Cerita pembaca kali ini berasal dari Vic yang menceritakan pengalaman beliau meminta penghapusan iuran tahunan (annual fee) kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite meskipun beliau bukan nasabah prioritas dari BCA.
Berikut kisahnya:
(disunting untuk kemudahan membaca)
Tagihan annual fee kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite saya muncul di bulan Januari namun baru berhasil dihapuskan pada bulan Agustus.
Proses pengajuan (inquiry) penghapusan annual fee selama ini selalu saya lakukan via surel HaloBCA (halobca@bca.co.id) karena saya membutuhkan sesuatu yang tertulis dan bisa dilacak hari serta jam-nya.
Seperti biasa, Halo BCA akan merespon dengan ‘mohon menunggu’ dan akan diinformasikan ke pihak terkait. Hal ini terus terjadi berkali-kali dan selalu ditambahkan dengan penjelasan di awal bahwa tidak ada program seperti itu (penghapusan iuran tahunan untuk nasabah non-prioritas).
Tidak puas dengan jawaban tersebut, saya langsung merespon dengan mengibaratkan suatu bisnis produk yang dibangun dari awal. Dari awal pasti ada project management-nya seperti apa, timeline-nya seperti apa, dan sebagainya. Apakah BCA tidak memiliki rencana untuk waiver annual fee ini dan bagaimana kejelasannya untuk tiap-tiap nasabah.
Intinya, semua ini penuh ketidakjelasan. Ditambah, saya juga menyebutkan masalah awal dari kartu kredit top-tier dari BCA ini juga cukup aneh karena tidak bisa dipakai di beberapa merchant offline maupun online jika ada promo semisal cicilan. Ini juga saya tekankan karena kalau tidak bisa dipakai, yang rugi juga pihak BCA sendiri.
Awalnya, jawaban dari pihak marketing dan IT terkesan tidak sinkron sama sekali dan saya jujur juga kaget. Saya juga sadar bahwa jawaban dari Halo BCA itu terbatas untuk merespon dengan informasi yang valid dan akurat.
Setiap minggu saya menanyakan bagaimana kelanjutan dari kasus ini karena bagaimanapun juga saya membutuhkan informasi dan kejelasan akan program tersebut. Pihak Halo BCA sering menjanjikan untuk menghubungi saya tetapi setelah saya tunggu, tidak ada telepon juga. Mungkin mereka bingung mau memberi jawaban apa.
.
Pernah sekali mereka menelepon saya dan kembali memberikan jawaban yang sama. Saya balas dengan “gampang banget ya (jawabnya) copy paste, saya juga bisa”, sekali lagi saya tekankan bahwa saya hanya ingin minta informasi dan kejelasan.
Sebagai itikad baik, saya melakukan transaksi sampai mendapatkan bonus 1.000 mileage per bulannya. Sayangnya, saya tidak melakukan hal tersebut setiap bulannya melainkan hanya sekitar 1-2 kali saja. Mungkin hal ini juga berpengaruh terhadap faktor decision making mereka.
Saya juga mengubah transaksi yang besar menjadi cicilan karena kartu BCA Singapore Airlines Visa Infinite merupakan salah satu kartu kredit yang masih memberikan airline miles sekalipun suatu transaksi diubah menjadi cicilan.
Tidak terasa sudah lebih dari 6 bulan berlalu dan saya terus menyurati HaloBCA menggunakan surel. Saya sempat meragukan bahwa apa benar kualitas pelayanan bank no.1 di Indonesia ternyata seperti ini? Bukankan suatu bank bisa bertumbuh dengan pesat dengan mengembangkan segmen konsumer retail.
Akhirnya, setelah menunggu lama, saya memperoleh telepon bahwa permohonan penghapusan iuran tahunan saya sudah disetujui.
Pertama saya sempat ragu “kapan?” tanya saya karena saya tidak bisa melihat reimbursement iuran tahunan tersebut di transaksi berjalan. Saya sempat tidak percaya dan menanyakan posisi dan jabatan orang yang menelpon saya untuk berjaga-jaga.
Setelah cukup yakin, saya menunggu dan ternyata betul 2-3 hari kemudian saya memperoleh surel yang menyatakan bahwa reimbursement iuran tahunan akan muncul di billing statement berikutnya. Tapi sebenarnya saya sudah tahu karena transaksi tersebut sudah muncul di tagihan berjalan.
