teks, lingkaran, Font, logo, cuplikan layar, Merek dagang, deasin

Review: Kartu Kredit Mandiri JCB Precious

Kali ini, saya akan melakukan penilaian terhadap kartu kredit Mandiri JCB Precious menggunakan Metode Penilaian Kartu Kredit PinterPoin.

Mandiri JCB Precious adalah kartu kredit mid-tier dari Bank Mandiri dengan limit minimum Rp10.000.000 yang memiliki kelebihan berupa jatah akses lounge luar negeri terbanyak dari seluruh kartu kredit Mandiri dan juga rasio konversi Livin’poin ke ANA Mileage Club yang lebih baik dari kartu kredit setara.

Seperti kartu kredit non-cobrand lainnya dari Bank Mandiri, kartu ini bisa memperoleh Livin’poin yang bisa digunakan untuk memotong transaksi selanjutnya atau dikonversi menjadi airline miles.

Berikut adalah perolehan poin kartunya:

  • Pengeluaran dalam Rupiah selain melalui QRIS atau merchant terpilih: Rp20.000 = 1 Livin’poin (Precious)

  • Pengeluaran dalam Rupiah melalui QRIS dengan sumber dana kartu kredit: Rp50.000 = 1 Livin’poin (Precious)

  • Pengeluaran dalam Rupiah di merchant terpilih (Paper.id/OnlinePajak): Rp100.000 = 1 Livin’poin (Precious)

  • Pengeluaran dalam mata uang asing di Asia Tenggara, Jepang, dan Korea Selatan: Rp20.000 = 2 Livin’poin (Precious)

  • Pengeluaran dalam mata uang asing di negara lain: Rp20.000 = 1 Livin’poin (Precious)

Anda dapat menukarkan poin tersebut menjadi airline miles dengan rasio penukaran sebagai berikut:

  • 3 Livin’poin (Precious) = 1 GarudaMiles
  • 4 Livin’poin (Precious) = 1 KrisFlyer/Asia Miles
  • 3 Livin’poin (Precious) = 1 ANA Mileage Club miles
teks, lingkaran, Font, logo, cuplikan layar, Merek dagang, deasin
Pemasukan
Bulanan
Minimal
Rp10.000.000Masa Berlaku
Poin
2 tahun
Kartu Kredit
Referensi
Tidak perluMin.
Transfer
10.000 miles
Biaya TahunanRp500.000Rekanan
Penukaran
GarudaMiles
KrisFlyer
Asia Miles
ANA Mileage Club
AirAsia rewards
Ascott Star Rewards
Welcome BonusHingga Rp400.000
cashback
Biaya
Penukaran
Perolehan Poin
Dalam Negeri
Rp60.000 –
80.000/mile
Penggabungan
Poin?
Tidak
Perolehan Poin
Luar Negeri
Rp30.000 –
80.000/mile
Manfaat di
Bandara
Tidak ada
Tingkat Perolehan (Skor Maksimal: 3,5)

Anda akan mendapatkan 1 airline mile untuk transaksi sebesar:

  • Dalam negeri:
    • Rp60.000 (GarudaMiles/ANA Mileage Club) – Rp80.000 (KrisFlyer/Asia Miles) untuk transaksi di semua kategori.
    • Rp150.000 (GarudaMiles/ANA Mileage Club) – Rp200.000 (KrisFlyer/Asia Miles) untuk transaksi dengan QRIS dari aplikasi Livin’ by Mandiri menggunakan sumber dana kartu kredit.
    • Rp300.000 (GarudaMiles/ANA Mileage Club) – Rp400.000/mile (KrisFlyer/Asia Miles) untuk transaksi di Paper.id atau OnlinePajak.

