Di tengah badai devaluasi yang melanda kartu kredit dari bank swasta seperti OCBC, Danamon, Maybank, dan UOB, kartu kredit CIMB Niaga Accor Live Limitless (ALL) World tampak semakin menarik untuk dimiliki & dioptimalkan.
Kenapa saya berargumentasi seperti itu? Simpel sekali – CIMB Niaga ALL World memiliki kelebihan unik yang tidak dimiliki kartu kredit lain di Indonesia yaitu opsi pengumpulan miles unik secara tidak langsung.
Selain daripada itu, kartu ini juga memiliki kelebihanberupa belum/tidak ada pembatasan untuk transaksi utility (listrik,air,dsb), pajak, government, dan sebagainya yang seringkali sudah dikecualikan di kartu kredit lain.
Berikut adalah 2 alasan kenapa CIMB Niaga ALL World wajib Anda miliki dalam rangka beradaptasi terhadap dunia kartu kredit di Indonesia saat ini:
1. Perolehan Miles Unik
Tahukah Anda bahwa poin Accor bisa ditukarkan menjadi 31 jenis airline miles unik di mana sebagian kecil diantaranya menawarkan value proposition yang sangat menarik terutama ketika ada promo bonus konversi.
Berikut adalah skema konversi poin Accor menjadi airline miles unik yang menarik:
- Air France – KLM Flying Blue: 1 : 1 (baca di sini)
- Iberia Avios= 1 : 1 (baca di sini)
- Qantas Points= 1 : 1,25 (baca di sini)
Sekali lagi, semua perhitungan di atas mengasumsikan tidak memperhitungkan bonus konversi…. jika ada promo bonus 15% konversi seperti yang dilakukan oleh Air France – KLM tahun 2024 lalu, Anda bisa dengan mudah mendapat decent value dari konversi poin Accor menjadi airline miles ini 🙂
Berikut adalah penjelasan singkat kenapa masing-masing miles unik ini menarik:
Air France – KLM Flying Blue
Air France KLM Flying Blue memiliki kelebihan utama berupa award ticket redemption untuk penerbangan Garuda Indonesia rute internasional yang lebih murah daripada penukaran via GarudaMiles itu sendiri.
Sebagai contoh untuk penerbangan dari Jakarta ke Sydney atau Melbourne di kelas bisnis:
Penukaran penerbangan Garuda Indonesia Jakarta – Sydney di kelas bisnis membutuhkan 35.500 Flying Blue Miles saja.
Penukaran penerbangan Garuda Indonesia Jakarta – Sydney di kelas bisnis menggunakan GarudaMiles membutuhkan 74.000 GarudaMiles. 2x lipat lebih harga penukaran Flying Blue Miles.
Kelebihan lainnya? Terkadang penukaran Flying Blue Miles untuk penerbangan Garuda Indonesia bisa memperoleh award space yang tidak bisa ditebus member GarudaMiles.
Fenomena ini jarang terjadi but sometimes it does happen dan bisa sangat membantu Anda mencari penerbangan menggunakan poin di kelas bisnis yang entah kenapa tidak muncul di sistem GarudaMiles namun bisa ditebus melalui Flying Blue.

Iberia Avios
Anda mau terbang Qatar Airways Qsuite yang legendaris dan disebut-sebut sebagai Business Class terbaik di dunia tapi tidak mau membayar fuel surcharge (YQ) yang sangat mahal dari Qatar Airways? Bagus, solusinya adalah menggunakan Avios.
Dengan menggunakan Avios (entah itu British Airways Avios, Qatar Airways Avios, ataupun Iberia Avios ini), Anda akan membayar fuel surcharge yang jauh lebih kecil dibandingkan jika Anda menebusnya menggunakan frequent flyer program yang meneruskan fuel surcharge ke penumpangnya seperti Cathay Pacific Asia Miles ataupun Qantas Points.
Walaupun angkanya cukup bervariasi bergantung pada destinasi, dengan menggunakan Avios spesifiknya Qatar Airways Avios, Anda bisa menghemat 60 – 80% fuel surcharge yang harus Anda bayarkan.
Tentunya ini adalah penghematan signifikan dan menjadi alasan kenapa Iberia Avios menjadi salah satu pick utama saya dalam mengkonversi poin Accor.
Pak Edwin tapi ini kan Iberia Avios bukan Qatar Airways Avios.
