Citi Indonesia memperpanjang fitur Citi PayAll dengan dengan biaya 0% hingga 31 Desember 2023 mendatang.
Sebelumnya, mereka sempat memperpanjang fitur ini hingga 31 Juni 2022 lalu kemudian hingga 31 Desember 2022, dan sekarang kembali memperpanjang fitur ini hingga 31 Desember 2023 alias terdapat tambahan waktu sebanyak 12 (dua belas) bulan.
Berikut kutipan perpanjangan promo tersebtu yang saya kutip dari website Citi Indonesia:
Spesial untuk Anda Promo Biaya Transaksi Rp 0,- berlaku hingga 31 Desember 2023.
Sekilas Tentang Citi PayAll
Apa Itu Citi PayAll?
Citi PayAll adalah fitur dari Citi yang memungkinkan seseorang untuk melakukan transfer dana dari kartu kredit via mobile banking dan mendapatkan miles/point reward/cashback tergantung pada jenis kartu kredit yang digunakan dari sumber transfer tersebut
Siapa Saja yang Dapat Menggunakan Citi PayAll?
Semua pengguna kartu kredit Citi dapat mendaftarkan diri untuk dapat menggunakan Citi PayAll. Anda mungkin juga menerima undangan oleh pihak Citibank.
Bagaimana Cara Kerjanya?
Citi PayAll pada dasarnya sama seperti “menarik” limit kartu kredit untuk transaksi yang tidak bisa menggunakan kartu kredit. Prosesnya terdiri dari 3 langkah:
- Anda mengajukan permohonan transfer (dijadwalkan paling cepat untuk 4 hari kerja kedepan)
- Citibank akan memeriksa permohonan transfer Anda
- Apabila memenuhi syarat, Citibank akan mentransfer dana ke penerima transfer dan memotong limit kartu kredit pada hari yang dijadwalkan
Pembelanjaan Apa Saja yang Dapat Dilakukan?
Secara teori, menurut Citi ada 6 kategori transaksi yang boleh dilakukan:
- Biaya pendidikan
- Biaya keanggotaan (gym, klub golf, dan lain-lain)
- Biaya sewa properti
- Biaya manajemen properti
- Utilitas dan lain-lain, dan
- Premi asuransi.
Walaupun begitu, karena Citibank tidak memeriksa detail rekening penerima maupun transaksi, pada dasarnya Citi PayAll dapat digunakan untuk transfer apapun selama dalam batas wajar.
Berapa Reward yang Akan Saya Dapatkan?
Transaksi melalui Citi PayAll akan memperoleh reward seperti transaksi umum. Jumlah reward yang didapatkan tergantung dari jenis kartu Citi yang digunakan.
Seberapa Banyak Saya Bisa Menggunakan Fitur Ini?
Citibank membatasi pemakaian sebanyak maksimum:
- 8x/bulan ke semua rekening
- 2x/bulan/tujuan rekening, dan
- Total maksimal Rp180.000.000 atau 50% limit tersedia, manapun yang lebih kecil. Contoh:
- Limit tersedia 70.000.000: Total maksimal Rp35.000.000/bulan,
- Limit tersedia 400.000.000: Total maksimal Rp180.000.000/bulan.
Baca juga: Citi PayAll – Cara Baru Mendapatkan Miles Dari Citibank
Baca juga: Review Kartu Kredit Citi PremierMiles
Penutup
Citi Indonesia memperpanjang periode promosi Citi PayAll 0% hingga 31 Desember 2023 mendatang yang mana adalah berita (sangat) baik bagi Anda yang sering menggunakan fitur ini.
Saya sendiri sering menggunakan fitur ini untuk memperoleh ‘miles gratis’ dari Citi Indonesia yang mana saya mengkonversikan pembayaran yang tidak bisa dibayar menggunakan kartu kredit menjadi Citi PayAll yang mana nantinya bisa memperoleh points & miles.
Apa pendapat Anda mengenai diperpanjangnya periode biaya 0% untuk Citi PayAll hingga 31 Desember 2023 ini?
Hi Ko,
Ini mungkin sekedar tambahan info,
dari pengalaman pribadi, apabila ada transaksi citi payall yg gagal, maka akan tetap memotong kuota yg ada.
ini tidak bisa transfer ke virtual account atau atas nama sendiri?
Halo Victor,
Pada dasarnya Citi PayAll digunakan untuk membayar orang yang biasanya tidak dapat menerima kartu kredit, jadi Citi PayAll tidak bisa digunakan untuk transfer ke diri sendiri.
Victor,
Tidak bisa. Sekilas, mereka juga bisa men-detect nama belakang yang sama.
Kalau nama belakang nya beda (i.e. suami / istri) apakah akan ada kendala ?
