teks, awan, langit, cuplikan layar, poster, outdoor, tanah

Prospek Points & Miles di Tahun 2025

Jika ada satu kata yang mewakili prospek dunia points & miles di Indonesia pada tahun 2025 ini, maka kata tersebut adalah ‘Polarisasi’

Apa arti polarisasi? Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata polarisasi memiliki artian berikut:

Polarisasi

polarisasi/po·la·ri·sa·si/ n 

(1) proses, perbuatan, cara menyinari; penyinaran; 

(2) magnetisasi; 

(3) pembagian atas dua bagian (kelompok orang yang berkepentingan dan sebagainya) yang berlawanan;

Anda hanya perlu berfokus pada penjelasan artian ke-3 di mana penjelasan tersebut sudah sangat mewakili kondisi kartu kredit di Indonesia sejauh ini 🙂

Saya meramalkan bahwa di tahun 2025 ini, kondisi dunia points & miles di Indonesia akan terbagi menjadi dua bagian (terpolarisasi) yaitu ‘tim devaluasi‘ dan ‘tim upvaluasibahkan di dalam bank yang sama.

teks, awan, langit, cuplikan layar, poster, outdoor, tanah

Ambil contoh kartu kredit BCA di tahun 2025 ini.

Hanya saja, di satu sisi:

  • Kartu kredit BCA Mastercard World menjadi kartu terbaik untuk dimiliki di Januari 2025 akibat welcome bonus baru yang memiliki value hingga Rp6.000.000.

Jika biasanya devaluasi dilakukan secara serentak pada seluruh produk kartu kredit dari suatu bank, tahun 2025 ini membuktikan hal sebaliknya.

Dari segi bank penerbit kartu kredit sekalipun, polarisasi ini juga tampak semakin jelas di mana terdapat 2 kubu yang berbeda.

Berikut sedikit summary hingga 3 Februari 2025 ini:


Tim Upvaluasi

1. Maybank (baca di sini)

2. Mandiri (baca di sini)

3. Danamon (baca di sini)

4. Jenius (baca di sini)


Tim Devaluasi

1. BNI (baca di sini)

2. CIMB Niaga (baca di sini)


Oleh karena itu, kunci keberhasilan di dunia points & miles Indonesia pada tahun 2025 ini adalah berada di sisi yang tepat.

Saya juga menyarankan Anda untuk lebih fleksibel terhadap perubahan yang ada terutama pada bank yang masuk ‘tim upvaluasi’ karena disitulah Anda bisa mengumpulkan miles dengan cepat.

Sungguh, tahun 2025 ini akan menjadi tahun yang sangat menarik akibat polarisasi ini. Terlebih, akan ada kartu kredit Gamechanger yang berpotensi mengubah lanskap points & miles secara drastis.

teks, cuplikan layar, deasin
Kehadiran Bank of America (BofA) Alaska Visa Infinite akan menambah keseruan dunia points & miles di tahun 2025 ini

Saya juga bisa memastikan bahwa tahun 2025 ini akan penuh dengan kejutan… baik positif ataupun negatif tapi satu hal yang pasti adalah kita harus siap menyambut segala perubahan yang ada.

PinterPoin sendiri berjanji akan tetap menjadi yang terdepan dalam dunia points & miles ini agar Anda akan tetap bisa terbang dan menginap mevvah tanpa harus keluar uang banyak. Tentunya, kami sendiri tidak akan bisa maju tanpa pembaca ataupun member PinterPoin yang terus men-support kami dalam setiap langkahnya.

Mari kita optimis menyambut tahun 2025 ini dan saya sendiri akan selalu mengingatkan Anda untuk bermimpi lebih besar di tahun Ular Kayu ini.

Terbang Singapore Airlines Suites, Terbang Emirates First Class, Menginap di The Ritz-Carlton Maldives, Menginap di Four Seasons Kyoto, Bawa keluarga besar Anda terbang business class, Wujudkanlah semua mimpi tersebut di tahun 2025 ini!!

pakaian, orang, pria, wanita, orang-orang, grup, dalam ruangan, keramaian, aula, besar, peristiwa
Wujudkan mimpi besar traveling mevvah Anda bersama komunitas PinterPoin
Apa pendapat Anda mengenai prospek points & miles Indonesia di tahun 2025 ini?
Share

5 comments
  1. Pak kalo gada gambar kenapa pake AI? Bukannya masih banyak ya gambar yang lain yg bisa diambil? Apalagi masih memicu pro dan kontra dengan para visual/digital designer diluar sana?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.