Bahaya komputer hotel

Komputer di Hotel Bisa Berbahaya, Berikut Hal yang Harus Anda Ketahui

Lupa print tiket atau dokumen penting? Atau perlu meng-scan suatu dokumen namun sudah terlanjur berada di hotel? Mungkin akan ada momen dimana saat sedang berlibur, Anda mendadak membutuhkan akses komputer untuk mengerjakan sesuatu.

Pada momen tersebut, komputer hotel bisa menjadi penyelamat Anda. Hal tersebut juga pernah terjadi pada saya sendiri ketika lupa mem-print suatu dokumen ketika berlibur.

Namun, tahukah Anda bahwa informasi Anda rentan untuk dicuri jika tidak berhati-hati saat menggunakan komputer publik?

langit, laptop, komputer, awan, outdoor, pantai
Saya terbiasa membawa laptop kemanapun saya pergi, tentunya demi bisa menulis artikel kapanpun dan dimanapun saya inginkan. Namun, terkadang saya tidak membawanya & membutuhkan komputer umum.

Bahaya Menggunakan Komputer Publik

Dari pengalaman pribadi, seringkali saat sedang menggunakan komputer hotel atau komputer publik saya mendapati banyak sekali dokumen sensitif yang tidak dihapus.

Dalam benak saya, jika saya berniat jahat, maka saya bisa menyalahgunakan dokumen penting seperti paspor atau informasi bank yang lupa dihapus tersebut.

Bahkan, saya pernah menemukan file super sensitif seperti kerja sama antara kementrian dengan perusahaan swasta hingga scan kartu kredit!

Anda tidak percaya? Lihat isi komputer hotel berikut:

Komputer hotel
Banyak sekali dokumen sensitif yang tidak dihapus oleh pemiliknya. Mulai dari paspor, boarding pass, dokumen perusahaan, informasi kementrian, dsb. Foto: PinterPoin.
teks, cuplikan layar, poster, desain grafis, Grafis, Persegi, deasin
Hasil scan paspor yang tidak dihapus. Foto: PinterPoin.
teks, poster, Pencetakan, desain grafis, Grafis, deasin
Tamu hotel asal Australia ini tidak menghapus hasil scan paspornya. Foto: PinterPoin.

Catatan: Saya mengambil foto paspor tersebut untuk keperluan demonstrasi & sudah menginfokan pihak hotel terkait dokumen milik tamu lain tersebut.

Komputer Publik Bisa Diakses Semua Orang

Anda perlu mengingat jika komputer yang diperuntukkan untuk publik bukanlah milik Anda sendiri. Setiap tamu atau karyawan hotel bisa menggunakan komputer tersebut. Pastikan Anda menghapus file atau dokumen penting setelah selesai menggunakan komputer umum.

Banyak orang yang berasumsi bahwa data-data pada komputer hotel akan secara rutin dihapus oleh pihak hotel. Meskipun ada hotel yang melakukan hal demikian, namun lebih baik jangan berasumsi. Hapus seluruh data Anda setelah selesai menggunakan. Jangan lupa juga untuk menghapus file yang terdapat di Trash.

Hindari juga menyimpan password dan informasi perbankan seperti kartu kredit saat menggunakan komputer publik. Jika terpaksa, pastikan Anda tidak meninggalkan jejak dengan menghapus browsing history.

Apakah Anda pernah menggunakan komputer hotel?

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.