RH,
Seharusnya tidak.
sudah dicoba dan bisa ternyata ke nama pribadi
Nanto,
Bisa memang. Tetapi harus nama berbeda.
dari berbagai pilihan tujuan penggunaan, rekomendasi pilih digunakan tujuan apa jika permohonan transfer nominal nya cukup besar misal sampai 70juta?
Info kurang informatif.
Jika transaksi city pay all tidak disetujui, tidak ada kabar apapun dari pihak bank. Dari app Citibank juga terbatas. Call center sulit dihubungi.
Coba hubungi RM, tidak ada respon.
Pengalaman saya bila gagal selalu dapat sms dan email sehari sesudah memasukkan transaksi, disebutkan kalau authorization failure. Memang tidak disebutkan apa penyebabnya. Dan ya kita tidak tahu berapa sisa jumlah yg bisa utk citi pay all di app, jadi harus menghitung sendiri. Kalau bisa tahu seperti sisa kredit limit akan lebih bagus lagi.
Saya terima email dari citibank kemarin, ada tulisan : promo spesial untuk anda Rp 0 biaya transaksi Citi Pay All sampai 30 Juni 2022.
Setelah diakuisisi UOB, apa bakalan berubah jadi UOB PayAll?
pak, saya baru ditawari citi pay all. dapat cash back pula 400.000 rupiah. apakah bener ini sama sekali tidak ada biaya ? kok spt nya ini too good to be true ya ?
Herry,
Memang betul itu sama sekali tidak ada biaya. Memang too good to be true tapi manfaatkan saja sampai nanti Citi diakuisisi oleh UOB yang mana seharusnya tidak terlalu lama lagi.
Halo pinter poin, saya baru saja dapat kartu citi premier miles, ketika saya akan gunakan citipayall sebesar 3.5 jt (limit cc 45jt) kenapa tidak bisa ya? Selalu ada keterangan “tidak dapat mengatur citipayall, penawaran ini tidak tersedia di kartu anda”.
Prada,
Untuk teknis silahkan hubungi pihak Citi karena biasanya perlu daftar terlebih dahulu sih seingat saya.
@Prada, bantu jawab:
Kemaren saya juga punya masalah serupa. Setelah kartu saya aktivasi, saya coba bayar dengan PayAll berkali-kali tetapi selalu gagal dengan alasan yang sama, hingga keesokan harinya akses Citi Mobile saya diblokir. Yang menarik, setelah saya buka blokir aplikasi via phone banking (sampai telpon 5 kali karena baru di call yang terakhir saya dibuatkan laporan oleh CS ke tim sekuriti) fitur PayAll saya tiba-tiba sudah aktif dengan sendirinya. Proses unblock nya sendiri tidak sampai 1 hari (pagi telpon, siangnya sudah aktif lagi). Semoga membantu.
Sejak tanggal 22 Maret saya tidak bisa lagi melakukan citi pay all. Biasanya hanya diminta pin, tp ini kali dikatakan gagal verifikasi device dan bila ingin melanjutkan diminta otp, saya masukkan otp hasilnya tetap gagal. Dikatakan coba lagi bila sdh setting passcode/screen lock.
Padahal saya tidak ganti HP, utak-atik settingan juga tidak, nomor juga sama, plafon kredit juga cukup dan kartu kredit juga tidak masalah.
Apakah rekan 2 pinterpoin ada mengalami masalah seperti saya? Saya sdh coba telp cs dibilang kartu saya tidak masalah, disuruh coba pakai internet banking. Tp di internet banking saya tidak mendapatkan fitur citi pay all. Saya sdh coba delete dan download ulang aplikasi citimobile, hasilnya tetap failed.
Pak Tjahjono,
Apakah masih tidak bisa digunakan Citi PayAll-nya?
Bila masih terkendala bisa dicoba untuk menambahkan PIN/password/fingerprint di setting unlock HP, Pak.
Tempo hari Citi PayAll saya juga sempat tidak bisa digunakan, namun setelah setting PIN untuk unlock HP-nya fitur Citi PayAll langsung bisa digunakan kembali.
Semoga membantu.
@Pak Edwin,
pnasaran saja, slain CC citi apakah ad CC bank lain yg punya fasilitas mirip sperti Citipayall ini? Trima kasih
Andre,
Sayangnya tidak ada.
@ Pak Bram
Terimakasih banyak sharing pengalamannya. Saya sdh telp dan chat dgn citi cs juga sdh datang langsung ke cabang Citibank tp belum berhasil sampai saya membaca advis pak Bram. Langsung saya coba dan langsung bisa lagi citi pay all nya.
Terimakasih juga utk pinterpoin yg menyediakan sarana utk menambah pengetahuan dan sharing pengalaman yg bisa saling menolong.
Hi Ko Edwin,
Saya menyambut gembira perpanjangan CitiPayAll ini s.d 31 Dec 2022.
