Hilton Honors Putus Hubungan dengan 11 Loyalty Program | PinterPoin

Hilton Honors Putus Hubungan dengan 11 Loyalty Program, Termasuk GarudaMiles

Salah satu perks dari memiliki poin hotel adalah fitur mengubah poin tersebut menjadi airline miles. Anggota Hilton Honors bisa mentransfer poin ke banyak loyalty program dengan rasio transfer yang tidak atraktif, contohnya:

  • AirAsia: 10.000 Hilton Honors = 2.000 AirAsia BIG (5:1)
  • Alaska Airlines: 10.000 Hilton Honors = 1.000 Mileage Plan (10:1)
  • American Airlines: 10.000 Hilton Honors = 1.500 Aadvantage (6,66:1)
  • Cathay Pacific: 10.000 Hilton Honors = 1.000 Asia Miles (10:1)
  • Emirates: 10.000 Hilton Honors = 1.000 Emirates Skywards Miles (10:1)
  • Etihad: 10.000 Hilton Honors = 1.000 Etihad Guest (10:1)
  • EVA Air: 1.000 Hilton Honors = 100 EVA Bonus Miles (10:1)
  • Garuda Indonesia: 10.000 Hilton Honors = 1.000 GarudaMiles (10:1)
  • Singapore Airlines: 4.000 Hilton Honors = 500 KrisFlyer (8:1)

Efektif 15 Juni 2021, anggota Hilton Honors tidak akan bisa mengumpulkan poin atau mentransfer poin ke 11 loyalty program, yakni: Aeroflot, Alaska Airlines, Avianca, Amtrak (kereta api), Finnair, Frontier Airlines, Garuda Indonesia, Hawaiian Airlines, LATAM Airlines, Philippine Airlines, dan South African Airlines.

Berikut kutipan pengumuman dari website Hilton Honors:

teks, cuplikan layar, Font, garis, putih

Transfer partner yang masih tersedia

Berikut maskapai atau transfer partner yang masih tersedia untuk konversi poin Hilton Honors:

AeroMexico, Air Canada – Aeroplan, AirAsia BIG, ANA, Asiana, Avianca – LifeMiles, British Airways, Cathay Pacific, China Eastern, Delta Air Lines, Emirates – Skywards, Ethiopian Airlines, Etihad Airways, EVA Air, Flying Blue (Air France – KLM), Genting Rewards, Hainan Airlines, JAL, Jet Airways, Malaysia Airlines, Qantas, Qatar Airways, Singapore Airlines, South African Airways, Turkish Airlines, United Airlines, Virgin Atlantic, dan Virgin Australia

Anehnya program milik maskapai Jet Airways yang sudah pailit masih tersedia. Mungkin saja loyalty programnya masih aktif dan menawarkan opsi penukaran yang masih valid untuk anggotanya?


Baca juga: Panduan Lengkap Hilton Honors


Penutup

Efektif 15 Juni 2021 kemarin, Hilton Honors resmi memutus hubungan dengan 11 loyalty program (termasuk GarudaMiles) yang saya rasa tidak akan berdampak besar bagi khayalak luas. Penukaran poin Hilton untuk menjadi miles memang aslinya tidak menguntungkan dan tidak disarankan. Jika ini terjadi pada program lain seperti Marriott Bonvoy, maka tentunya hal ini akan berdampak negatif.

.

Apakah Anda pernah mentransfer poin hotel menjadi miles?

H/T: LoyaltyLobby

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.