teks, air, aqua, Turquoise, poster, cuplikan layar, Teal, Biru langit, Font

Hari Terakhir: Tukarkan KrisFlyer Miles Dengan Diskon 51%

Hari ini (31 Januari 2020) adalah hari terakhir promo penukaran KrisFlyer miles dengan diskon 51% dalam rangka promosi ‘Spontaneous Escapes’ edisi Februari 2020.

In case Anda tidak menyadarinya, promo diskon penukaran KrisFlyer miles kali ini lebih besar dibandingkan dengan promo Spontanenous Escapes pada umumnya.

Jika biasanya mereka memberikan diskon 30% untuk penukaran KrisFlyer miles; Khusus untuk bulan ini mereka memberikan diskon penukaran miles sebesar 51% dalam rangka ulang tahun Krisflyer ke-21.

kendaraan, mobil, Sarung jok mobil, kursi mobil, Sandaran kepala, Sabuk kursi, dalam ruangan
Tukarkan penerbangan kelas bisnis dengan diskon 51%. Foto: PinterPoin.

Sekedar informasi, pemesanan penerbangan yang eligible untuk mendapatkan diskon 51% ini hanyalah penerbangan yang dipesan untuk periode 1 – 29 Februari 2020. Perjalanan sendiri harus diselesaikan paling lambat pada tanggal 29 Februari 2020.

Bagaimana cara menukarkan KrisFlyer miles?

  • Log-in/masuk ke akun KrisFlyer Anda dengan nomor keanggotaan dan PIN Anda
  • Pilih “Book a Flight” atau “Pesan Penerbangan”
  • Pilih “Redeem Flights” atau “Tukar Penerbangan”
  • Diskon miles akan muncul di panel sebelah kanan atas setelah Anda telah memilih penerbangan eligible yang diinginkan

Anda bisa langsung menuju ke website Singapore Airlines untuk informasi lebih lanjut mengenai rute-rute yang sedang di diskon.

Contoh Rute Menarik

  • 46.550 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – San Francisco (SFO) di Business Class
  • 45.080 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – Dusseldorf (DUS), Barcelona (BCN), Frankfurt (FRA), Milan (MXP), Paris (CDG), dan Rome (FCO) di Business Class (blackout date berlaku)
  • 24.010 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – Johannesburg (JNB) dan Dubai (DXB) di Business Class
  • 23.030 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – Tokyo Narita (NRT) di Business Class
  • 19.110 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – Beijing (PEK) dan Shanghai (PVG) di Business Class
  • 14.945 miles untuk penerbangan sekali jalan Singapore (SIN) – Hong Kong (HKG) di Business Class

Baca juga: 5 Kartu Kredit Terbaik Untuk Mengumpulkan KrisFlyer Miles 
Baca juga: Analisa – Apakah Spontaneous Escapes Selalu Menguntungkan?

Penutup

Jika Anda memiliki rencana berwisata di bulan Februari mendatang, maka promo ini mungkin cocok untuk Anda meskipun saya cukup ragu di hari terakhir promosi ini Anda bisa mendapat penerbangan yang benar-benar Anda inginkan.

Nevertheless, perlu kami ingatkan lagi bahwa hari ini adalah hari terakhir untuk memanfaatkan promo diskon 51% penukaran KrisFlyer Miles. Jadi pilihannya adalah antara mem-booking penerbangan yang Anda inginkan hari ini atau tidak sama sekali 😉

.

Apakah Anda sudah mendapat penerbangan yang Anda inginkan? 

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.