awan, langit, outdoor, pohon, resor, pohon palem, matahari terbenam, matahari terbit, taman, lanskap, tanaman

Hadir Kembali: Fast Track Hilton Honors Gold Bagi Pemegang Kartu Visa Signature & Infinite

Menjadi member elite pada suatu loyalty program akan memberikan tambahan manfaat yang tidak didapat oleh member biasa ataupun non-member. Contohnya seperti upgrade kamar, akses lounge dengan makanan & minuman gratis, check out hingga jam 4 sore, dan masih banyak lagi. Saat ini, salah satu promo paling menarik dari Hilton Honors yaitu fast-track kembali hadir dan saya pandang sangat menarik.

Melalui promo ini, Anda bisa menjadi anggota Hilton Honors Gold yang merupakan tingkatan ke-2 tertinggi setelah Diamond dengan memanfaatkan program “Fast-Track” dari kartu kredit keluaran Visa (Signature & Infinite). Program ini berlaku hingga 31 Desember 2019.

Berikut adalah langkah-langkah untuk mengikuti program “Fast-Track” ini:

  • Anda harus sudah menjadi anggota dari Hilton Honors terlebih dulu. Gunakan link ini untuk mendaftar sebagai anggota baru Hilton Honors.
  • Setelah terdaftar, Anda wajib menuju ke link ini untuk mendaftarkan diri pada program “Fast-Track” ini.
  • Pilih “Indonesia” sebagai lokasi Anda.
  • Setuju pada syarat dan ketentuan yang berlaku.
  • Pada halaman selanjutnya, Anda harus mengisi 16 digit nomor kartu kredit Visa Signature atau Visa Infinite Anda untuk proses verifikasi.
  • Jika berhasil terverifikasi, maka Anda hanya perlu menginap selama 4 malam berturut-turut di 1 hotel milik Hilton atau menginap 2 kali (stays*) dalam 90 hari sejak pengajuan Anda disetujui.

*Stays berbeda artian dengan Nights. Jika Anda menginap selama 5 malam berturut-turut di 1 hotel, maka itu akan tergolong sebagai 1 Stay.

Ada beberapa cara untuk mengakalinya, salah satunya adalah dengan menginap berseling, contoh: Menginap 1 malam lalu (tanggal 1), lalu check out dan check in kembali (tanggal 3). Maka Anda akan mendapat 2 Stays.


Baca juga: Cara Menjadi Anggota Elite Hotel Secara “Instan”
Baca juga: Panduan Lengkap Hilton Honors

desain interior, dalam ruangan, bantal, tempat tidur, sofa, jendela, plafon, Sofa studio, Perawatan jendela, Linen, kamar tidur, Kasur sofa, seprai, matras, dinding, Suite, penutup jendela, kamar, Tempat duduk untuk berdua, Selimut penutup, Lempar bantal, Apartemen penthouse, tirai, lantai, hotel, deasin, mebel
Waldorf Astoria Bali Bukit Pandawa, property milik Hilton akan segera dibuka. Kredit: Hilton.

Beberapa hal penting yang wajib Anda ketahui:

  • Program ini hanya berlaku 1x per 1 pemegang kartu.
  • Status Gold yang didapatkan akan bertahan selama 1 tahun kedepan. Setelahnya, Anda harus memenuhi syarat normal untuk mempertahankan status Gold (menginap 40 malam atau 20 stays atau mengumpulkan 75.000 base points)
  • Pemesanan hotel harus dilakukan secara langsung melalui Hilton. Jika Anda memesan hotel melalui online travel agent (OTA) seperti Traveloka, Tiket.com, dll, maka penginapan Anda tidak akan eligible untuk menyelesaikan program “Fast Track” ini
  • Program ini berlaku untuk seluruh kartu Visa Signature & Infinite terbitan negara Asia Pasifik (termasuk Indonesia) dengan pengecualian:
    • Kartu Visa keluaran Jepang
    • Kartu Visa Signature keluaran Korea