Tidak perlu khawatir, semua Avios bisa dipindah ke ‘Avios’ dari maskapai lain. Iberia Avios ini nantinya bisa Anda tukarkan menjadi:
- Aer Lingus AerClub Avios
- British Airways Club Avios
- Finnair Plus Avios
- Loganair Loyalty Avios
- Qatar Airways Privilege Club Avios
- Vueling Club Avios
Oleh karena itu, jika Anda ingin terbang Qsuites dari maskapai terbaik #1 di dunia versi Skytrax 2025, maka opsi konversi ke Iberia Avios dengan skema 1 : 1 bukanlah ide yang buruk.
Qantas Frequent Flyer
Hanya ada 1 (satu) alasan kenapa orang Indonesia mau mengumpulkan Qantas Points dan alasan tersebut adalah terbang di Emirates First Class.
Satu-satunya poin yang cukup praktis dikumpulkan oleh orang Indonesia untuk bisa terbang Emirates First Class, terlebih setelah Emirates membatasi penukaran First Class untuk member dengan status elit adalah Qantas Frequent Flyer.
Meskipun saat ini penukaran rute Emirates First Class favorit orang Indonesia yaitu Bangkok – Hong Kong dan sebaliknya masih tidak bisa (kemungkinan karena alasan teknis), saya tetap menyarankan Anda mempertimbangkan menukar poin Accor menjadi Qantas karena konversinya sendiri lebih baik yaitu 1 Accor untuk 1,25 Qantas Points.
Earning Rate & Minimum Acceptable Convertion Value (MACC)
Pada bagian ini, saya akan menjelaskan earning rate tidak langsung kartu kredit CIMB ALL World untuk berbagai jenis airline miles yang direkomendasikan.
Di bagian ini juga saya akan menjelaskan mengenai konsep Minimum Acceptable Convertion Value atau disingkat MACC versi Edwin, Anda bisa setuju atau tidak setuju dengan metode perhitungan saya. Bebas.
Pertama-tama Anda perlu memahami dulu earning rate kartu kredit CIMB ALL World:
Untuk setiap transaksi kelipatan Rp50.000, Anda akan memperoleh:
- 2,5 Poin Accor untuk transaksi dalam Rupiah dan bukan di jaringan Accor Asia Pasifik. Ini artinya, kategori ini memiliki earning rate Rp20.000/Poin Accor.
- 7,5 Poin Accor untuk transaksi dalam mata uang asing atau transaksi di hotel jaringan Accor di Asia Pasifik baik online maupun offline. Ini artinya, kategori ini memiliki earning rate Rp6.667/Poin Accor.
Dengan memperhitungkan konversi poin Accor menjadi airline miles yang sudah saya jelaskan di atas, maka dapat diketahui earning rate CIMB ALL World menjadi airline miles unik sebagai berikut:
- Rp16.000/mile untuk transaksi dalam Rupiah dan bukan di jaringan Accor Asia Pasifik untuk Qantas Points.
- Rp20.000/mile untuk transaksi dalam Rupiah dan bukan di jaringan Accor Asia Pasifik untuk Flying Blue dan Iberia Avios.
- Rp5.337/mile untuk transaksi dalam transaksi dalam mata uang asing atau transaksi di hotel jaringan Accor di Asia Pasifik baik online maupun offline untuk Qantas
- Rp6.667/mile untuk transaksi dalam mata uang asing atau transaksi di hotel jaringan Accor di Asia Pasifik baik online maupun offline untuk Flying Blue dan Iberia Avios.
Minimum Acceptable Convertion Value (MACC)
Mari kita berbicara realita dan logika, 1 poin Accor menggunakan asumsi 1 Eur = 19.000 Rupiah memiliki valuasi 380 Rupiah/poin.
Di nominal tersebut, akan sangat sulit menjustifikasi penukaran poin Accor menjadi airline mile dengan skema 1 : 1 di mana dalam prakteknya, bahkan untuk penukaran business class sekalipun Anda akan sulit menemui valuasi setara atau di atas Rp380/mile bahkan ketika menggunakan metode actual cost saved sekalipun.
Oleh karena itu, logikanya Anda harus menerapkan diskonto untuk menjustifikasi penukaran ini di mana menurut saya, diskonto yang fair untuk menjustifikasi penukaran ini adalah 20%.
Angka diskonto ini sepenuhnya berdasarkan opini saya dan Anda bebas menentukan angka Anda sendiri dan/atau tidak menerapkan diskonto sama sekali terhadap potensi penukaran poin Accor menjadi airline miles unik.