  • Luar negeri:
    • Rp30.000 (GarudaMiles/ANA Mileage Club) – Rp40.000 (KrisFlyer/Asia Miles) untuk transaksi di Asia Tenggara, Jepang, dan Korea Selatan.
    • Rp60.000 (GarudaMiles/ANA Mileage Club) – Rp80.000 (KrisFlyer/Asia Miles) untuk transaksi di negara lain.
Nilai: 0,125

Welcome Bonus (Skor Maksimal: 2)

Kartu ini menawarkan 2 welcome bonus berupa:

  • Cashback Rp300.000 setelah bertransaksi minimal 1x dalam jumlah berapapun dalam 6 bulan setelah kartu disetujui, dan

  • Cashback Rp100.000 setelah bertransaksi dalam 1 bulan setelah kartu disetujui sebanyak:
    • 10x dengan nominal berapapun, atau
    • Total transaksi minimal Rp800.000.

Apabila Anda memaksimalkan welcome bonus ini, Anda akan mendapatkan welcome bonus sebesar Rp400.000 yang setara dengan 2.162 airline miles menurut valuasi airline miles PinterPoin.

Nilai: 0,5

Konvertibilitas (Skor Maksimal: 1,5)

Kartu ini memiliki 6 rekanan transfer yaitu Garuda Indonesia, Singapore Airlines, Cathay Pacific, All Nippon Airways (ANA), AirAsia, dan Ascott.

Nilai: 1,5

Bonus Unik & Kerja Sama Travel Fair (Skor Maksimal: 1)

Kartu ini tidak memiliki bonus unik apapun.

Sebagai kartu kredit terbitan Bank Mandiri, Anda bisa memanfaatkan kartu ini untuk mendapat promo cashback pada acara travel fair tertentu seperti Garuda Indonesia Travel Fair. Meski begitu, penawaran untuk kartu ini mungkin tidak semenarik kartu kredit top-tier dari Bank Mandiri seperti Mandiri Visa Signature, Mandiri Prioritas World, ataupun Mandiri World Elite.

Nilai: 0,5

Airport Perks (Skor Maksimal: 1)

Sebagai kartu JCB Precious, kartu ini memberikan manfaat berupa akses lounge di bandara tertentu sebanyak:

  • 8x/tahun selain di Jepang atau Hawaii

  • 6x/tahun di Jepang atau Hawaii.

Daftar lounge yang bisa diakses bisa dilihat di sini.

Nilai: 0,5

Iuran Tahunan (Skor Maksimal: 1)

Iuran tahunan kartu ini sebesar Rp500.000, digratiskan di tahun pertama, dan bisa dihapuskan di tahun-tahun berikutnya dengan syarat tertentu.

Nilai: 0,9

Total Nilai: 4,025 / 10

“Kartu kredit mid-tier dari Bank Mandiri yang hanya berguna untuk akses lounge di luar negeri namun tidak menarik di luar itu.”

Penutup

Kartu kredit Mandiri JCB Precious merupakan kartu yang kurang menarik di kelasnya.

Walaupun logonya “JCB Precious” dan kemungkinan besar Anda tertarik karena mereknya tersebut (wajar, mengingat Danamon JCB Precious merupakan salah satu kartu kredit entry-level terbaik di Indonesia) sebenarnya kartu ini tidak spesial sama sekali terlepas dari akses airport lounge yang ditawarkan oleh kartu ini.

Sebagai perbandingan, terdapat 6 kartu kredit dengan logo “JCB Precious” di Indonesia. Berikut perbandingannya dari segi earning rate dan fitur ataupun welcome bonus yang ditawarkan:

  • CIMB JCB Precious (earn rate 1% dalam bentuk voucher + spending reward 2x/tahun senilai sampai 6,7%),

  • Mandiri JCB Precious (earn rate Rp30.000 – Rp80.000/mile + welcome bonus Rp400.000),

Dari contoh di atas, nampak bahwa Mandiri JCB Precious sudah memiliki perolehan poin yang kurang menarik bahkan diantara rekan-rekannya.

