mainan, hari Natal, kartun

Promo: Bonus 100% AirAsia BIG Points Untuk Penukaran Reward BCA

AirAsia Indonesia sedang mengadakan promo yang mungkin cukup menarik bagi sebagian orang di mana Anda bisa memperoleh bonus 100% untuk penukaran Reward BCA menjadi AirAsia BIG. 

Berikut detailnya seperti yang saya kutip dari website BCA:


100% Bonus BIG Points dengan Reward BCA

teks, logo, Grafis, Font, merah, Merek, desain grafis, Merek dagang, simbol, deasin

Syarat & Ketentuan :

  • Minimal penukaran Reward BCA Rp. 80.000,- melalui HALO BCA akan mendapatkan bonus 100% BIG Points yaitu sebesar 1000 BIG Points sehingga total cardholder akan mendapatkan 2000 BIG Points
  • Maksimal bonus adalah 10.000 BIG Points per transaksi penukaran
  • Bonus BIG Points akan dikreditkan  ke akun BIG cardholder dalam waktu 90 hari kerja sejak periode program berakhir
  • Tidak dapat digabungkan dengan promosi lain
  • Berlaku untuk: Semua Jenis Kartu Kredit BCA Kecuali Kartu Kredit BCA Singapore Airlines dan Corporate

Berlaku Hingga: 30-09-2020


Apakah Menarik?

Dalam satu kata – Tidak. PinterPoin memvaluasi 1 poin AirAsia BIG senilai 30 Rupiah sehingga dengan memperhitungkan bonus 100% ini sekalipun, Anda hanya akan memperoleh poin dengan value 60.000 Rupiah (30 x 2.000) untuk setiap 80.000 reward BCA yang Anda tukarkan.

Sebagai perbandingan, katakanlah Anda menukarkan reward BCA tersebut dengan GarudaMiles, maka Anda akan memperoleh poin dengan value sebesar 170.000 Rupiah (170 x 1.000) untuk setiap 100.000 reward BCA yang Anda tukarkan.

Sekalipun Anda menukarkan dengan opsi ketiga yaitu KrisFlyer Miles, maka Anda masih memperoleh value yang lebih baik dibanding yaitu 210.000 Rupiah (210 x 1.000) untuk setiap 150.000 reward BCA yang Anda tukarkan.


Baca juga: Anda Bisa Menukarkan Reward BCA Dengan Airline Miles

Baca juga: Panduan Lengkap AirAsia BIG


Penutup

Kecuali apabila Anda memiliki rencana penggunaan AirAsia BIG yang spesifik, maka saya menghimbau Anda tidak menukarkan Reward BCA dengan AirAsia BIG meskipun ada promo bonus 100% BIG points ini.

Pertimbangan utama-nya adalah value penukaran poin kartu kredit menjadi airline miles yang kurang bagus.

logo, Grafis, Font, ikan, simbol
Tukarkan Reward BCA Anda dengan bijaksana

Anda lebih baik menyimpan Reward BCA Anda dan menukarkannya ketika ada promo yang bisa memberikan value lebih baik seperti bonus hingga 60% untuk konversi poin kartu kredit menjadi GarudaMiles.

.

Apa pendapat Anda mengenai promo bonus 100% untuk penukaran Reward BCA ke AirAsia BIG ini? 

Share

5 comments
  1. Menambahi, artikelnya kurang lengkap bro, program ini tidak hanya bekerja sama dgn cc bca saja, tapi ada jg danamon, maybank, icbc, ocbc, DBS, mandiri, dkk dan bahkan ada dari program non reward cc juga dengan masing2 rate penukaran yang berbeda2, mungkin dapat ditambahkan utk pertimbangan lebih lanjut

    1. Rudi,

      Oh ya? Saya baru tahu….. terimakasih banyak informasinya bro Rudi. Namun satu hal yang pasti adalah penukaran reward BCA untuk AirAsia BIG dengan bonus 100% ini masih bad deal menurut saya pribadi šŸ™‚

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.