Dengan memperhitungkan diskonto 20%, maka penukaran Accor menjadi airline miles unik yang nantinya ditukarkan kembali menjadi tiket penerbangan sebaiknya memiliki valuasi Rp304/mile ((380 – (20% x 380)).
Jika Anda bisa menemukan penukaran airline mile yang memiliki valuasi di atas atau setara dengan Rp304/mile tersebut, maka saya bisa merekomendasikan Anda untuk menukarkan poin Accor Anda menjadi airline miles.

Untuk poin Qantas, dikarenakan konversi poin Accor menjadi Qantas lebih banyak yaitu 1 : 1,25, maka MACC yang ditemukan untuk penukaran ini juga lebih kecil yaitu di Rp243,2/mile.
Valuasi tersebut seharusnya bisa ditemukan untuk penukaran Qantas menjadi Emirates First Class dan/atau penukaran untuk terbang di maskapai Oneworld di kelas bisnis seperti JAL, Oman Air, Malaysia Airlines.
Sekali lagi, angka diskonto ini semata-mata hanya valuasi saya pribadi.
Anda bebas menggunakan ataupun tidak menggunakan perhitungan ini. Heck, jika Anda bisa menemukan valuasi penukaran Accor menjadi penerbangan yang lebih bagus dari Rp380/mile (perhitungan tanpa diskonto), maka saya akan merekomendasikan Anda menukarkannya.
Baca juga: Review Kartu Kredit CIMB ALL World
Baca juga: Review Kartu Kredit CIMB ALL Platinum
2. Belum ada Pembatasan
Sudah bukan rahasia lagi jika CIMB Niaga merupakan salah satu bank penerbit kartu kredit yang belum menerapkan pembatasan perolehan poin untuk transaksi kategori tertentu seperti utility, pajak, dan government.
Kebetulan sebuah pertanyaan yang sangat sangat sangat sering diperoleh PinterPoin (lebih dari 8x sehari di Instagram, comment di Pinterpoin.com, dan kolom tanya jawab) adalah “kartu kredit apa yang masih dapat poin untuk transaksi di listrik, PBB,PPH, dan pembayaran pajak”.
Jawabannya adalah: Kartu Kredit CIMB Niaga.
Spesifiknya, CIMB Niaga Accor Live Limitless World yang merupakan kartu kredit poin terbaik dari CIMB Niaga saat ini. Meskipun betul terdapat pembatasan perolehan poin sebesar 2x limit kartu kredit setiap bulannya.
Lantas, solusinya apa Pak Edwin jika saya mau bayar listrik yang 400 juta-an atau bayar pajak yang kurang lebih sebulan totalnya 800 juta-an atau bahkan lebih?
Simpel – miliki kartu kredit CIMB Niaga dengan limit jumbo. Sulit? Tidak juga jika Anda tahu cara menaikkan limit dengan besar dalam sekejap layaknya yang sudah dilakukan beberapa member PinterPoin.
Oleh karena itu, bagi Anda yang hobinya bertanya kepada PinterPoin, berhentilah bertanya pertanyaan membosankan itu dan langsung lakukan action berupa apply atau meningkatkan limit kartu kredit CIMB Niaga Anda dengan signifikan.
Dengan memiliki limit yang besar, maka Anda akan bisa:
- Membayar listrik dalam jumlah besar
- Membayar pajak dalam jumlah besar
- Membayar MPN dalam jumlah besar
Dan sebagainya yang tidak mendapatkan poin di 80% kartu kredit Indonesia saat ini.
Jadi sekali lagi, solusi untuk mengatasi transaksi-transaksi yang terus dibatasi di kartu kredit bank lain adalah dengan memiliki kartu kredit CIMB Niaga.
Saya hanya berharap mereka tidak akan membatasi transaksi di kategori ini 🙂 meskipun saat ini tren yang ada menunjukkan sebaliknya.

Baca juga: Review Kartu Kredit CIMB Niaga World Cathay
Baca juga: Review Kartu Kredit CIMB Niaga Mastercard World
Penutup
Terdapat sebuah hidden gem di dunia kartu kredit Indonesia yang sangat jarang diketahui orang yaitu kartu kredit CIMB Niaga ALL World.
Jika kartu kredit ini bisa Anda manfaatkan dengan baik, maka Anda akan bisa mengumpulkan airline miles unik yang tidak bisa dikumpulkan kartu kredit lain di Indonesia seperti Flying Blue, Qantas, dan Avios.