teks, pakaian, pantai, outdoor, orang

Manfaat menjadi anggota Hilton Honors Gold

  • Bonus 80% poin saat menginap (18 poin per US $1)
  • 5th Night Free, saat Anda menggunakan poin untuk menginap 5 malam, maka malam ke 5 Anda akan digratiskan
  • Upgrade kamar ke preferred room di hotel tertentu (tergantung ketersediaan kamar)
  • Akses ke club lounge jika Anda di upgrade ke executive room (bergantung pada kebijakan properti)
  • Late check out 
  • Mendapat gratis dua botol air mineral saat menginap
  • Diskon khusus anggota Hilton Honors
  • Gratis internet
  • Tamu ke 2 menginap gratis
  • Digital check in, atur preferensi kamar Anda untuk proses check in yang lebih cepat dan efisien
  • Pilihan hadiah berupa 1.000 poin Hilton Honors atau gratis breakfast untuk 2 orang per kamar saat menginap di Waldorf Astoria, Conrad, Curio, Hilton, DoubleTree, dan Tapestry.
  • Pilihan hadiah berupa 750 poin Hilton Honors atau gratis breakfast untuk 2 orang per kamar saat menginap di Hilton Garden Inn.
  • Untuk hotel lain, Anda akan mendapat bonus yang bervariasi. Klik disini untuk mengetahui bonus yang akan Anda dapatkan.
dalam ruangan, perlengkapan meja, Perlengkapan minum, meja, minum, Gelas anggur, Barware, vas, Gelas bertangkai, botol, kaca, anggur, mebel, lantai, wadah
Sebotol sparkling wine diberikan saat saya menginap di Conrad Bali. Foto: PinterPoin

Hotel rekomendasi untuk status run

Apabila Anda memang berniat untuk mengejar status Hilton Gold ini, maka saya secara pribadi bisa merekomendasikan beberapa properti milik Hilton yang sangat terjangkau di Indonesia yang sangat cocok untuk status run ini. Properti tersebut antara lain adalah:

teks, cuplikan layar, Laman internet, Situs, Periklanan online

Dengan memperhitungkan pajak sebesar 21%, maka Anda bisa menginap di Hilton Garden Inn Bali dengan harga 677 ribu per kali stay. Berarti, 2 kali stay hanya akan memakan biaya sekitar 1,35 juta Rupiah. Untuk Hilton Bandung, dengan memperhitungkan pajak 21%, maka dapat ditemukan harga 975 ribu per kali stay. Berarti, 2 kali stay hanya akan memakan biaya sekitar 1,95 juta Rupiah. Sangat murah memperhitungkan berbagai benefit yang Anda peroleh sebagai member Hilton Gold. 

Untuk cara yang lebih ekstrim, Anda bisa mempertimbangkan untuk menginap di Malaysia yang mana pilihan properti Hilton lebih beragam dan sangat murah. Terutama untuk properti Hilton di Kuala Lumpur, Anda bisa menemukan properti dengan harga di bawah 500 ribu Rupiah. Ambil contoh kedua properti Hilton dibawah:

 

teks, cuplikan layar, deasin

Dengan memperhitungkan pajak, Anda bisa menginap di Hilton Garden Inn Kuala Lumpur Jalan Tuanku Abdul Rahman North hanya dengan 121 RM (sekitar 411 ribu Rupiah). Untuk Hilton Garden Inn Kuala Lumpur Jalan Tuanku Abdul Rahman South, Anda bisa menginap dengan hanya membayar 134 RM (sekitar 455 ribu Rupiah). Berarti, untuk 2 stay, Anda hanya perlu mengeluarkan dana masing-masing sekitar 822 ribu Rupiah dan 910 ribu Rupiah. Biaya ini lebih murah sekitar 40% dibanding dengan apabila Anda melakukan 2 stay di Hilton Garden Inn Bali.

Penutup

Saya secara pribadi belum merasakan manfaat dari status elite Hilton Honors ini, namun sangat tertarik untuk mendaftar ketika promo fast-track ini kembali diadakan. 2 stays dalam 90 hari untuk memperoleh status Hilton Honors Gold tentunya sangat mudah direalisasikan terutama bagi Anda yang tinggal di Bali ataupun Bandung. Promo ini juga sangat menarik mengingat benefit dari Hilton Honors Gold cukup komprehensif seperti late check-out, room upgrade sampai kamar eksekutif, complimentary breakfast, dan sebagainya.

Apapun itu, saya menghimbau Anda untuk mengikuti program ini, terutama apabila Anda serius mengincar status elite di Hilton. By the way, jika Anda sudah mendaftar, maka akan terdapat tulisan sebagai berikut:

teks, pakaian, orang, wanita, outdoor, pantai

Nantinya, setelah Anda berhasil menyelesaikan tantangan tersebut, Anda secara otomatis akan memperoleh e-mail dari Hilton Honor yang mengkonfirmasi status upgrade Anda ke Gold. Status ini akan berlaku untuk 1 tahun.

