Invalid request error occurred.

Terbang dengan Singapore Airlines? Kreditkan Milesnya ke Alaska MileagePlan!

Baca juga: Panduan Lengkap KrisFlyer, Frequent Flyer Program Singapore Airlines


Singapore Airlines dan frequent flyer program-nya, KrisFlyer, sangatlah populer bagi orang Indonesia. KrisFlyer miles sendiri tergolong sangat accessible karena terdapat banyak sekali cara untuk mendapatkannya.

Pada artikel ini, saya ingin menunjukkan mengapa Anda harus mempertimbangkan untuk mengkreditkan miles dari penerbangan Singapore Airlines Anda ke frequent flyer program Alaska MileagePlan.

Intinya adalah, selain dengan membeli, miles Alaska juga bisa Anda kumpulkan dari penerbangan dengan maskapai partnernya seperti Singapore Airlines.

Tips ini juga berlaku untuk penerbangan dengan maskapai partner Alaska yang lain seperti (klik disini untuk melihat tabel perolehan miles):

  • Cathay Pacific
  • Japan Airlines
  • Korean Air
  • Aer Lingus
  • American Airlines
  • British Airways
  • Condor
  • Emirates
  • Fiji Airways
  • Finnair
  • Hainan Airlines
  • Icelandair
  • LATAM Airlines
  • PenAir
  • Qantas
  • Ravn Alaska
pesawat, transportasi, outdoor, awan, pesawat terbang, langit, pesawat terbang sipil, Perjalanan udara, Perusahaan penerbangan, kendaraan, Mesin jet, Mesin pesawat terbang, Pesawat jet, Bandara, penerbangan, Pesawat lorong tunggal, Rekayasa dirgantara, Terbang, Layanan, Twinjet, tanah, landasan, jet, Pelataran pesawat, tarmak, Pabrikan dirgantara, Boeing 747, Boeing 747-400, besar, diparkir, airbus
Terbang dengan Singapore Airlines? Kreditkan milesnya ke Alaska MileagePlan!
Apa keuntungan dari Alaska MileagePlan?

Pada dasarnya, karena program Alaska ini masih kurang dikenal di luar Amerika Serikat (terutama Asia), maka masih terdapat beberapa sweet spot. Hal ini menjadikan valuasi dari miles Alaska jauh lebih tinggi dari frequent flyer program lainnya.

Jika Anda sudah mengikuti PinterPoin selama ini, mungkin Anda pernah membaca tentang trik Alaska MileagePlan yang saya bagikan ini:

Tips Rahasia: Business Class ke Jepang atau First Class ke Hong Kong, Pergi Pulang* Hanya Rp 7.000.000+!

Contoh dari sweet spot Alaska MileagePlan:

  • 25.000 miles untuk penerbangan Jakarta – Tokyo lalu Tokyo – Kuala Lumpur/Singapore/Bangkok dengan business class Japan Airlines
  • 27.500 miles untuk penerbangan sekali jalan Jakarta – Hong Kong dengan first class Cathay Pacific
  • 50.000 miles untuk penerbangan sekali jalan Jakarta – Amerika Serikat dengan business class Cathay Pacific
  • 70.000 miles untuk penerbangan sekali jalan Jakarta – Amerika Serikat dengan first class Cathay Pacific
  • 75.000 miles untuk penerbangan sekali jalan Jakarta – Amerika Serikat dengan first class Japan Airlines

Secara pribadi saya memvaluasi masing-masing miles dengan nilai berikut (klik disini untuk melihat valuasi lengkap poin & miles tahun 2019 versi PinterPoin):

  • Alaska Airlines MileagePlan: Rp 300 / 1 mile
  • Singapore Airlines KrisFlyer: Rp 210 / 1 mile

Menariknya, Alaska Airlines sering mengadakan promo bonus pembelian miles yang menjadikan miles dari program ini sangat accessible bagi siapa saja.

dalam ruangan, komputer, dinding, penerbangan
Terbang di Cathay Pacific first class dengan miles Alaska Airlines!
Perbandingan Perolehan Miles dari Penerbangan Singapore Airlines

Bagi kebanyakan orang, miles dari penerbangan Singapore Airlines akan paling mudah & masuk akal untuk dimasukkan/dikreditkan ke KrisFlyer, frequent flyer program milik Singapore Airlines sendiri.