Kartu kredit ini juga sangat layak digunakan untuk mengumpulkan poin dari transaksi yang tidak mendapatkan poin dari bank lain seperti transaksi pembayaran tagihan listrik, transaksi pembayaran Modul Penerimaan Negara (MPN), dan sebagainya.
Kunci untuk bisa mengoptimalkan kartu kredit ini adalah memiliki limit kartu kredit yang tinggi karena kartunya sendiri membatasi perolehan poin sebesar 2x limit kartu kredit setiap billing statement.
Tidak lupa juga saya tekankan fitur innate menarik dari kartu kredit ini seperti Free Accor Plus Explorer setiap tahunnya, fitur hotel hacks terutama pada saat ulang tahun CIMB Niaga, akses gratis airport lounge domestik, dan tentunya iuran tahunan yang bisa dihapuskan dengan syarat.
Sungguh Anda melewatkan berbagai kesempatan emas memperoleh points & miles dengan cepat jika tidak memiliki kartu kredit CIMB ALL World yang luar biasa ini.








Oh iya gw punya kartu kredit ini dan belum gw devaluasi lagi ya – CFO CIMB Niaga ketika melihat post ini.
Exactly what I immediately thought about T___T
untuk yg mastercard world aja apakah sama ? lumayan untuk tambahan miles pembayaran pajak dan listrik juga
Dims,
Sama, dapat poin juga karena belum/tidak ada pembatasan.
Hi win. Sy akhirnya mendapatkan CC CIMB World accor. Bagaimana cara menghubungkan cc world accor dengan akun ALL Accor?
Vincent,
Seharusnya otomatis sih ketika Anda mendaftar CC CIMB World Accor.
Jika tidak terkonek otomatis, coba call CS CIMB Niaga.
Ok Win.. Koneksi akun ALL Accor dengan CC bisa dibantu dengan buat laporan via CS.
Annual fee 3 juta langsung masuk tagihan bulan pertama yaa ternyata.. Apakah bs request di waive?
Sssst. Internal CIMB sudah lupa mereka pernah rilis kartu ini. Setiap harinya ada yang apply dan approved, namun dilakukan secara diam-diam, rapi dan tersembunyi. Bagian finance juga klop banget dengan mencatat cost dari kartu ini sebagai beban bencana alam (force-majeur). *sarcasm*. Anyway terima kasih untuk infonya, OTW apply.
Biasanya gak lama setelah ada tulisan begini langsung devaluasi. Semoga aja nggak ya haha
Jinny,
Semoga saja tidak.
deval coming soon
Pada trauma devaluasi nih kayaknya hahaha
Bagian CFO cimb niaga saja ga tau kalau bisa sebagus ini
Percayalah !
Wkwkwkwkwk
Aku pusing bgt sama ini kartu,
Bikin dari April 2025, dan lsg ambil program welcome bonus yg dapat free night dan free annual fee jg.
Aku lsg bikin member all Accor nya, bbrp bulan kemudian sudah masuk free night dan bulan lalu sudah berubah status jg gold jg.
Cm yg bingung, infonya kan dapat welcome bonus 4000 poin Accor jg ya, ga masuk2. poin pembelanjaan ga pernah masuk jg. Uda 2x telp bank, tiap kali di cek nomor member Accor katanya beda sama di data, trus pengkinian data, tp ga masuk jg.
Aneh nya free night masuk, status gold jg dapat bulan lalu. Cm poin aja yg ga masuk. Bsk hrs nelp lg ke 3x nya.
Lusi,
Misteri sekali ya, coba dicocokkan dengan pihak Accor & CIMB juga. Sebaiknya buat laporan tertulis.
Iya koh Edwin, td uda nelp lg, katanya di usahakan di percepat, suruh tunggu 2 hari kerja lg, kalo ga masuk jg ya aku bikin laporan tertulis ke Accor & cimb nya deh.
Koh Edwin titip tanya disini, kalo mau tutup Voyage tp kmrn ada ikutan garuda miles mission, ada covert miles dari voyage, tutup cc ga masalah kan? Ga perlu tunggu bonus garuda miles nya masuk kan ya?
Lusi,
Nggak masalah kok Anda tutup kartu OCBC Voyage meskipun bonus Mission Miles belum masuk….. bonus tetap akan dikreditkan karena tidak ada relevansi antara penutupan ocbc voyage Anda dengan pengkreditan bonus GarudaMiles dari Mission Miles.
Hai kak Lusi apakah masalahnya sudah selesai karena saya mengalami hal yang sama juga. Terima kasih sebelumnya.
Apakah sudah selesai masalah nya kak? Saya mengalami hall yg sama.