Oleh karena itu, bisa dikonfirmasi bahwa saya memperoleh gratis iuran tahunan kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite meskipun bukan nasabah prioritas BCA setelah berjuang sekian lama.
Baca juga: Review Kartu Kredit BCA Singapore Airline Visa Infinite
Opini
Kisah epic dari pembaca Vic untuk memperoleh kembali 750.000 Rupiah dengan cara mengirim surel ke HaloBCA secara konstan setiap minggunya.
Jika memang betul, maka saya salut dengan kegigihan pembaca Vic ini sampai akhirnya BCA ‘mengalah’ dan akhirnya memberikan free iuran tahunan untuk nasabah non-prioritas mereka.
Lantas, apa yang bisa kita pelajari dari kisah pembaca Vic ini? Berikut sedikit kesimpulan-nya:
- Iuran tahunan kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite bisa dihapuskan untuk nasabah non-prioritas dengan perjuangan
- Sifatnya adalah case-by-case. Bukan berarti karena pembaca Vic berhasil meminta penghapusan iuran tahunan dengan metode ini, maka Anda bisa melakukan hal yang sama dan berekspetasi untuk memperoleh hasil yang sama juga
- Gunakan surel (e-mail) untuk korespondensi dengan pihak Bank jika Anda ingin menghemat biaya mengurus hal-hal seperti ini
- Kerja keras tidak akan mengkhianati hasil
Mungkin suatu hari jika saya menggunakan metode dari pembaca Vic dan berhasil menghapuskan iuran tahunan, maka saya harus menjamu beliau untuk makan siang karena saya sudah menghemat 750.000 Rupiah ๐
.
Apakah iuran tahunan kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite Anda bisa dihapuskan?
Bravo! Sungguh kisah yang sangat menginspiratif. Sampai sekarang saya masih galau ingin mengupgrade kartu signature saya menjadi infinite, namun krn pertimbangan annual fee ini saya akhirnya masih menggenggam signature. Setelah membaca kisah ini saya semakin malas untuk berubah ke infinite, dengan pertimbangan:
1. 7 bulan menanti reimburse Rp 750.000 sangatlah melelahkan untuk saya
2. Welcome Bonus infinite yang tidak bisa didapatkan kembali karena saya sudah punya signature (welcome bonus signature tidak saya ambil karena belum menjadi pengikut pinter poin kala itu).
Sempat membaca komentar di artikel pinterpoin yang lain, bahwa bisa diakali dengan menutup kartu minimal 6bln dahulu tp saya pribadi masih ragu dengan hal ini karena sudah saya kroscek 3x ke call center kayanya tidak ada program seperti itu
3. Selisih perhitungan transaksi untuk menjadi miles sekitar Rp 2.000 untuk setiap pembelanjaan (Rp 10.000 utk signature dan Rp 8.000 untuk infinite) saya rasa kurang worthed jika harus membayar annual fee Rp 750.000
Saya nasabah prioritas BCA, pemegang kartu kredit BCA SQ Visa Signature, apakah ada pengalaman pembaca PP yang juga nasabah prioritas BCA yang dibebaskan iuran tahunan kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite โsecara normalโ, maksud saya dalam kurun waktu kurang dari satu bulan dan tidak berlarut-larut dalam proses pembebasannya.
Saya setuju dengan bapak Rudi, proses pembebasan pembaca Vic melelahkan dan terlalu lama sampai 7 bulan, bahkan mungkin dibebaskan karena masa covid.
Saya nasabah prioritas dan sudah mencoba untuk menghapuskan melalui call centre tetapi tetap tidak bisa, bahkan sampai proses ke bagian penutupan kartu karena alasan annual fee, mereka tetap tidak menawarkan waive iuran tahunan. Akhirnya saya tutup kartunya.
Bila sering digunakan dan pemakaian nya minim 30% per tahun dari limit yang diberikan. Biasa nya di bagian bawah tagihan kartu kredit tertera. Di lembar ke-2. Dan di lembar tersebut juga disebutkan jumlah miles yang kita peroleh per bulan nya.