Normalnya, untuk mencapai Hilton Honors Gold, Anda harus memenuhi salah satu dari 3 persyaratan berikut: menginap 40 malam atau 20 stays atau mengakumulasikan 75.000 base points. Dengan status challenge ini, Anda hanya perlu melakukan 1/10 dari salah satu syarat diatas kecuali untuk base points yang mana sekali lagi, sangat mudah untuk direalisasikan ๐Ÿ™‚

.

Apakah Anda tertarik untuk memanfaatkan program “Fast-Track” kali ini?

Share

20 comments
      1. hai edwin, saya baru daftar hari ini, dan apakah ini harus booking di hotelnya atau bisa melalui aplikasi online di handphone? mohon pencerahannya… misal saya booking langsung mau loncat ke diamond apakah bisa? jd bukan ke gold. misal sy langsung booking 10 des ke 11 des 1 stay + 11 des ke 12 des check in check out apakah ini langsung dihitung 2 stay? karena contoh yg kamu kasih adalah longkap 1 hari. 1 check out san check in 3 ? apakah bisa
        check in langsung di tgl 2 ?

        1. Veronihsia,

          Contoh yang saya beri adalah untuk menginap di dua hotel yang berbeda yang mana walaupun back-to-back, akan dihitung sebagai 2 stay.

          Menjawab pertanyaan Anda, jika hotelnya sama maka akan dihitung sebagai 1 stay; Sebaliknya jika hotelnya berbeda, maka akan dihitung sebagai 2 stay. Dan untuk Hilton Diamond, karena tidak ditawarkan maka tidak bisa melainkan Anda harus mengikuti ‘syarat normal’ yang ada yakni 30 stay atau 60 night.

          Dan untuk booking, Anda sebaiknya melakukan booking melalui aplikasi ‘Hilton Honors’

      2. hai edwin saya sudah booking dan tidak ada notifikasi apa apa , apakah saya booking 1 malam
        2x sudah termasuk syarat? dan apakah harus digunakan baru diemail?

        1. Veronihsia,

          Anda harus menyelesaikan booking tersebut terlebih dahulu (menginap) sebelum memperoleh notifikasi lebih lanjut bahwa Anda sudah memenuhi syarat untuk fast track.

          Dan Anda bias saja booking 1 malam 2x, namun hotelnya harus berbeda atau terdapat jeda 1 hari antara booking pertama dengan yang kedua.

        2. Halo thank you sudah direspon, yang saya lakukan adalah booking di tanggal 14 – 15 Des di double tree jakarta dan berikutnya 20-21 Des di HOtel yang sama apakah ini dihitung 2 x stay ? karena di jakarta hanya ada double tree hotel .

          yup saya sudah booking melalui aplikasi hilton honors

    1. Halo George,

      Sebaiknya sama untuk menghindari masalah yang mungkin muncul apabila kartu kredit yang Anda gunakan ketika reservasi hotel dan pembayaran aktual berbeda.

  1. Hi Edwin, terima kasih untuk replynya, untuk periode menyelesaikan 2 stays, ini harus sebelum 31 Dec 2019 atau 90 hari sejak pengajuan?. Kalau saya mengajukan 1 Dec 2019, artinya 2 stays harus diselesaikan sebelum 29 Feb 2020 ya? mohon pencerahannya. Terima kasih.

        1. Ecotrisno,

          Program ini hanya berlaku sampai 31 Desember 2019. Jadi asumsi saya adalah program ini belum/tidak diadakan kembali pada tahun 2020.

  2. Hi Edwin, saya mau tanya nih, saya sudah registrasi dan berhasil, tp utk reservasi apa saya bisa pakai point Hilton saya ya?
    Soalnya di term and conditions saya ga nemu nih apa bisa pakai point Hilton utk challenge ini hehe

    1. Ariga,

      Sepengetahuan saya tidak bisa. Untuk aman-nya, lebih baik Anda memesan menggunakan cash fare agar eligible untuk memenuhi syarat program fast track dari Hilton ini.

  3. Halo Edwin, untuk program ini saya baru mendaftar. Apakah artinya dalam 90 hari ke depan saya harus complete 2 stays or 4 nights? Terima kasih. ARtinya di Maret 2020 ?

    1. Senjaya,

      Betul sekali, Anda harus menyelesaikan tantangan tersebut 90 hari sejak Anda mendaftar. Hal tersebut berarti Maret 2020 apabila Anda mendaftar sekarang (Desember)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.