Seperti pada awal tahun 2023 lalu, Marriott Bonvoy kembali mengadakan promo global berupa bonus poin dan 2x elite nights di awal tahun 2024 ini. Berikut detailnya:
Di sini saya akan menyebut elite nights sebagai EQN (Elite Qualifying Night) untuk menyeragamkan dengan program lain.
Ketentuan Program Promo Global Q1 2024 Marriott Bonvoy
Anda dapat membaca syarat dan ketentuan lengkap dari Marriott Bonvoy di sini, namun berikut adalah ringkasan ketentuan dari promo kali ini:
- Program ini terbuka bagi seluruh anggota Marriott Bonvoy yang memilih untuk mengumpulkan poin (dalam artian, tidak memilih untuk mengumpulkan miles dari menginap secara langsung).
- Anda harus mendaftarkan diri terlebih dulu sebelum menginap untuk dapat memanfaatkan promosi ini, paling lambat 15 April 2024.
- Promo ini dapat dimanfaatkan dengan menginap:
- Di hotel yang mengikuti program Marriott Bonvoy di seluruh dunia kecuali di:
- The Ritz-Carlton Yacht Collection,
- Homes & Villas by Marriott International,
- Marriott Executive Apartments,
- Properti timeshare Marriott Vacation Club (yang ditebus menggunakan poin Marriott Vacation Club)
- Dengan tarif untuk umum, termasuk tarif promosi,
- Dibayarkan hanya dengan tunai (menginap yang menggunakan poin tidak dihitung)
- Periode menginap antara 13 Februari 2024 sampai dengan 29 April 2024
- Di hotel yang mengikuti program Marriott Bonvoy di seluruh dunia kecuali di:
- Saat menginap Anda memenuhi syarat untuk memanfaatkan promo tersebut Anda akan mendapatkan tambahan:
- 1.000 poin per malam, dan
- 1x bonus EQN (total mendapatkan 2x EQN).
- Bonus poin dan EQN akan diberikan dalam waktu 1 minggu setelah check-out.
Berapa Malam yang Diperlukan Untuk Mencapai Status Elit Marriott Bonvoy?
Sebagai referensi, berikut cara mendapatkan atau mempertahankan status di program Marriott Bonvoy:
- Silver: 10 EQN
- Gold: 25 EQN
- Platinum: 50 EQN
- Titanium: 75 EQN
- Ambassador: 100 EQN dan spending US$23.000.
Apabila Anda ingin mengejar status tersebut dengan memanfaatkan promo ini, maka Anda perlu menginap sebanyak:
- Silver:
105 malam - Gold:
2513 malam - Platinum:
5025 malam - Titanium:
7538 malam - Ambassador:
10050 malam dan spending US$23.000.
Apabila Anda mengejar status elit Marriott, saya menyarankan Anda untuk mencapai status Platinum atau Titanium.
Dengan status tersebut Anda akan memperoleh di antaranya:
- Perolehan poin 50% (Platinum) atau 75% (Titanium) lebih banyak
- Upgrade gratis tidak terbatas ke kamar terbaik hingga suite standar apabila ada di sebagian besar properti (di Ritz-Carlton, upgrade hingga ke suite khusus untuk anggota Titanium dan ke atas)
- Check-out hingga jam jam 4 sore dijamin di sebagian besar properti
- Welcome gift dengan opsi untuk memilih sarapan, poin, atau manfaat lain
- Akses lounge, apabila tersedia (kecuali di Ritz-Carlton), dan
- Annual Choice Benefit dengan opsi malam gratis (maksimal 40.000 poin; khusus saat mencapai 75 EQN), kupon Suite Night Upgrade, atau manfaat opsional lainnya
Rekomendasi Hotel untuk Mendapatkan EQN Murah
Seperti status elit program lain, manfaat status elit Marriott Bonvoy hanya dapat dinikmati saat Anda memang menginap di properti grup Marriott. Pastikan biaya yang Anda keluarkan untuk memperoleh EQN sepadan dengan manfaat yang akan didapatkan.
Program Marriott Bonvoy memberikan EQN untuk menginap di hampir semua brand hotelnya, dan bahkan seluruh hotel brand layanan terbatas (select) milik Marriott Bonvoy juga memberikan EQN penuh. Hotel-hotel ini cenderung lebih terjangkau untuk mendapatkan EQN.
Oleh karena itu, berikut adalah rekomendasi beberapa properti Marriott dengan harga termurah di tiap daerah:
Saya hanya akan menampilkan tarif termurah standar untuk menginap di Maret 2024, kecuali disebutkan sebaliknya.
Harga untuk menginap 1 malam nett untuk 1 orang, sudah termasuk pajak, dan dapat berubah sewaktu-waktu. Masing-masing tarif mungkin memiliki syarat dan ketentuan berbeda-beda.