Semoga membantu.
hi, saya pemegang sq infinite dan visa sign ( prio ). pemakaian hanya 9% an . iuran keduanya dapat dihapuskan tanpa ribet hanya 1x call ke kolsen.
melihat case pak anton, maka mungkin pengghapusan dilaakukan case by case.
Skrg bsa kok hapus annual fee nasabah non-prio. Tp dengan syarat transaksi minimal 100jt akumulatif dalam 3 bulan
Hallo, saya pemegang aktif BCA SQ infinite (non prioritas). Pemakaian saya di BCA sangat aktif karena benar sekali salah satu alasannya yaitu transaksi yang saya convert ke cicilan pun mendapatkan poin.
Sudah sejak awal saya menjadi customer CC BCA (jaman cuma dapet batman platinum ) saya mendapatkan offer free annual fee, sepertinya ini waktu saya diupgrade ke signature. Sampai saat ini 2x upgrade kartu ke signature dan infinite pun annual fee tidak pernah muncul di billing statement
Selamat siang pak Jason, mau tanya, untuk Visa Infinite, infonya bahwa transaksi diconvert ke cicilan juga diperhitungkan untuk mendapatkan poin, ada infokah apakah transaksi tersebut harus awalnya transaksi biasa lalu diconvert ke cicilan atau bisa juga transaksi yang memang dari awal sudah merupakan cicilan (misalnya transaksi di ecommerce atau app travel yang memang ada program cicilan sekian bulan), mohon infonya bila kiranya mengetahui, terima kasih ๐
Terima kasih pak Anton atas sharing pengalaman Bapak, saya jadi malas mengupgrade kartu SQ Signature ke Infinite (8000/mile) terlebih sejak Jan 2020 saya sudah dapat BCA Amex Platinum yang perolehan SQ miles lebih baik (7500/mile )dan BCA Amex sering mengadakan promo kadang sampai 2500/mile.
Saya ingin sharing pengalaman saya dengan Bapak William, apakah transaksi awalnya transaksi biasa lalu diconvert ke cicilan, contoh saya bertransaksi di Aust awalnya transaksi biasa dengan Aud lalu saya jadikan cicilan atau bisa juga transaksi yang memang dari awal sudah merupakan cicilan misalnya transaksi saya di BCA SQ travel fair, apapun tetap dapat poin.
Selamat siang pak William, pengalaman saya semua transaksi akan mendapatkan poin (biasa atau cicilan langsung).
1. Transaksi luar negeri biasa offline diconvert ke cicilan 0% tetap dapat poin
2. Transaksi e-commerce saya convert ke cicilan juga dapat poin.
3. Saya ada kendala seperti pak Vic, tahun lalu saya beli iphone di ibox ada program cicilan BCA tapi gabisa pake yg visa, yg bisa sepertinya yg BCA card.
Poin semua diakumulasi di awal. Contoh saya transaksi 8.000.000 saya ubah jadi cicilan 6 bulan, maka saya akan mendapatakan 1000 miles di bulan berikutnya, bukan 167 poin selama 6 bulan.
Diwaive ini mksdny free selamanya. Atau hanya per 1 tahun?
Achiung,
Sementara hanya 1 tahun akibat Covid-19. Namun tidak menutup kemungkinan tahun depan mereka akan melakukan hal yang sama.
Terima kasih sharingnya oleh Pak Vic dan Pak Edwin. Menarik, karena saya dulu pernah mengajukan waive untuk yang infinite melalui halo bca by phone, dia bilang tidak bisa. dan Pada saat itu saya tanya kalo yang signature bisa kan? dia bilang bisa, untuk yang infinite dia state clear tidak bisa. Mungkin ini case waive ini dieskalasi kepihak ke level yang lebih tinggi.
Akan saya coba cara pak vic pada saat penagihan tahun depan :D. terima kasih
Bisa. Saya punya selalu dihapuskan, lgs by phone gapake lama prosesnya tentuny syarat transaksi 60% dr limit taunan
Ini hanya berlaku buat yang infinite ya ? Kalau signature bisa kan ya ? Soalnya lalu lupa kenapa dari batman visa bisa dapat yang SQ Signature, lupa juga tawaran melalui telepon free annual feenya sampai kapan. Begitu pula dengan kartu kredit JCB BCA yang baru
Hi Edwin…thanks buat artikel and your treats :))
Banyak sekali kejadian in general disekitar kita juga yang membuat banyak pertanyaan dari sekedar informasi yang tidak dijelaskan semestinya. I think kita punya hak untuk mendapatkan kejelasan itu.
