Kartu kredit Paper.id UNIVERSECARD sedang mengadakan promo spending reward yang mungkin menarik bagi sebagian orang yang rutin menggunakan kartu kredit ini setiap bulannya.
Selama periode Juli – Desember 2024 mendatang, Anda bisa mendapatkan spending reward spesial dengan beberapa opsi setelah bertransaksi 80 juta setiap bulannya selama 2 (dua) bulan. Periode spending reward ini sendiri dipecah menjadi 3 batch yaitu:
- Batch 1: Juli & Agustus 2024
- Batch 2: September & Oktober 2024
- Batch 3: November & Desember 2024
Seperti pada ilustrasi di atas, terdapat juga beberapa opsi spending reward setelah Anda memenuhi syarat minimum transaksi tersebut. Spending reward yang ditawarkan antara lain adalah:
- Voucher cashback senilai Rp1.200.000 yang dibagi menjadi 3 voucher cashback 0,4% max Rp400.000 tiap voucher untuk pembayaran invoice via kartu kredit di paper.id (recommended)
- Bonus 5.000 GarudaMiles senilai Rp 675.000 versi PinterPoin
- E-voucher MAP senilai Rp500.000
Dari ketiga opsi di atas, bisa diketahui bahwa spending reward yang paling masuk akal untuk diambil adalah voucher cashback senilai Rp1.200.000 sehingga saya akan sangat merekomendasikan Anda untuk mengambil opsi ini.
Apakah promo ini menarik? Menurut saya iya ๐ karena sekali lagi, voucher tersebut bisa Anda gunakan untuk memotong biaya transaksi paper.id Anda secara signifikan di masa depan sembari mengumpulkan GarudaMiles melalui kartu kredit paper.id UNIVERSECARD.
Baca juga: Paper.id Membatasi Perolehan GarudaMiles di UNIVERSECARD Hingga 2x Limit Saja
Baca juga: Dipermudah – Pengajuan Paper.id UNIVERSECARD
Penutup
Terdapat promo spending reward di paper.id UNIVERSECARD yang mungkin cukup menarik bagi Anda yang memiliki dan berencana memanfaatkan kartu ini.
Di antara sekian banyak opsi spending reward, saya akan merekomendasikan Anda untuk memilih voucher cashback senilai Rp1.200.000 yang mana memang memiliki value paling tinggi dibandingkan dengan opsi-opsi lainnya.
Dengan memanfaatkan promo ini selama 6 bulan (yang dibagi dalam 3 batch), Anda akan bisa mendapatkan total voucher cashback sebesar Rp3.600.000.
@edwin Apakah dlm satu akun paper.id diperbolehkan melakukan transaksi dari beberapa cc universe yg berbeda nama? thanks
Will,
Kebetulan belum pernah coba karena kartu UNIVERSECARD saya hanya 1 (satu) saja.