Selain itu, tentu ada lagi kartu-kartu lain yang lebih menarik dengan syarat pemasukan minimum dan/atau limit minimum yang setara atau lebih kecil seperti BCA UnionPay, PermataCashback Card, atau Mandiri Traveloka yang memberikan value proposition lebih baik dari kartu ini.

Walaupun begitu, kartu ini bisa dipertimbangkan dalam 3 kasus:

  • Kalau Anda belum memiliki kartu kredit JCB Platinum/Precious/Ultimate lainnya, kartu ini bisa digunakan untuk mengakses lounge di luar negeri,

  • Dijadikan “pasangan” untuk mengajukan Mandiri Fengshui Card (ulasan menyusul) yang bisa digunakan untuk akses lounge domestik sehingga Anda bisa mengakses lounge domestik maupun internasional dengan kedua kartu ini, atau

Trivia: Mandiri JCB Precious memiliki jatah akses lounge di luar negeri terbanyak dari semua kartu Mandiri (hingga 14x/tahun walaupun hanya di bandara tertentu saja), bahkan lebih banyak dari Mandiri World Elite (6x/tahun).

Selain 3 kasus di atas, saya lebih menyarankan Anda untuk berfokus di kartu terbitan bank lain sampai Anda bisa mendapatkan minimal Mandiri Visa Signature.

Apakah Anda tertarik memiliki kartu kredit Mandiri JCB Precious?
Share

9 comments
  1. Ko Eric,

    Sorry sedikit OOT, mau tanya mengenai cc Mandiri World Elite, dulu kan jatahnya 9x LoungeKey, dan berubah jadi 6x DragonPass (perubahan yang sama juga ke cc Mandiri Prioritas -hanya berbeda kuota). Nah tapi di aplikasi saya “Mastercard Airport Experiences” masih tertulis jatah 9x LoungeKey dari kartu ini. Di aplikasi baru, “Mastercard Travel Pass” juga tertulis jatah DragonPass. Barangkali Ko Eric atau rekan-rekan PP lainnya ada yang tahu kah apakah jatah 9x LoungeKey ini masih bisa dipakai? Btw pilihan loungenya jauh lebih banyak daripada LoungeKey bawaan JCB.

    Thanks

  2. untuk AEON JCB Precious perolehan pointnya Rp2500/happy point (untuk expirednya saya blm nemu berapa lama)
    https://www.aeon.co.id/kartu-kredit/point-rewards

    untuk penukaran happoy point bisa menjadi byk hal (majority barang retail), sayangnya tidak ada opsi penukaran happy point ke miles
    untuk voucher/pulsa dengan value 100rb dibutuhkan sekitar 21.000~25.000an happy point tergantung jenis voucher/pulsa yg diinginkan

    untuk yg absurdnya happy point bisa dituker dengan kendaraan bermotor dan barang elektronik seperti
    YAMAHA MOTOR NEW MIO M3 125 CW – METALIC BLACK (HANYA UNIT MOTOR TANPA SURAT STNK & BPKB) – 2.672.961 happy point
    HONDA VARIO 150 ESP EXCLUSIVE WHITE – OTR JAKARTA & TANGERANG – 5.223.016 happy point
    TOSHIBA GR-B 28 IS KULKAS LEMARI ES 2 PINTU – KHUSUS JABODETABEK – 9.134.818 happy point

  3. Hi Ko Eric,

    Kartu Danamon JCB Precious yg rate nya bagus itu hanya utk pemakaian maksimal 10 juta rupiah saja. Jebakan batman ini

    1. Bantu jawab: bukan jebakan Batman, karena pada transaksi 10 juta kita dapat bonus D-point yang tidak berlaku kelipatan. Ada hitung2 an nya di diskusi tentang danamon jcb precious . Silahkan kl mau transaksi > 10 juta, tapi earning rate terbaik per mile pada transaksi 10 juta per bulan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.