Dalam rangka #Stayhome, Garuda Indonesia mengadakan promosi yang cukup menarik di mana Anda bisa mendapatkan hingga 30% bonus GarudaMiles ketika menukarkan poin kartu kredit.
Berikut detail dari promosi tersebut seperti yang saya kutip dari website Garuda Indonesia:
#STAYHOME TUKARKAN POINT BANK ANDA MENJADI GARUDAMILES DAN DAPATKAN BONUS MILES HINGGA 25,000 MILES
.
Dalam rangka mendukung gerakan #stayhome untuk menghentikan penyebaran virus COVID-19, GarudaMiles memberikan alternatif bagi Anda untuk tetap dapat mengumpulkan award miles melalui kerjasama kami dengan beberapa Bank pilihan.
Tukarkan poin reward bank Anda dan dapatkan bonus Miles hingga 25,000 Miles dengan mekanisme sbb:
1. Kumpulkan mileage dari penukaran poin bank partner GarudaMiles
2. Hubungi Contact Center Bank penyedia kartu kredit dan debit Anda, atau Klik di sini untuk mengetahui daftar bank partner Garuda Indonesia dan nilai konversi yang dibutuhkan
3. Konversi Bonus Miles :
4. Periode akumulasi : 18 Mei – 31 Juli 2020
5. Masa berlaku mileage bonus miles hingga 31 Desember 2020
6. Maksimal bonus miles : 25,000 Miles
7. Bonus miles akan dikreditkan maksimal pada tanggal 31 Agustus 2020
Semoga Anda dan keluarga selalu dalam keadaan sehat dan bersama kita bisa melewati pandemi COVID-19.
Perhitungan
Untuk bisa memanfaatkan promo ini dengan maksimal, Anda perlu menukarkan poin kartu kredit setara 83.333 GarudaMiles.
Berikut beberapa rekomendasi saya:
- 8.333.300 Reward BCA untuk kartu kredit BCA apapun
- 5.208.312 Mega Poin untuk kartu kredit Mega Travel Card/Mega First Visa Infinite
- 3.124.987 Membership Rewards (MR) untuk kartu BCA Amex Platinum
- 1.583.327 Poin HSBC untuk kartu kredit HSBC Visa Platinum
- 1.146.000 Poin HSBC untuk kartu kredit HSBC Visa Signature & World MasterCard
- 666.664 Poin UOB untuk kartu kredit UOB PRIVI Miles
- 499.998 Poin Xtra untuk kartu kredit CIMB Niaga JCB Ultimate
- 499.998 Membership Rewards (MR) untuk kartu Danamon Amex Platinum
- 83.333 DBS rewards untuk Kartu Kredit DBS Travel Visa Signature
- 83.333 FiestaPoin untuk kartu kredit Mandiri Visa Signature & Mandiri Prioritas MasterCard World
Saya terutama merekomendasikan Anda untuk menukarkan poin Xtra dari kartu kredit CIMB Niaga JCB Ultimate dan FiestaPoin dari kartu kredit Mandiri Visa Signature sebelum devaluasi.
Baca juga: 5 Kartu Kredit Terbaik Untuk Mengumpulkan GarudaMiles
Penutup
Promosi yang sangat menarik dari Garuda Indonesia di tengah krisis Covid-19.
Sayangnya, promosi ini sedikit terlambat karena pada titik ini, saya yakin sudah banyak pembaca PinterPoin yang menukarkan poin kartu kredit mereka menjadi Asia Miles (untuk CIMB Niaga JCB Ultimate) atau menjadi GarudaMiles sebelum promosi berlangsung (untuk Mandiri Visa Signature) dalam rangka menghadapi devaluasi.
Perlu Anda ingat bahwa bonus miles hanya berlaku hingga 31 Desember 2020.
Jika Anda tidak memiliki rencana berlibur menggunakan Garuda Indonesia hingga akhir tahun, maka promo ini mungkin kurang cocok bagi Anda.
108.000 GarudaMiles (83.000 + 25.000 bonus) cukup untuk 2 tiket First Class Garuda Indonesia ketika mereka mengadakan diskon 50% penukaran GarudaMiles.
Jadi, jika Anda mengincar terbang dengan First Class Garuda Indonesia, saya juga akan menyarankan Anda untuk memanfaatkan promosi kali ini.
.
Apa pendapat Anda mengenai bonus 30% penukaran poin kartu kredit menjadi GarudaMiles dalam rangka #Stayhome ini?
Desember sepertinya masih belum 10% aman untuk traveling, jika miles kita kadaluarsa des 2020, saya ga berani spekulasi..
Kebetulan saya juga mendapat free tiket dari qatar airways PP (open date and destinasi), max berangkat 20des, saya sangat ragu apakah bisa saya gunakan
Gw mang rencananya nuker poin extra jcb card deket2 tgl 31 mei. Pas d ada promo ini
Pak Edwin, pertanyaan saya. Setelah kita tukarkan dan dapat ekstra point. Trus kita mau redeen, Yang dipakai duluan poin bonus atau poin reguler? Ini yang harus clear didepan.
