Gratis 1.500 miles Etihad Guest HUT 15 | PinterPoin

HUT ke-15, Etihad Guest Berikan 1.500 Miles Gratis!

Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-15, maskapai Etihad Airways membagikan 1.500 miles Etihad Guest secara gratis! Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu mengunjungi link ini dan mendaftarkan akun Anda.

Pendaftaran wajib dilakukan sebelum 6 September 2021 dan satu akun hanya berhak mendapatkan bonus 1x saja.

Bonus miles akan diberikan paling lambat pada tanggal 15 September 2021. Bonus 1.500 miles Etihad tersebut setidaknya bernilai Rp225.000,- menurut valuasi PinterPoin.

teks, Wajah manusia, pakaian, cuplikan layar, senyum, orang, anak laki-laki

Milesback 15%

Selain memberikan miles gratis, Etihad juga mengadakan promo ‘milesback’ sebesar 15% untuk flight redemption. Berikut detil promonya:

  • Tidak perlu mendaftar terlebih dahulu
  • Periode penukaran: 31 Agustus – 6 September 2021
  • Periode penerbangan: Hingga 31 Desember 2021
  • Hanya berlaku untuk penerbangan dengan Etihad di economy & business class (first class tidak termasuk)
  • 15% miles akan diberikan pada akhir bulan penukaran

Tips: Family Membership

Etihad Guest adalah salah satu frequent flyer program yang mengijinkan penggabungan miles untuk keluarga.

Sesuai ketentuan program, 1 kepala keluarga bisa menambahkan 8 akun anggota keluarga (total sebanyak 9 akun per satu family membership).

Dengan mendaftarkan akun sendiri + 8 anggota keluarga pada promo ini sendiri, 13.500 miles Etihad bisa diperoleh dengan cukup mudah. Miles tersebut sudah hampir cukup untuk ditukarkan penerbangan business Garuda Indonesia rute Jakarta – Bali (14.000 miles Etihad).

Namun saya tidak menyarankan untuk membuat akun palsu untuk memanfaatkan promo ini. Kemungkinan besar Etihad akan bisa menangkap akun yang menyalahgunakan promo & menutup akun secara permanen.

Jika Anda berniat untuk menggabungkan miles dari 8 akun, gunakan informasi anggota keluarga asli & bersiap menunjukkan identitas serta bukti hubungan berkeluarga jika sewaktu-waktu diminta oleh pihak Etihad.

Flight Review: Garuda A330-900neo Business Class Jakarta - Denpasar | PinterPoin
Terbang di business class Garuda Indonesia (review) dengan menukarkan miles Etihad Guest. Foto: PinterPoin

Penutup

Dalam rangka perayaan HUT ke-15, Etihad memberikan 1.500 miles secara gratis kepada anggotanya. Selain itu, anggota Etihad Guest juga akan mendapatkan milesback 15% untuk penukaran award flight Etihad.

Mendapatkan miles gratis tentunya bisa disamakan dengan mendapatkan uang gratis. Oleh karena itu, jangan lupa untuk memanfaatkan promo ini selagi masih ada.

.

Sudahkan Anda mengklaim 1.500 miles gratis dari Etihad?

H/T: OMAAT

Share

7 comments
  1. saya punya miles etihad guest hasil tukar dari marriot bonvoy, kalau menukarkan penerbangan harus via telepon ke etihad nya ya? apa pemesanan bisa pakai bahasa indonesia? selain buat tiket pesawat,apalagi yang bisa ditukar dengan etihad miles ini?

  2. Kak, mau tanya, kalo naik tiket PP Etihad CGK-AUH-JFK , bisa dapat berapa miles yah? Trus miles nya bisa credit ke Garuda Frequent Flyer ngak?

    1. Steven,

      Bisa dicek di wheretocredit.com pilih opsi ‘calculator’ dan masukkan detailnya di situ untuk mengetahui jumlah miles yang bisa Anda peroleh. Miles-nya sendiri bisa dikreditkan ke Garuda Frequent Flyer.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.