Kalau misalnya at first place, mereka memberitahu, programnya adalah khusus untuk nasabah bca prioritas, then I stopped asking.
Jika ini terjadi, saya pakai cara kedua yang menekankan masalah kartu kredit bca tidak bisa digunakan (karena identitas 4 angka di depan tidak terdeteksi sebagai kartu bca). Kalau tidak bisa digunakan, buat apa bayar annual fee.
Sampai sekarang, saya belum tau pasti apakah ini sudah solved atau belum for all merchants baik offline/online.
Masalah ini cukup surprising sih buat saya, ini kan semacam diversifikasi kartu dari kartu awalnya bca sq signature. harusnya punya sistim yang sama. cobain di ilotte.com deh. siapa tau belum bisa sehingga masalahnya bisa diangkat lagi. kan aneh, kartu batman bisa kartu visa signature tidak bisa. sama2 bca lg. hehe.
moga-moga menginspirasi. jangan patah semangat.
oh ya, ada yg dioffer kartu bca card jcb black precious? waktu ditelpon disebutnya platinum. saya langsung google search apakah ada jcb platinum. sampai saya state berkali2 bukannya black ya. dan kayaknya kartunya sudah lama launching nya.
dari sini sudah jelas menandakan sesuatu. hehehe.
BCA Krisflyer Infi saya awal dapat tidak di tagih iuran, ulang tahun pertama kemarin juga tidak di tagih iuran tahunan.
Sayang sekali, saya tidak mendapatkan hal tersebut sehingga saya harus menutup kartu tersebut. Memang mereka sudah menjelaskan saat itu belum ada program penghapusan annual fee untuk jenis kartu tersebut. Mereka menawarkan untuk downgrade ke jenis SQ signature tapi saya menolak. Mungkin bukan kartu yang saya idamkan. But however kartu tersebut sesuai bagi anda yang menginginkan pengumpulan KF miles dengan cepat.
Halo, mau tanya, kalau misalnya kita sudah terima kartu Visa Infinite, bila tidak diaktifkan apakah tetap dikenakan annual fee?
Pertanyaan kedua, biasanya annual fee bila tidak free akan ditagihkan di billing pertama ya? Lalu untuk memohon free AF, bisakah mengajukan dari transaksi yang kita gunakan dari kartu lain (Visa Signature, karena posisi kartu ini baru diupgrade)
Mohon infonya suhu-suhu di sini
William,
Seharusnya tidak dikenakan kalau kartu tidak aktif.
Untuk BCA SQ Visa Infinite, annual fee biasanya ditagihkan di billing bulan kedua/ketiga. Untuk memohon free AF anda wajib melakukan transaksi di kartu tsb dan bukan kartu lain.
Halo mas Edwin,
Sekedar info, pengalaman saya request hapus AF SQ Infinite baru aja minggu kemarin syaratnya pemakaian 3 bulan terakhir 30jt. Boleh request kembali kalau misalkan gak disetujui pengajuan pertama. Dikasih waktu 6 bulan setelah tanggal cetak AF kalau misalkan 3 bulan terakhir pemakaian belum sampai 30jt. Btw, saya nasabah non-prio.
Hi Marlin, boleh berkabar kah masih pakai cc SQ infinite nya ga ya? Dan apakah masih bisa waive AF nya? Karena kabarnya per 1 Juli 2023 sudah tidak bisa lagi ya, meski spend 30jt dalam 3 bulan terakhir
Untuk SQ Infinite, update terakhir (baru saja minggu lalu) katanya per Nov 2023, syarat penghapusan AF Visa Infinite menjadi 100 juta IDR trx dalam 3 bulan terakhir. Saya sendiri akhirnya menutup kartu saya dan hanya mempertahankan SQ Signature (sebelumnya ada 2 2 nya). Untuk Signature, AF dihapuskan dengan trx 5 juta IDR dalam 3 bulan terakhir. Jauh lebih kecil drpd syarat Infinite, tapi ini pun naik 10x lipat dibanding syarat penghapusan tahun sebelumnya yg hanya belanja 500rb IDR.