Kartu kredit OCBC Voyage sempat menjadi kartu kredit terbaik versi PinterPoin di tahun 2023 lalu. Di awal tahun 2025 ini, saya ingin membahas kembali mengenai kartu kredit top-tier dari OCBC ini sekaligus menganalisa apakah kartu tersebut masih layak dimiliki dan dioptimalkan.
Semua informasi yang saya tulis di sini merupakan informasi yang saya olah dari website OCBC untuk Voyage Complimentary:
Perpanjangan program Voyage Complimentary
OCBC Voyage memperpanjang program Voyage Complimentary hingga 31 Desember 2025 mendatang. Sebelumnya, program ini berakhir di 31 Desember 2024 lalu sehingga terdapat perpanjanga periode selama 1 (satu) tahun.
Tidak ada perubahan Untuk Voyage Complimentary
Sejauh ini, tidak ada perubahan mengenai benefit maupun syarat memperoleh Voyage Complimentary dari OCBC Voyage ini.
Untuk benefit, setelah pihak OCBC kembali melakukan devaluasi pada Oktober 2024 lalu, masih belum ada perubahan lagi untuk benefit Voyage Complimentary ini. Devaluasinya sendiri cukup brutal di mana 5 dari 6 Voyage Complimentary mengalami penurunan manfaat.
Sedangkan syarat untuk memperoleh Voyage Complimentary ini masih tetap sama dengan segala kerumitannya plus ditambah dengan syarat baru yaitu minimum limit kartu kredit harus sama atau lebih tinggi dibandingkan dengan Voyage Complimentary yang diinginkan.
Ketentuan Minimum Limit OCBC Voyage Untuk Memperoleh Voyage Complimentary
Ketentuan minimum limit kartu kredit Voyage nasabah harus sama atau lebih besar dari total akumulasi transaksi dalam setiap paket benefit.
Efektif mulai billing April 2024 (periode transaksi 19 Maret – 18 April 2024)Contoh:
Untuk mengikuti skema Package Premium (minimum spending Rp 60jt), minimum limit kartu kredit Voyage nasabah adalah Rp 60 juta. Sehingga jika nasabah memiliki limit Rp 100 Juta, nasabah hanya bisa mengikuti skema Package Premium dan tidak eligible untuk mengikuti tiering Rp 250 Juta dan Rp 500 Juta.
Untuk mengikuti skema Package Ultimate (minimum spending Rp 500 Juta), minimum limit kartu kredit Voyage nasabah adalah Rp 500 Juta.
Jika nasabah menginginkan paket yang lebih tinggi namun limit tidak mencukupi, nasabah wajib mengajukan kenaikan limit sementara/permanen dengan menghubungi RM, Tanya OCBC 1500999 atau melalui OCBC Mobile.
Oleh karena itu, di tahun 2025 ini, syarat untuk memperoleh Voyage Complimentary ada 4 (empat) yaitu:
- Syarat minimum transaksi (60/250/500 juta Rupiah) untuk masing-masing paket Voyage Complimentary.
- Syarat minimum limit kartu kredit Voyage nasabah harus sama atau lebih besar dari total akumulasi transaksi dalam setiap paket benefit.
- Syarat pembatasan transaksi di 4 merchant (Tokopedia, Blibli, Online Pajak, dan paper.id) yang dapat di gunakan untuk transaksi B2B (Business to Business) dengan maksimal akumulasi dari keseluruhan merchant ini adalah Rp100 Juta (total keseluruhan merchant, bukan per merchant).
- Syarat minimum Asset Under Management (AUM) sebesar 500 juta (premium), 750 juta (luxury), dan 1,5 Miliar Rupiah (Ultimate). Metode perhitungan AUM adalah AUM rata-rata 3 bulan.
Tidak ada Perubahan Konversi
Tidak ada perubahan konversi penukaran Voyage Miles menjadi KrisFlyer Miles ataupun GarudaMiles.
OCBC Voyage sempat melakukan upvaluasi minor (sangat minor) untuk konversi Voyage Miles menjadi GarudaMiles di mana jika dulunya Voyage Miles bisa ditukarkan dengan skema 1 : 1 untuk GarudaMiles; Pada Oktober 2024 lalu Voyage Miles bisa ditukar menjadi GarudaMiles dengan skema 1 : 1,05.
Partner Restoran & Hotel
OCBC mengubah partner hotel maupun restoran yang bekerja sama untuk program Voyage Complimentary pada Oktober 2024 lalu.
Berikut daftar restoran yang bekerja sama.
Berikut daftar hotel yang bekerja sama.

Baca juga: Review Kartu Kredit OCBC Voyage
Baca juga: Hero to Zero – OCBC Memangkas Voyage Complimentary Benefit & Menambahkan 2 Aturan Baru di Kartu Voyagex
Penutup
Sudah sekian lama saya tidak menulis update mengenai kartu kredit terbaik di tahun 2023 lalu yaitu OCBC Voyage.
Tetapi memang zaman dan tren itu berubah, kartu yang sempat digadang-gadang terbaik di kala itu bisa dibilang merupakan kartu top-tier paling tidak menarik di saat ini dibandingkan dengan kartu kredit serupa.
But that’s life, kadang di atas kadang di bawah.
Menurut saya pribadi, saat ini kartu OCBC Voyage masih tidak menarik untuk dimiliki dan dioptimalkan terutama karena banyaknya syarat untuk bisa memperoleh Voyage Complimentary.
Terutama untuk syarat minimum AUM dan syarat minimum limit kartu kredit, saya rasa selama dua syarat tersebut ada dan tidak berubah (baca: turun), maka mengoptimalkan kartu kredit OCBC Voyage ini akan sangat sulit.
Anda lebih baik beralih ke kartu kredit yang mungkin earning rate-nya tidak sebagus OCBC Voyage namun tidak memiliki aneka syarat yang memberatkan nasabah untuk bisa mengoptimalkan kartu kreditnya 🙂
Apa pendapat Anda mengenai kartu kredit OCBC Voyage di tahun 2025 ini?