Memasuki penghujung tahun 2024, Marriott Bonvoy mengadakan promosi pembelian poin dengan memberikan bonus sebesar 45%, dan juga tambahan bonus poin lagi. Besaran bonus ini rupanya berbeda-beda tiap akun sehingga Anda mungkin mendapatkan promosi yang berbeda dengan yang akun saya dapatkan.
Mengutip dari surel yang saya terima, saya mendapatkan promosi berupa:
- Pembelian poin dengan bonus 45%, DAN
- Tambahan 1.000 poin apabila saya membeli minimal 20.000 poin.
Promosi pembelian poin ini dimulai sejak 5 November dan akan berakhir di tanggal 23 Desember 2024 pukul 23:59 Eastern Time (24 Desember 2024 pukul 11:59 WIB). Berikut detail promo ini:
Detil Program
Marriott Bonvoy bisa dibilang cukup konsisten dengan promo pembelian poin dengan bonus, dalam setahun ini telah diadakan sebanyak 4 kali. Sayangnya, promo bonus 45% ini bukanlah yang terbaik di tahun ini, di mana di pertengahan tahun silam sempat diadakan promo dengan bonus hingga 50%.
Dalam satu tahun kalender, Anda dapat membeli maksimal 100.000 poin sebelum bonus, namun untuk promo kali ini Anda diperkenankan membeli hingga maksimal 150.000 poin sebelum bonus.
Poin Marriott Bonvoy sendiri biasanya dijual di angka US$0,0125/poin, dan dengan memaksimalkan promo ini secara efektif harganya menjadi US$0,00858/poin (~Rp136/poin). Untuk diketahui, Anda diwajibkan untuk membeli sekurang-kurangnya 2.000 poin untuk mendapatkan bonus 45%.
Perlu Anda ingat perhitungan ini khusus untuk promo yang ditujukan untuk akun saya (bonus poin 45% dan bonus tambahan 1.000 poin sekali waktu). Jika Anda tertarik untuk membeli poin Marriott Bonvoy sesuai promo ini,ย silakan cek promo bonus poin khusus untuk akun Anda dan beli poinnya di sini.
Berikut syarat dan ketentuan lengkapnya:
Offer Rules
- Transactions must be completed between 9:00 a.m. ET November 5, 2024, and 11:59 p.m. ET December 23, 2024, to be eligible for the 45% bonus Points purchase offer with a minimum purchase of 2,000 Points.
- For this offer only, purchases of 20,000 points or more will receive an additional 1,000 bonus points. The 1,000 bonus points are not eligible for any additional bonus and may only be applied once per Member account for the duration of the promotional period.
- For this offer only, the annual purchase limit of 100,000 Points has been increased to a maximum annual purchase limit of 150,000 Points.
- The bonus Points earned with this promotion through the Buy Points or Gift Points pages are not included in the annual purchase limit of 150,000 points.
- This offer is valid only for Points purchased through the promotionโs Buy Points and Gift Points pages.
- The additional 1,000 bonus points with purchases of 20,000 or more points will be awarded to the Member’s Account up to 4 weeks after the promotion’s earning period ends.
- This is an exclusive, nontransferable offer for the intended recipient only, and it may not be forwarded.
- Marriott reserves the right toย change orย terminate this promotion at any time.
Apakah Promo Bonus 45% dan Tambahan 1.000 Poin Ini Menguntungkan?
Bisa ya, bisa juga tidak.
Valuasi poin Marriott Bonvoy menurut PinterPoin di tahun 2024 jatuh di angka Rp125/poin, jadi dengan membeli di angka Rp136/poin ini valuasinya lebih rendah dari valuasi PinterPoin.
Sama seperti promo pembelian poin Hyatt, jangan terburu-buru untuk membeli poin tanpa membuat kalkukasi terlebih dahulu. Di kasus-kasus tertentu, Anda bisa tetap mendapatkan keuntungan, namun di kasus lain Anda bisa rugi.
Marriott Bonvoy memiliki fitur gratis malam ke-5 saat Anda menebus poin untuk menginap, yang berpotensi menghemat hingga jutaan Rupiah apabila digunakan dengan benar. Kita ambil contoh untuk menginap di negara Singapura di periode tanggal 19-24 Januari 2025 mendatang.
Nama Hotel | Poin yang Diperlukan | Harga Pembelian Poin | Harga Menginap | Kesimpulan |
---|---|---|---|---|
The Singapore EDITION | 215.000 | Rp29.240.000 | Rp42.182.834 | Untung (Rp12.942.834) |
W Singapore – Sentosa Cove | 202.000 | Rp27.472.000 | Rp39.342.401 | Untung (Rp11.870.401) |
Sheraton Towers Singapore | 180.000 | Rp24.480.000 | Rp21.248.887 | Rugi (Rp3.231.113) |
Aloft Singapore Novena | 132.000 | Rp17.952.000 | Rp13.819.557 | Rugi (Rp4.132.443) |
Dari contoh di atas, Anda bisa menghemat belasan juta untuk menginap di The Singapore EDITION dan W Singapore – Sentosa Cove, namun Anda juga bisa rugi jika menebusnya di hotel-hotel yang kurang tepat sasaran.
Fitur lain dari program Marriott Bonvoy yang juga bisa dibilang sangat menarik adalah poin Marriott bisa ditukarkan menjadi airline miles di maskapai-maskapai rekanan Marriott Bonvoy dengan rasio 3:1 (3 poin Marriott dapat ditukarkan menjadi 1 mile), plus tambahan 5.000-10.000 miles untuk penukaran sebanyak 20.000 miles.
