaMiles yang terjadi kemarin. Secara keseluruhan, tidak terjadi banyak perubahan pada program lain.

Bagaimana cara menghitung valuasi dari sebuah loyalty program?

Berikut rumus yang saya gunakan:

(Harga Asli Tiket Pesawat/Hotel) – (Biaya Redeem Poin/Miles)

÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷DIBAGI÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷

(Jumlah Poin/Miles Diperlukan) + (Poin/Miles yang Didapat Jika Membeli dengan Uang)

Contoh:

Harga tiket economy class Singapore Airlines dari Jakarta – Singapore adalah Rp 1.800.000 sekali jalan. Jika Anda memilih membayar dengan uang, maka Anda akan berpotensi untuk mendapatkan 390 KrisFlyer miles.

Anda bisa menggunakan 7.500 KrisFlyer miles & Rp 150.000 untuk pajak dan biaya untuk tiket tersebut. Maka contoh hasil perhitungan valuasi dari penggunaan miles Anda adalah:

(Rp 1.800.000 –  Rp 150.000) ÷ (7.500 KrisFlyer Miles + 390 KrisFlyer Miles)

= Rp 209 / 1 mile

Valuasi Poin Miles PinterPoin
Rp 210 / 1 mile merupakan harga maksimal yang akan saya bayar jika diberi kesempatan untuk membeli KrisFlyer miles.

Penutup

Penting bagi Anda untuk mengetahui valuasi dari poin/miles yang Anda miliki sebelum menggunakannya. Selayaknya mata uang asing, Anda harus menggunakan poin/miles Anda dengan bijak.

Valuasi poin/miles versi PinterPoin adalah murni pendapat pribadi. Dengan begitu, angka dan data yang tersedia di artikel ini bukan merupakan data resmi dari pihak maskapai atau hotel. Setiap orang juga akan memiliki valuasi yang berbeda-beda terhadap tiap currency loyalty program.

Jika Anda memiliki valuasi yang lain terhadap suatu program, jangan ragu untuk berdiskusi melalui kolom komentar di bawah.

.

Setujukah Anda dengan valuasi poin/miles versi PinterPoin?

Share

5 comments
  1. Mau bertanya, berarti kalau jumlah nominal keseluruhanya setelah di kalkulasi lebih besar, semakin besar itu lebih untung dong untuk kita tukerin miles kita? gitu gak sih? mohon di jawab.

    1. Halo Edwin,

      Betul sekali, jika setelah Anda kalkulasi Anda mendapatkan nilai nominal per miles yang lebih besar dibanding valuasi PinterPoin, maka Anda mendapatkan good deal. Semakin besar nominal dalam Rupiah yang Anda peroleh untuk 1 miles/poin, maka Anda akan semakin untung menukarkan miles/poin tersebut.

  2. misalkan ke eropa saya mendapati harga promo sekitar 10 juta bolak balik. jika saya liat konversi miles yang dibutuhkan sekitar 75rb miles utk economy untuk roundtrip. artinya valuasi miles krisflyernya adalah 10.000.000 / 75.000 = Rp 134. sangat rendah. apa lebih baik tdk usah kumpul miles, lebih baik bayar langsung

    karena tiap pengumpulan miles ada biaya 1.5-3%. contoh pembayaran tagihan 10jt dikenakan charge 1.5persen = 150rb. miles yang diperoleh adalah 10jt / 5rb = 2000 miles x 134 = 268rb (2.68 persen). bgmana menurut anda perhitungan saya?

    1. Halo Raemon,

      Betul sekali, ketika Anda memperoleh valuasi yang lebih rendah dibandingkan dengan valuasi PinterPoin, maka kami tidak merekomendasikan Anda untuk menukarkan poin tersebut. Anda lebih baik membayar cash fare dan masih memperoleh miles dari penerbangan tersebut. Hal seperti ini sering terjadi untuk penukaran tiket di kelas ekonomi.

      Oleh karena itulah kami di PinterPoin selalu merekomendasikan pembaca-pembaca sekalian untuk hanya menukarkan airline miles dengan penerbangan di kelas bisnis/first class agar memperoleh valuasi terbaik ketika menukarkannya.

  3. Hi,

    Bagaimana pertimbangan Anda mengenai diskon pembayaran dengan cash saat berbelanja / makan, misal total yang harus dibayar Rp. 1.000.000,- apabila dibandingkan dengan potensi miles yang didapat jika menggunakan kartu kredit?

    Sebagai contoh jika membayar dengan cash akan mendapatkan diskon sebesar 20% vs miles.

    Terima Kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.