Thank you so much koh Edwin
Hi, mau tanya kalau untuk transaksi di kertas masih mendapatkan poin kah untuk kartu kredit ALL World ini?
Thanks in advance
Cony,
Masih dapat.
Pak Edwin, mau Tanya apakah untuk pembayaran pembelian HP atau di toko online diubah jadi cicilan Masih dapat poin untuk kartu CIMB Accor World ini? Apabila tidak adakah saran untuk CC yang Masih mendapatkan point Dari pembayaran transaksi online yang diubah jadi cicilan?
Terima kasih pak
Felik,
Tidak dapat.
Yang masih dapat: cc BCA, cc Jenius, dan seharusnya cc BNI.
koh mau tanya, apakah pembayaran asuransi dan pembayaran internet juga eligible mendapatkan poin dengan cc accor?
Ya, saya mendapatkan poin untuk pembayaran asuransi dan internet juga. Dan poinnya bisa dipakai untuk menginap di jaringan hotel Accor.
John,
Eligible. cc CIMB Niaga Accor World ini tidak ada pembatasan apapun sejauh ini.
Kalau sampai tanggal ini bonus status 30 malam kok blm masuk bagaimana ya?
Dino,
Telepon CIMB Niaga dan minta dibuatkan nomor laporan secepatnya.
cara naikin limit ya gimana ko?
cara daftar cc CIMB Accor world ini gimana yah?
annual fee nya bisa di waive jg kah?
Roulette,
Pengajuannya harus lewat RM, tapi dengar-dengar bisa online juga.
However, PinterPoin sangat merekomendasikan Anda untuk mengajukannya secara online agar kans keberhasilannya tinggi.
Annual fee bisa di waive dengan syarat transaksi 150 juta Rupiah di tahun sebelumnya, sangat mudah!
Mau ngajuin tapi di aplikasi octo mobile ga ada pilihannya jadi harus gimana ya?
Mrmons,
Apply via RM atau marketing sakti. Itu juga kami sangat rekomendasikan karena ksn dapatnya jauh lebih tinggi dibandingkan via Octo Mobile.
Halo Ko Edwin dan semuanya, minta pendapat dong. seumpama kita udah punya kartu seperti zenith, dan jarang ada pengeluaran besar di bagian utility/pajak, apakah kartu ini masih worth it utk di miliki tidak?
Ijin berpendapat juga Pak Edwin dan semuanya.
Menurut saya kalau Pak Ismail membutuhkan benefit dari :
1. Accorplus (seperti Stay Plus dan diskon di Hotel Accor)
2. Perolehan miles lain dari konversi poin Accor.
3. Benefit Lounge dan Starbucks di bandara tertentu.
-kartu ini tetap layak dimiliki.
Tapi kalau tidak, menurut opini saya kartu ini bisa diabaikan saja.
Ismail,
Tetap masih worth it kok, cara untuk mendapatkan poin kan bukan hanya dari utility & pajak saja.
Selain itu, airport transfernya saya hitung masih cukup worth it.
Izin nanya koh, selain cimb accor ini untuk pembayaran utility, pajak, pnbp, bpjs kartu apa lagi ya yang masih dapat poin?
Bryan,
Banyak. BRI, BNI non co-brand Garuda, Skorcard (nominal tertentu), UOB (nominal tertentu), Danamon, dan kartu kredit Amerika.
Bertanya untuk kurs asing khususnya yen, kartu ini termasuk bagus kah?
Untuk perhitungan kurs asing kartu ini bukan yang terbaik, tapi tetap termasuk di kategori baik.
Tapi kalau dihitung perolehan poinnya, menurut saya ini adalah salah satu kartu terbaik untuk penggunaan asing karena perolehan poin Accornya yang tinggi untuk kurs asing.
Saya sering banget buat transaksi luar negeri, rate tahun lalu masih 1,25% markup dari Rate MasterCard, namun saya cek per 2026 ini dinaikkan sama CIMB jadi 1,35%. Namun karena perolehan poinnya yang sangat bagus, sepenuhnya menutupi markup tersebut (bahkan masih dapat banyak jika dihitung secara totalan % cashback)
Mrmons,
Secara kurs cukup oke, secara benefit (cb 6% setara poin accor) tentu kartu ini luar biasa menarik.
Ada yang dapat email dari ALL gak yang bonus 2026 point? Itu nginap aja semalam udah langsung dapat 2026 reward points??
Saya tidak dapat email ALL yang bonus 2026 poin.
