Update: Pihak Cathay Pacific menginformasikan bahwa telah terjadi kesalahan & lounge “The Wing” tidak akan bergabung dengan jaringan Priority Pass.
Anggota Priority Pass harus gigit jari karena kehilangan opsi lounge yang bisa diakses di bandara Hong Kong menyusul berakhirnya hubungan antara Priority Pass dengan jaringan lounge Plaza Premium. Menariknya (sangat), anggota Priority Pass kini bisa mengakses satu dari dua lounge FIRST CLASS milik Cathay Pacific, yakni “The Wing”!
Penambahan tersebut sudah direfleksikan di aplikasi Priority Pass dan lounge ini bisa mulai diakses per 21 Juni 2021.
Lounge “The Wing” berlokasi di terminal 1 bandara Hong Kong dan terletak di sebelah kiri setelah melewati imigrasi. Lounge ini akan mulai beroperasi dari pukul 05.30 pagi dan akan tutup setelah penerbangan terakhir Cathay Pacific berangkat di hari yang sama.
Anda bisa membaca ulasan kunjungan saya ke lounge first class “The Wing” disini.
Pendapat
Pastinya makanan dan amenities akan jauh berbeda dengan sebelumnya. Akses ke salah satu cabana juga pastinya akan sulit untuk didapatkan, atau mungkin dibatasi. Sepertinya juga akan pembatasan akses ketika banyak orang yang sedang berada di dalam lounge.
Saya juga cukup yakin ketika demand untuk traveling kian memulih, anggota Priority Pass tidak akan mendapatkan akses lagi ke lounge ini. Priority Pass tentunya harus segera mencari opsi lounge lain untuk anggotanya.
Apapun itu, saya merasa penambahan ini tentunya sangat fantastis. Apabila Anda akan terbang melalui Hong Kong dan mempunyai keanggotaan Priority Pass, maka jangan sia-siakan kesempatan ini mengunjungi lounge “The Wing” ini!
.
Apa pendapat Anda tentang penambahan ini?
H/T: OMAAT