Karena kalau member dengan point banyak, misalnya 500rb miles, Hanya akan tukar sedikit saja, kalau yang dipakai point regular dulu, kan jadi sia sia.
Betul sekali saya juga memiliki kecurigaan yang sama apalagi tertera di syarat ketentuan bahwa maximal bonus point akan dikreditkan 31 Agustus 2020, artinya worst case akan ada beberapa hal yang menjadi concern:
1. Mana dulu yang akan digunakan apakah pasti otomatis bonus point dahulu yang digunakan seperti dikatakan bro ariawan
2. Jika bonus point dicairkan 31 Agustus 2020 berarti hanya ada waktu 4 bulan saja untuk menggunakan bonus poing tersebut
3. Apakah dalam jangka Agt – Des 2020 Garuda akan memberlakukan promo diskon redeem point seperti biasa sehingga kita bisa memaksimalkan value point, mengingat Garuda sedang kekurangan dana dan sudah di bailout pemerintah, serta sudah terdengar selentingan kabar tidak akan ada penjualan tiket promo dari maskapai sampai kondisi Pandemi membaik
4. Apakah kita akan berani terbang dengan kondisi yang serba tidak menentu yang diprediksi hingga akhir tahun ini baru akan berakhir
Walaupun saya memang berencana menukar semua point ke Garudamiles tapi banyak keraguan di hati saya, semoga tidak menjadi buah simalakama
Ini tanggal nya berdasarkan tanggal penukaran ke bank penerbit atau tanggal berhasil di Kredit kan ke akun garuda miles kita? Karena saya baru tlpon tuker ke bank mandiri tgl 12 mei, tetapi sampai skrg tgl 17 mei belum masuk miles nya ke akun gm saya.
Wijaya,
Seharusnya sih tanggal GarudaMiles masuk di akun menurut saya.
Halo Ariawan,
Kebetulan tadi saya sudah telepon Garuda untuk masalah itu. Penukaran poin nanti akan menggunakan poin yang kedaluwarsa lebih awal, bukan yang dikreditkan lebih awal.
Mungkin yang jadi pertanyaan adalah, maksimal bonus 25.000 nya per akun garudamiles atau per bank atau per kartu kredit? Apakah ada yang sudah mengkonfirmasi ini ke pihak Garuda langsung?
Expired garudamiles di 31 des 2020, apakah di desember 2021, kita bisa tukarkan pointnya untuk tiket penerbangan di tahun 2021 nya kah?
Jadi artinya. Kalau ada yang akan ekspired sebelum 31 des, maka akan di gunakan poin reguler dahulu sebelum poin bonus ya.
Menarik sih. Saya akan coba cek expired point saya.
Karena point bonus rencana akan saya coba pakai buat redeem hotel di kota saya saja.
Apakah bukan lebih baik tukar ke asia miles aja utk point cimb jcb ultimate om erwim, untuk kondisi pandemi corona yg belum jelas saat ini?
Indra,
Tanpa bonus 30% ini, ya. Tetapi dengan memperhitungkan bonus 30% miles ini saya rasa posisi GarudaMiles akan sama menariknya dengan Asia Miles untuk penukaran poin kartu kredit.
Selain itu, industri pariwisata domestik pasti akan pulih duluan sehingga untuk saat ini saya rasa akan bijaksana untuk menukarkan poin menjadi GarudaMiles juga untuk yang sudah ngebet traveling.
Apalagi saya dari mandiri signature. Kalau Asia miles. Saya sudah prepare disana 100rb lebih dikit miles. Cuma tukar 95 rb miles waktu ada bonus 10 persen asiamiles.
Saya cukup beruntung, sempat redemption hampir 500rb miles buat 1st class suite SQ ke lax dan balik pakai bisnis non stop dari sfo. Dan sempat pergi sebelum pandemi korona
Maaf saya koreksi pertanyaannya.
Expired garuda miles di 31 des 2020, apakah di des 2020 kita bisa menukarkan pointnya untuk tiket penerbangan di tahun 2021 nya kah?
Syarat penukaran tiket penerbangannya sajakah yg harus di des 2020? Atau terbang paling lambat 31 des 2020?
Edwin,
Bantu jawab – Penukaran di desember 2020 bisa untuk penerbangan di tahun 2021 mendatang.
Tidak disebutkan bahwa periode terbang hanya sampai 31 Des 2020.
Dear tim pp
setelah saya melakukan penukaran poin
ada hal yang mesti saya lakukan ga ya ? misal telepon garuda untuk klaim bonus ? atau masukan kode kode apalah
or hanya tiinggal duduk manis menungu saja ?
kebetulan saya sudah reedem di hari senin dan hari ini rabu poinnya udah masuk 83 ribu gff
Persatuan 181,
Bonus poin GarudaMiles akan masuk secara otomatis sebelum 30 Agustus 2020 jika mengacu pada S&K. Anda tidak perlu melakukan apa-apa dan hanya tinggal duduk manis saja.
Apakah sudah ada yg menerima bonus milesnya? Mudah2an akan keluar sebelum Agustus karena sedang ada promo diskon penukaran miles sampe 31 Juli.