Jawa (DKI Jakarta, Jawa Barat, DIY, dan Jawa Timur)
- Moxy Bandung: Mulai dari Rp628.474
- Fairfield by Marriott Surabaya: Mulai dari Rp637.960
- Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa: Mulai dari Rp859.705
- Four Points by Sheraton Jakarta, Thamrin: Mulai dari Rp896.610
Bali dan Nusa Tenggara
- Fairfield by Marriott Bali Kuta Sunset Road: Mulai dari Rp689.700
- Fairfield by Marriott Bali Legian: Mulai dari Rp747.054
- Fairfield by Marriott Bali South Kuta: Mulai dari Rp830.060
- Four Points by Sheraton Bali, Ungasan: Mulai dari Rp948.640
- Sheraton Senggigi Beach Resort: Mulai dari Rp1.149.500
Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi
- Fairfield by Marriott Belitung: Mulai dari Rp563.255
- Sheraton Lampung Hotel: Mulai dari Rp735.196
- Four Points by Sheraton Makassar: Mulai dari Rp794.486
- Four Points by Sheraton Balikpapan: Mulai dari Rp862.125
- Four Points by Sheraton Medan: Mulai dari Rp890.863
- Four Points by Sheraton Manado: Mulai dari Rp948.640
- Four Points by Sheraton Batam: Mulai dari Rp984.214
Honorable Mention
- AC Hotel Kuala Lumpur: Mulai dari RM235 (~Rp790.000)
- Fairfield by Marriott Chennai OMR: Mulai dari INR4.149 (~Rp800.000)
- Four Points by Sheraton Lang Son: Mulai dari VND1.400.490 (~Rp910.000)
Kesimpulan
Promosi ini merupakan kesempatan yang baik untuk mendapatkan ataupun mempertahankan status Marriott Bonvoy Platinum atau Titanium dengan biaya yang tidak terlalu mahal.
Selain itu, promo bonus 1.000 poin per malam juga cukup menarik sebagai insentif untuk menginap di hotel jaringan Marriott Bonvoy selama periode promosi dan apabila Anda mendapatkan status dari promo ini Anda bisa menikmatinya sampai Februari 2026 yang termasuk sangat lama (hampir 2 tahun).
Jika Anda berencana menginap di hotel grup Marriott dalam beberapa bulan ini, maka Anda bisa menggunakan link ini untuk mendaftar pada program promosi tersebut.
Eric,
Apa bisa digabung dgn promo fast track platinum yg dr KF? Saya cek tdk ada tulisan bs/tdk. Ada yg komen kemarin kalau bisa digabung, tapi dasarnya mana kok tidak kelihatan di T&C.
Ah sudah dapat info kalau tdk bs digabung
Hi Retno,
Hitungan malam 2x lipatnya tidak bisa dipakai untuk match ke Bonvoy (jadi kalau mau match KF Gold ke Bonvoy Platinum masih harus tidur 10 malam, bukan 5 malam), tapi masih tetap dapat 1.000 poin/malam dan hitungan malam 2x lipatnya akan tetap tercatat, misalnya kalau nanti mau mengejar status Titanium atau Ambassador.
D,
Bisa tetapi Anda tetap saja harus menginap 10 malam karena eligible night untuk bisa memperoleh Platinum-nya tidak diperhitungkan double.
Eric,
Jika sudah booking di periode menginap tsb sebelum ada program ini, apakah masih eligible mendapatkan promo bonus 1000 poin dan nights? Saya booking, ada yg rate prepaid (sudah di charge ke cc) dan ada jg yg belum di charge di cc nya. Segera registrasi program skrg.
Hi Eric, apakah program ini khusus member Bonvoy baru? Trims sebelumnya.
Halo, mau tanya apakah harus book melalui app Marriott Bonvoy untuk bisa qualify promotionnya? Terima kasih.
Ken,
Pemesanan harus melalui apps Marriott Bonvoy atau web Marriott Bonvoy (direct booking) untuk bisa diperhitungkan sebagai stay yang berhak memperoleh bonus poin dan double elite night. Tidak boleh lewat pihak ketiga.
Kalau ikut status challenge lebih murah kah jatuhnya menimbang hanya 16 nights saja yang dibutuhkan untuk status platinum? Atau dengan program ini status challenge ditiadakan?
Halo eric, apakah dgn adanya promo yg sedang berlangsung ini maka status challenge ditiadakan? (April 2024) trims
Hi Sandy,
Masih ada, tapi syarat menginapnya tetap tidak berubah ya (paling nanti dapat bonus poin juga, kan lumayan). Cuma kembali lagi, jangan asal status challenge kalau belum tahu statusnya akan seberapa terpakai.
Sandy,
Program status challenge tetap ada dan bisa digabungkan dengan promo yang berlangsung ini.
Eric, mau tanya apakah 13 Feb-29 April itu periode menginap atau periode pemesanan? Jika memesan kamar di periode tersebut untuk stay diluar periode, apakah termasuk? Thank you
linknya tidak bisa ya. apa error ya
CJ,
Coba daftar secara manual saja jika begitu via CS Marriott Bonvoy.