Cuma saya sudah daftar dari link dan sudah stay 1 malam. Dan saya sudah dapat 2026 poin dari Accor.
Promonya sangat cuan.
Doni,
Sorry tanya, status Platinum kah? Denger2 promo hanya berlaku untuk Silver & Gold, betul gak ya?
Barusan register via link nya sukses tapi saya Plat & tidak dapat email offer
Pak QJPT dan Pak Stephen W
Status saya Gold, saya check-in hari senin tanggal 19 dan check-out tanggal 20.
Bonusnya saya langsung terima ketika saya checkout (bersamaan dengan reward point, status point, dan nights).
Kalau baca Ketentuan di web Accor-nya, bonus diterima paling lama 10 hari kerja.
Doni, saya dapat email dari ALL, sudah register dengan klik link dan sudah book 1 malam tgl 18 Januari untuk menginap tanggal 19-20 Januari. Sesudah booking saya cek detil booking paling bawah ada tulisan 2026 bonus points (sudah saya screenshot buat jaga-jaga). Per hari ini sudah masuk nights dan reward poin dari menginapnya, tapi bonus 2026-nya gak ada, apakah bonus itu langsung masuk bersamaan pas reward poin dan night dari hotelnya masuk?? Khawatir banget nggak dapat karena cuma 2jt poin aja yang dibagikan (sekitar -+900an orang).
saya ada 2 akun, 1 platinum tidak dapat offer tapi saya activate manual via link , 1 gold dapat offer. ( 2 nama org beda )
saya iseng stay di 1 hotel yg sama, waktu check in yang sama.
yang dapat offer ( gold ) sudah masuk 2026 pts dalam 2 hari.
yang plat ( tdk dpt offer ) sudah masuk staynya namun tidak dapat +2026 seperti yg gold
Waduh… Sudah terlanjur book pula, masih free cancellation sih. Tapi sempat chat CS Accor, saya cek code booking saya katanya eligible utk program 2026 pts itu hmmm jd bingung
Iv4n, dapat bonus 2026 poinnya itu setelah night dan reward poinnya masuk ya? Atau beda hari?
Saya udah stay dan di detil booking katanya eligible 2026 points, tapi per hari ini night dan reward poin menginap sudah masuk tapi yang 2026 bonusnya belum
@ Pak Doni
Link nya bs di infokan kah? Atau dri website? Krn dari Apps ALL, sya tidak menemukan hal terkait
Trims
Tidak perlu pak, buka aplikasi ALL tinggal activate offers.
Linknya : https://all.accor.com/a/en/loyalty-program/promotions-offers/asia-bonus-points-offer.html?sourceid=7304739-10925976-&merchantid=RT-IE000010-&clickid=bad2b61af3bb11f08300007a0a18b8fb?&subscribe=true
Pak Doni, kalo untuk red hot room apakah memenubu syarat untuk dapat 2026 reward poin tersebut?
Kabarnya yang pesan via Red Hot Room dan sudah staybtidak dapat pak.
Kalo kita batalkan Dan buat stay lagi bisa gak yah pak Doni? Atau kalo gak dicancel kita bikin booking lagi tapi di hotel lain Dan tanggalnya lebih maju?
Saya kurang tahu pasti apakah bisa atau tidak.
Kalau secara syaratnya asalkan kita sudah selesai menginap / checkout pak, jadi kalau bapak cancel dan majukan ke hari ini atau besok seharusnya tetap elegible asalkan bookingnya di halaman promo (selama promo masih tersedia)
Terima kasih pak Doni atas jawabannya.
Mau tanya acor plus china apa bisa digabung dengan explorer, saya baca di konten luar kok bisa ya? Mohon petunjuk
P,
Konon sih bisa, tapi saya tidak berani mencobanya mengingat saya pasti qualify Accor Platinum setiap tahunnya.
Pak Edwin, saya baru Tau ternyata hitungan poin accor itu per setiap transaksi yah bukan akumulasi tagihan perbulan yah?
Rugi banyak kalo gitu, saya juga jarang cek
Mau tanya nih rekan2 dsni dan Koh Edwin,
Klau bayar Pendidikan di Octo Mobile dan source nya CC apakah dapat poin jg?
Atau lebih baik via Alfa/indomaret ya agar dapat poin nya?
Mayang,
Tidak dapat poin jika Anda bayar di Octo Mobile.
Jika Anda bisa bayar pendidikan tersebut di Alfa/Indomaret… transaksi tersebut pasti akan menghasilkan poin.