Kenyataannya, di dunia poin & miles ini, Anda harus mempertimbangkan setiap earning potential & redemption opportunity.  

Saya pribadi merasa KrisFlyer sudah menjadi terlalu populer & semakin kurang menarik. Terlebih dengan adanya devaluasi pada awal tahun 2019 ini. Untuk itu, edisi artikel ini akan difokuskan pada perbandingan Singapore Airlines v.s. Alaska Airlines saja. Lihat tabel perbandingan berikut:

Tabel perolehan miles dari penerbangan Singapore Airlines pada KrisFlyer:

Economy Class Premium Economy Business Class First Class/Suites
Singapore Airlines 100%   – B, E, Y 125% – S, T 150% – C, J, Z 200% – A, F
75% – H, M, W
50% – K, N, Q, V 100% – P, R 125% – D, U

Tabel perolehan miles dari penerbangan Singapore Airlines pada Alaska MileagePlan:

Economy Class Premium Economy Business Class First Class/Suites
Alaska MileagePlan 100% – B, Y 100% – S, T, P, R 225% – C, J, Z 350% – A, F
75% – E, M
50% – H, W 200% – D, U

Dilihat dari tabel diatas, jika Anda terbang di business class atau first class/Suites Singapore Airlines, maka akan jauh lebih menguntungkan jika miles tersebut Anda kreditkan ke Alaska MileagePlan. Kecuali jika Anda sedang mengejar status elite dengan Singapore Airlines (contohnya: PPS Club).

Mengapa Anda bisa mendapatkan persentase miles yang lebih besar ketimbang Singapore Airlines?

Karena Alaska Airlines memberikan bonus miles untuk penerbangan business & first class/Suites dengan Singapore Airlines. Bonus miles ini juga berlaku pada beberapa maskapai partner lainnya.

Terlebih, jika Anda memiliki status elite dengan Alaska, maka Anda akan mendapat tambahan miles lagi berupa:

  • MVP: 50% bonus miles
  • MVP Gold: 100% bonus miles
  • MVP Gold 75k: 125% bonus miles

Jika Anda memiliki status MVP Gold 75k dengan Alaska & terbang di first class Singapore Airlines, Anda akan mendapat 475% miles dari penerbangan tersebut!

Sedangkan untuk economy class, beberapa kode tarif booking economy promo (K, N, Q, V) tidak akan mendapatkan miles dengan Alaska. Jadi, pilihan Anda terbatas dengan KrisFlyer saja.

Cara memasukkan miles dari penerbangan Singapore Airlines ke Alaska MileagePlan

Untuk bisa mendapatkan miles Alaska dari penerbangan Singapore Airlines, nomor penerbangan SQ Anda harus eligible:

  • SQ 001 – 0699
  • SQ 0800 – 0999

 

Anda harus menelpon ke Singapore Reservations di Amerika Serikat untuk bisa “menghubungkan” penerbangan Singapore Airlines ke akun Alaska MileagePlan. Nomor teleponnya: +1-800-742-3333.

Tips: Gunakan aplikasi Skype di handphone untuk menelpon gratis ke nomor telepon toll-free di Amerika Serikat.

 

Menggunakan miles Alaska untuk penerbangan Singapore Airlines?

Sayangnya Anda masih belum bisa menukarkan miles Alaska untuk terbang dengan Singapore Airlines. Namun, hal ini akan berubah dalam waktu dekat ini.

