Batik Air A320neo

(FOTO) Batik Air Segera Datangkan Pesawat Baru A320neo

Proses regenerasi armada pesawat merupakan salah satu langkah strategis yang perlu ditempuh oleh setiap maskapai. Terkini, Batik Air, maskapai “full service” anggota Lion Air Group, akan segera mendatangkan pesawat terbaru jenis Airbus A320neo.

Pesawat A320neo pertama Batik Air dengan nomor registrasi pesawat PK-BDF (registrasi Airbus MSN9505) diketahui sudah menjalani penerbangan uji coba pertama pada tanggal 29 Januari kemarin. Pesawat berhasil lepas landas dari bandara Toulouse pada pukul 10.25 waktu setempat dan mendarat kembali pada pukul 11.39.

Meski belum diketahui tanggal pastinya, pesawat baru milik Batik Air ini saya prediksi akan tiba di Indonesia pada bulan Februari 2020 ini.


Baca juga: Batik Air Luncurkan WiFi Entertainment Gratis di Pesawat (Akses Melalui Gadget Pribadi)


Penampakan A320neo Batik Air

Foto-foto penampakan A320neo pertama milik Batik Air sudah beredar di media sosial, courtesy of @dede_dedot96:

Batik Air A320neo
Pesawat menjalani uji coba di pabrik Airbus di kota Toulouse, Perancis.
pesawat, pesawat terbang, kendaraan, langit, Perjalanan udara, outdoor, pesawat terbang sipil, teks, Pesawat jet, Perusahaan penerbangan, Rekayasa dirgantara, penerbangan, Bandara, diparkir, mobil, transportasi, tarmak, besar, jet, airbus
Nomor registrasi pesawat PK-BDF.

Business Class akan mendapatkan kursi baru yang sekilas mirip dengan kursi lama namun hadir dengan desain yang lebih sleek dan ergonomis.

Sandaran tangan, dalam ruangan, lantai, mebel, dinding, kursi
Business Class hadir dengan kursi baru yang lebih ergonomis.
abin pesawat terbang, Sandaran kepala, dalam ruangan, pesawat, pesawat terbang, airbus, penerbangan, kabin
Business Class in-flight entertainment.

Setiap kursi di pesawat A320neo juga dilengkapi dengan layar in flight entertainment. Konfigurasi kursi di pesawat baru ini akan sama dengan A320 generasi sebelumnya dengan 12 kursi di Business Class dan 144 kursi di kabin Economy Class.

Kompartemen penyimpanan barang (overhead bin) desain baru di pesawat ini diklaim memiliki volume 10% lebih besar.

Pesawat ini memiliki ”Type Rating” yang sama, artinya pilot dengan sertifikasi pesawat A320 akan bisa mengoperasikan pesawat generasi baru ini. Hal ini juga memudahkan tim mekanik atau teknisi yang sama untuk memelihara beberapa tipe pesawat sekaligus.

Pesawat A320neo Batik Air didukung mesin CFMI LEAP yang eco-friendly, lebih hemat dari sisi bahan bakar dan mampu menempuh jarak penerbangan lebih jauh ketimbang A320 generasi sebelumnya.

Apakah Anda tertarik untuk mencoba terbang di pesawat baru milik Batik Air ini?

Share

4 comments
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.