Fitur penukaran ke miles ini menjadi salah satu cara untuk mengumpulkan miles dari program frequent flyer unik yang tidak bisa didapatkan dari kartu kredit di Indonesia. Lagi-lagi, perkara untung tidaknya penukaran poin Marriott Bonvoy menjadi airline miles tersebut tentunya perlu dihitung secara case by case.
Baca Juga: Hotel Review – The Singapore EDITION
Penutup
Marriott Bonvoy kembali hadir dengan promosi pembelian poin dengan memberikan bonus poin, yang bervariasi untuk tiap orang. Kebetulan untuk akun saya, saya mendapatkan promo berupa bonus 45% dan tambahan 1.000 poin sekali waktu untuk pembelian minimal 20.000 poin.
Promo pembelian poin dengan bonus ini sering diadakan oleh Marriott Bonvoy. Memang besaran bonus untuk promo kali ini bukanlah yang terbaik, namun sudah termasuk cukup baik apabila Anda bisa memaksimalkan poin yang sudah dibeli.
Untung dan rugi dari pembelian promo tentunya sangat bervariatif dan semuanya tergantung case by case, sehingga jangan lupa untuk menghitung value yang didapatkan (baik menginap atau airline miles) sebelum membeli.
Apabila Anda tertarik untuk memanfaatkan promo beli poin ini, jangan lupa untuk membeli hingga 217.500 (150.000 poin + bonus 45%) poin Marriott Bonvoy paling lambat tanggal 23 Desember 2024 23:59 Eastern Time (24 Desember 2024 11:59 WIB) menggunakan link ini.
Bro Paulo, jangan patah semangat untuk tetap menulis promo hotel yang mungkin tidak semenarik sebagian besar orang di bandingkan dengan promo kartu kredit yang di tulis Bro Edwin atau Bro Eric. It’s informative and someone might find it useful tapi ga comment saja. Good Job..
Halo Ping,
Saya sebetulnya lebih suka bahas tentang terbang daripada kartu, sama-sama sepi seperti hotel (tapi betul, semuanya sama-sana penting, dari programnya, how to earn, sampai how to spend) ๐
:))) siap!! Selalu semangat! Terima kasih apresiasinya!
Saya yakin, nggak cuma saya aja yg excited dengan promo-promo hotel loyalty programs ataupun mungkin meriset hotel tertentu sebelum stay via blog-blog travel lainnya.
Saya sendiri kalau membaca artikel dari blog lain juga bisa dibilang sangat jarang mengisi kolom comment padahal informasinya sangat berguna bagi saya bukan karena saya tidak mau ngasi apresiasi, cuman memang nggak kepikir aja untuk nulis comment jadi saya sangat paham dengan situasi โsepiโ komentar untuk artikel perhotelan.
Again, really appreciate words of affirmation nya, Ping this means a lot.
P
Saya termasuk yang selalu senang dengan ulasan hotel atau penerbangan. Karena semua informasinya sudah ditulis dengan sangat lengkap (bahkan dengan foto), jadi bingung mau nanya/comment apa lagi. ๐
Asyik!! Happy baca komennya! โบ๏ธโบ๏ธโบ๏ธ akan ada banyak hotel reviews dari saya, tolong dibaca ya haha!
On behalf of Eric, makasih apresiasinya!
Betul nih, saya juga selalu enjoy baca review hotel, lounge, dan pesawat. Cuma saking lengkap dan detailnya sampai foto-foto pun lengkap semua, jadi bingung mau komentar apa. Very deserving of compliment & acknowledgement, keep up the inspiring work!
QJPT, sangat appreciate dengan compliment dan acknowledgement-nya! terima kasih! jujur bikin any review yg in-depth memang perlu extra effort, prosesnya panjang dan tedious juga. This makes it worthwhile!
-P
Saya tertarik dengan penukaran poin Marriott Bonvoy menjadi airline miles. Kalau dengan promo ini, 1 poin Marriott dihargai dengan Rp. 136/poin dan konversi poin to airline miles adalah 3 poin Marriott = 1 airline miles. Artinya 1 miles = Rp. 408. Bener gak yah cara hitungnya begitu?
Vivi,
Jika memang mau menukarkan ke airlines miles, disarankan menukarnya kelipatan 60.000 poin marriott agar dapat tambahan 5.000 miles (60.000 poin Marriott = 25.000 airlines miles) syarat dan ketentuan berlaku ya. Silahkan mengacu ke link ini: https://www.marriott.com/loyalty/redeem/travel/points-to-miles.mi
Ssaya cuma dapet offer 35%, sepertinya sesuai dengan level membership kita :p
Kalau dilihat2, sepertinya ini didesign supaya lbh murah pakai point kalo menginap di Marriott mid-top tier.
Kalau low tier, justru lebih mahal kalau beli point.
Jadi kalau memang mau coba menginap di marriott top-tier, ini penawaran yg menarik..
Apalagi kalau bisa dapat bomus 45% atau mungkin lebih.
Daniel,
Seharusnya tidak melulu berpatokan dengan level membership kita sih, bisa juga random. Walaupun membership saya Titanium juga tidak jarang mendapatkan promo yang tidak bagus koq ๐ Dan memang betul, seringkali bisa mendapatkan value yang bagus untuk menginap di hotel-hotel mid ke top tier dibandingkan ke hotel-hotel low tier.
Daniel,
Pengalaman saya pakai point di hotel low-mid tier masih cuan banget (secara percentage), tergantung kejelian kita memilih saja. Afsel dulu murah banget kalau inap di Protea (<6k banyak), Mexico di City Express, random hotel jg bs murah, misal: Fairfield CGK dulu 5k saja, Sheraton Astana 8k, trus Courtyard Baku 10k, dll. Kalau tdk bener2 selisih jauh, saya akan pakai hotel lain yg bisa selisih jauh.