Singapore Airlines terkenal pelit dalam urusan membagikan premium cabin award spot kepada partnernya. Semoga saja Alaska bisa menjadi pengecualian!

Penutup

Mungkin banyak dari Anda yang bahkan belum pernah mendengar tentang Alaska Airlines, apalagi terpikir untuk mengkreditkan miles penerbangan SQ ke Alaska! Jika Anda manfaatkan dengan benar, Anda bisa melipatgandakan valuasi miles dari penerbangan Singapore Airlines Anda.

Tentunya masih banyak lagi kesempatan atau potensi untuk mengumpulkan miles dengan cara yang tidak terbayangkan sebelumnya. Semakin Anda mengerti tentang poin & miles, maka Anda akan semakin bisa bereksplorasi di dalam dunia ini.

Setelah membaca artikel ini, apakah Anda akan mengkreditkan penerbangan Singapore Airlines Anda ke program Alaska MileagePlan?

Share

12 comments
  1. Menarik banget artikelnya.. saya baru nyimak mengenai alaska mileage.. mau tanya mas, untuk alaska mileage ini berarti kita bs tuker miles ny dengan partner maskapai ya? (Jal, cathay dkk)

    Dan untuk sweet spot 25rb penerbangan dgn bisnis class jal apakah mmg it tabel nya? Atau ketika promo saja? Makasih

    1. Melvina,

      Benar, miles Alaska bisa ditukarkan untuk maskapai lain, namun belum bisa untuk penerbangan SQ.

      25.000 miles tersebut adalah harga award fixednya. Anda bisa menghemat saat membeli miles di saat promo bonus miles.

        1. Oke mas edwin, thankyou. Artinya kartu kredit indo masi blm bs tuker reward ke alaska miles ya. Brti so far via flight sq atau beli miles saja ya?

        2. Melvina,

          Benar, selain penerbangan SQ & membeli miles, Anda juga bisa mendapatkan miles Alaska dari penerbangan dengan partner airlines lain seperti Cathay Pacific, Japan Airlines, Korean Air, Hainan Airlines, dsb.

  2. miles yg dikreditkan ke alaska dari penerbangan singapore airlines apakah masuk hitungan utk status elite alaska juga?

    1. Masuk juga. Jadi perhitungan di tabel itu total dari 3 elemen: base miles, class of service, dan additional miles.

      Yang masuk perhitungan status Alaska hanya base miles dan class of service.

      Contoh kalo beli tiket SQ subclass J, detail earning-nya base 100%, COS 25%, additional 100%. Redeemable miles 225%, sementara yang masuk ke perhitungan status (Elite Qualifying Miles kalo gak salah term-nya) 125%.

  3. Ko, saya masih tidak menemulan caranya supaya jakarta narita dan narita Kl atau sg ato bkk 25.000 poin alaska miles. Yg ada jadi 50.000 kalau Pulang dn pergi. Tdk seperti tg koko tulis. Terima kasih penjelasannya

    1. Pencariannya harus dilakukan dengan mencentang box “Multi City”. Anda tidak bisa memilih “Round Trip” Jakarta – Tokyo – Jakarta karena akan dihargai 50.000 miles di business class.

      Contoh pencarian yang benar: Jakarta – Tokyo lalu Tokyo – Kuala Lumpur (25.000 miles).

      Contoh rute diatas akan dianggap sebagai sekali jalan, atau diibaratkan Anda terbang ke Kuala Lumpur via transit di Jepang 🙂

  4. Koh kok saya searching untuk penerbangan Jakarta-Hongkong one way dengan maskapai Cathay kok yang muncul malah maskapai nya JAL
    Ditunggu sharing trik nya lebih banyak lagi mengenai penerbangan dengan alaska miles ini.

    1. Halo Nurfa,

      Anda searching menggunakan web/aplikasi apa? Mungkin bisa sedikit diinformasikan.
      Untuk tips lebih lanjut dari Alaska Miles, silahkan ikuti trus blog PinterPoin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.