Namun saya bingung, bukankan sebentar lagi Citi akan dialihkan ke UOB sekitar Quartal III 2022 (berdasar e-mail Citi yang saya terima tgl 14 Apr 2022) ?
Sedikit koreksi saja kak, kalau bulan juni itu cuma 30 hari…. wkwkwkw
ketika tidak promosi biaya provisi / admin 0.5% per transaksi Citi Payall. sangat menarik sebenarnya.
Olla,
Betul sekali, itu saya sangat setuju namun sayangnya terdapat banyak batasa-batasan transaksi yang ditetapkan oleh Citi Payall ini.
Mau tanya. Sudah daftar citipayall 4hari lalu, sudah diterima tgl 18 , baru cek ada tagihan di citibank tgl 22, tapi dana nya belum masuk ke rekening yg dituju. Kenapa ya? Apa memang harus nunggu 4hari dari dana setelah di debet
di kartu kredit ?
Karena ini udah 4hari belum ada tanda ke transfer. Jadi takut ketagih tapi ga ketransfer gitu, ada pengalaman kah disini temen2? Tolong infonya yaa,thank u
@Dyah, langsung chat Citi aja biar lebih jelas kenapa dananya belum masuk.
Dyah,
Langsung ditanyakan ke pihak Citibank saja.
Memang ketentuan Citi Pay All transaksi masuk hari ke 4 (hari kerja) jadi misalnya kita transaksi hari senin, dikatakan akan masuk hari kamis (asal diantaranya tidak ada tanggal merah). Pengalaman saya hari ke 3 sdh masuk ke tujuan. Dan sampai sekarang tidak ada masalah. Pernah transaksi gagal tp juga tidak ditagihkan di kartu kredit.
Saya banyak tertolong mengumpulkan miles dgn fitur Citi pay all ini dan dapat xtra cash back voucher grab juga sesuai ketentuan, sampai saat ini saya dapat 900 ribu voucher grab dari Citi pay all ini.
Hallo adakah yg coba melakukan pay all di tahun 2023. Barusan saya ingin coba transaksi pay all dan tertera biaya transaksi masih 0 rupiah, tapi saya masih ragu mengingat promo 0 rupiah sudah berakhir tahun lalu tanpa ada pengumuman perpanjangan lagi. mungkin ada yang bisa bantu. Masih gratis atau sdh ada biaya transaksi
@ Septian: saya sdh pakai 2 kali dan tidak ada biaya tambahan kl saya lihat di tagihan kartu kredit nya. Dan kl lihat di promo nya ada tulisan free utk kirim ke account di dalam negeri.
Baru inget soal ini. Sekalian info buat semuanya. Saya udah diconfirm sama orang citibank yang telfon saya. PAYALL BIAYA 0% BUAT MILES GRATIS DIPERPANJANG SAMPAI DESEMBER 2023.
Antonny,
Yup betul sekali, terima kasih atas informasi-nya.
Halo pinterpoin,
Apakah ada kartu kredit lainnya yang punya fitur seperti payall ini selain Citi?
Thx
Michael,
Sepengetahuan saya hanya Citi saja.
Ada yg punya pengalaman kalo kita bayar cc kita sblm close bill (15hari setelah trx) dengan tujuan utk bisa dibuat blanja lagi apakah tetep dpt miles atau tidak ya?
Prada,
Tetap dapat kok, yang diperhitungkan adalah total transaksi Anda di bulan tsb.
@ ko Edwin,
Berarti jika limit cc saya 20jt lalu habis limit tsb, dan saya bayar sblm bill date, dan saya pakai buat trx lg senilai 20 jt. Berarti nilai transaksi saya dibulan itu yg dapat miles 40jt ya?
Prada,
Iya betul sekali. Itu sudah konsep semua kartu kredit.
Mohon infonya untuk citipay all ini all free admin dan biaya atau tetap ada beban bunga yang harus dibayarkan walapun pembayaran full payment d bulan selanjutnya?
Erik,
Free admin dan tetap dapat miles.
Dear Team Pinterpoin,
Apakah fitur CitiPayAll ini bisa digunakan untuk DP suatu properti?
Karena dari developer DP ke rekening bank lain atas nama saya dan merupakan virtual account
Mohon solusinya apakah lebih baik pakai citipayall atau bisa dengan cara lain? Selain transfer antar bank biasa
Edwin,
Bisa pakai paper.id, mereka bisa bayar untuk ke virtual account. Citi Payall sendiri akan tamat pada 15 Oktober 2023 ini.
Mau tanya kak, sy baru bikin payall ke 3 tujuan rekening, pas mau bikin lg yg ke 4 jumlah bulanan melebihi, padahal limit blm sampai 50% kepakenya. Itu kenapa ya?