United MileagePlus sedang mengadakan promosi untuk membeli miles dengan bonus hingga 100%. Baca detailnya di sini:
Ketentuan Promo Pembelian Miles United MileagePlus dengan Bonus Hingga 100%
Promo ini bersifat targeted dan tidak targeted. Ini berarti, walaupun semua orang akan dapat memanfaatkan promo ini, sebagian orang mungkin akan menerima penawaran yang tidak sebagus penawaran terbaik.
Berikut syarat dan ketentuan untuk promo ini:
- Untuk memanfaatkan promo ini Anda harus membeli miles paling lambat 28 September 2021.
- Harga miles sebelum bonus adalah US$35 (~Rp500.000) tiap 1.000 miles sebelum pajak 7.5% (nett ~Rp540.000), dan pembelian miles dilakukan dalam kelipatan 1.000 miles.
- Promo ini memiliki batas maksimum pembelian miles:
- Maksimum pembelian miles per akun per tahun kalender (termasuk bonus) pada umumnya adalah 175.000 miles.
- Anda akan mendapatkan bonus miles tergantung penawaran yang Anda terima:
- Variasi standar (bonus hingga 85%):
- Beli 3.000 – 9.000 miles: Bonus 30% (efektif Rp415/mile nett),
- Beli 10.000 – 24.000 miles: Bonus 60% (efektif Rp337/mile nett),
- Beli 25.000 – 94.000 miles: Bonus 85% (efektif Rp292/mile nett).
- Variasi lebih baik (bonus hingga 100%)
- Beli 3.000 – 14.000 miles: Bonus 30% (efektif Rp415/mile nett),
- Beli 15.000 – 29.000 miles: Bonus 60% (efektif Rp337/mile nett),
- Beli 30.000 – 87.500 miles: Bonus 100% (efektif Rp270/mile nett).
- Variasi standar (bonus hingga 85%):
Anda dapat mengakses penawaran yang Anda dapatkan di link ini (link eksternal, jangan lupa untuk mendaftarkan diri sebagai anggota MileagePlus terlebih dahulu).
Apa Gunanya Miles United MileagePlus?
Seperti frequent flyer program lain, kegunaan miles United MileagePlus yang utama tentu untuk ditukarkan dengan penerbangan United atau Star Alliance. Walaupun begitu, ada beberapa hal yang spesifik untuk program United MileagePlus dan mungkin menjadi nilai jual tersendiri:
Sweet spot penukaran Miles
Pada dasarnya, setelah berbagai perubahan United akhirnya tidak lagi memiliki award chart, sehingga Anda mungkin harus mencari sendiri masing-masing kombinasi yang menguntungkan.
Sebagai contoh, penerbangan dari Guam GUM ke Honolulu HNL hanya memerlukan 29.400 miles United MileagePlus di kelas ekonomi, dibandingkan dengan 54.000 miles KrisFlyer untuk penerbangan yang sama.
Kami akan menjelaskan lebih lanjut tentang penukaran miles United di kesempatan berikutnya.
Anggota elit United: Manfaatkan award space tambahan
Apabila Anda merupakan anggota elit United MileagePlus, Anda dapat memperoleh award Saver untuk penerbangan United dengan lebih mudah dengan akses hingga ke 2 subkelas award istimewa:
- Kelas ekonomi: XN (untuk United MileagePlus Silver dan ke atas),
- Kelas bisnis: IN (untuk United MileagePlus Platinum dan ke atas).
Sebagai contoh, untuk penerbangan dari Boston BOS ke New York/Newark EWR di bawah ini, United membuka setidaknya 9 award Saver khusus elit (XN) sedangkan award Saver normal (X) tidak tersedia sama sekali – award subkelas XN hanya dapat diakses saat menukarkan miles United MileagePlus, dan tidak berlaku saat menukarkan dari program lain bahkan apabila Anda memiliki status elit di United MileagePlus. Silakan baca panduan mencari award Star Alliance dengan United untuk informasi lebih lanjut.
Jangan lupa, Anda dapat memperoleh status United MileagePlus Silver gratis dengan status match dari Marriott Bonvoy Titanium dan ke atas.
Bagaimana kalau Dibandingkan Dengan Menukarkan Poin Marriott?
Marriott Bonvoy memiliki kerjasama spesifik dengan United MileagePlus, dimana selain menawarkan status match juga memberikan bonus miles saat menukarkan poin Marriott Bonvoy ke United MileagePlus.
Dengan promosi bonus 30% dari United MileagePlus untuk penukaran poin hotel yang saat ini berlangsung, maka menggunakan valuasi poin dan miles PinterPoin dan asumsi Anda akan menukarkan poin Marriott Bonvoy dalam kelipatan 60.000 poin, untuk tiap 60.000 poin Anda akan mendapatkan:
- Miles normal: 20.000 miles
- Bonus miles untuk penukaran kelipatan 60.000 poin: 5.000 miles (20.000 miles x 25%)
- Bonus miles dari penukaran ke United MileagePlus: 2.500 miles ((20.000 miles + 5.000 miles) x 10%)
- Bonus miles dari promosi United: 8.250 miles (((20.000 miles + 5.000 miles) x 10%) x 30%)
- Total miles: 35.750 miles
- Harga per mile menggunakan perhitungan valuasi poin dan miles PinterPoin: Rp226/mile (17% lebih murah daripada membeli miles langsung)
Walaupun begitu, patut diperhatikan bahwa pembelian poin Marriott biasanya dibatasi hingga 100.000 poin per tahun sebelum bonus, sehingga apabila Anda sudah menghabiskan poin Marriott Anda dan tidak dapat membeli poin lagi, membeli miles United MileagePlus dapat menjadi opsi kedua.
Penutup
Walaupun harga per poin untuk promosi pembelian miles United MileagePlus kali ini masih kalah murah dibandingkan dengan menukarkan poin Marriott, Anda mungkin dapat menggunakan promosi ini apabila sudah memiliki rencana penukaran spesifik. Pada umumnya saya tidak menyarankan untuk membeli miles secara spekulatif, dan itu juga berlaku untuk promosi kali ini. Oleh karena itu, kecuali Anda memiliki rencana penukaran spesifik saya tidak menyarankan untuk membeli miles United MileagePlus.
Apakah Anda akan membeli miles United MileagePlus dengan promosi bonus 100%?
H/T: One Mile at a Time