Bagi Anda yang belum menjadi anggota Hilton Honors atau tidak pernah menggunakan akun Anda, maka jangan lewatkan promo bonus hingga 5.000 poin khusus untuk anggota baru.
Meski tidak mempunyai banyak properti di Indonesia, Hilton Honors merupakan salah satu loyalty program hotel yang menawarkan benefit menarik bagi anggotanya.
Dengan menjadi anggota dan mempunyai status elite, Anda bisa merasakan beragam manfaat menguntungkan yang bisa menghemat pengeluaran traveling secara signifikan.
Syarat & Ketentuan Promo
- Tidak perlu melakukan pendaftaran promo, anggota baru yang mendaftar melalui website/aplikasi Hilton Honors akan otomatis berpartisipasi pada promo ini
- Anggota baru akan mendapat bonus 2.000 poin setelah stay pertama dan tambahan 3.000 poin setelah stay kedua
- Promo ini berlaku hingga 31 Desember 2021
- Pemesanan hotel wajib dilakukan secara langsung melalui channel Hilton Honors (website, aplikasi, telepon)
- Anggota baru akan diberi waktu 6 bulan sejak tanggal pendaftaran untuk menyelesaikan 1x atau 2x stays untuk mendapat bonus poin
- Bonus poin tidak terhitung sebagai Elite Tier Qualification untuk naik status
Klik disini untuk membaca syarat & ketentuan lengkap dari Hilton.
Baca juga: Daftar Sekarang untuk Promo Double Rewards Hilton Honors
Baca juga: WOW: Hilton Honors Mempermudah Persyaratan Mendapatkan Status Elite
Tips
Hilton Honors sendiri aslinya tidak mempunyai banyak properti di Indonesia. Terhitung, hanya terdapat total 7 properti, termasuk yang akan segera dibuka, yang tersebar di Jakarta (2), Bandung (1), Bali (3), dan Surabaya (1).
Hotel anggota Hilton Honors termurah di Indonesia adalah Hilton Garden Inn Bali Ngurah Rai (klik untuk membaca ulasannya). Harga nett per malam biasanya dikisaran Rp400 – 500 ribu. Artinya Anda bisa menginap 2x di hotel tersebut dengan biaya kurang dari Rp1,1 juta total.
Bonus 5.000 poin yang akan didapat saya valuasi sebesar Rp600.000 (Rp120 / 1 poin Hilton Honors). Dengan menginap 2 kali (stays) di hotel seperti Hilton Garden Inn, maka Anda bisa terhitung membeli poin Hilton dengan diskon 50% lebih + dapat menginap 2 malam.
Nantinya poin tersebut bisa Anda kumpulkan untuk ditukarkan menginap di hotel/resort high end Hilton seperti Waldorf Astoria dan Conrad atau digunakan pada properti terjangkau seperti Hilton Garden Inn Bali yang bisa ditebus dengan 5.000 poin per malam.
Penutup
Bagi Anda yang belum terdaftar dengan Hilton Honors atau memiliki akun namun tidak pernah digunakan, maka saya sarankan untuk membuat akun baru sekarang. Jika Anda tertarik untuk menjadi loyalis Hilton atau kebetulan akan menginap di properti aspirasionalnya, jangan lupa untuk mempertimbangkan cara instan menjadi anggota Gold/Diamond Hilton ini.
.
Saya daftar jadi member hilton per tanggal 14 Nov 2019, namun tidak pernah digunakan, Supaya dapet welcome bonus, mending saya daftar baru lagi pake nama yg sama yah ko??
Thanks
Erick,
Saya juga menyarankan Anda untuk membuat akun baru (dengan email berbeda). Mengingat akun lama Anda tidak pernah digunakan, maka seharusnya tidak akan menjadi masalah jika Anda membuat akun baru.