Round the World PinterPoin

Resmi: Etihad Akan Mempertahankan Armada A380 & A350

Beberapa hari lalu, muncul rumor bahwa Etihad akan memensiunkan seluruh armada Airbus A380-nya dan batal mengoperasikan A350-1000. Melihat kondisi saat ini, tentu rumor tersebut ditanggapi dengan serius oleh banyak kalangan.

Banyak yang beranggapan bahwa demand untuk travel tidak akan kembali dengan cepat alias membutuhkan beberapa tahun. Alhasil, pesawat berukuran jumbo seperti A380 akan semakin sulit untuk dimaksimalkan (baca: sulit terisi penuh).

Untungnya, sebuah kabar gembira dilaporkan oleh Executive Traveller yang telah mengonfirmasi kepada pihak Etihad bahwa Etihad akan tetap mengoperasikan A380 pasca pandemi COVID-19.

“The Airbus A380 remains an important part of the Etihad fleet and is well suited to a number of key routes, which are planned to be gradually reintroduced once international restrictions are lifted, and global travel picks up.”

– Juru Bicara Etihad

Selain A380, Etihad juga memastikan bahwa rumor pembatalan A350-1000 tidak benar. Etihad akan tetap berkomitmen untuk mendatangkan armada baru tersebut dan bahkan telah memilih sejumlah rute untuk dioperasikan dengan pesawat tersebut.

Etihad A380 A350
Etihad A380 di bandara New York JFK. Foto: PinterPoin.

Penutup

Jika Etihad memensiunkan A380, maka itu berarti produk First Class Apartment dan The Residence akan ikut punah. Jika hal tersebut terjadi, maka saya akan kecewa berat karena aslinya saya akan terbang di First Class Apartment bulan Juni 2020 ini, dan kini sudah saya mundurkan ke Januari 2021.

Saya cukup gembira sekaligus lega dengan kabar ini. Selain Etihad, Emirates juga berkomitmen untuk tetap mengoperasikan A380. Semoga saja tren ini akan diikuti oleh maskapai lain yang mengoperasikan pesawat tersebut juga, meskipun kemungkinannya sangat rendah.

Dalam beberapa tahun kedepan, pastinya A380 akan semakin sulit untuk ditemui, mirip dengan kasus Boeing 747. Saya berpendapat bahwa kita tidak memiliki waktu yang lama lagi untuk menikmati kenyamanan pesawat tersebut, jadi jangan lewatkan kesempatan untuk terbang di A380.

.

Apakah pendapat Anda tentang kabar ini?

Share

1 comment
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.