Masyarakat Indonesia saat ini sedang mengeluhkan tiket pesawat domestik yang tak kunjung turun. Tiket pesawat domestik dinilai naik terlalu tinggi sejak tahun lalu dan lebih mahal dibandingkan dengan rute internasional.
Beberapa hari yang lalu, pemerintah mengumumkan bahwa tiket pesawat domestik akan turun beberapa hari lagi. Namun, masyarakat hanya bisa menikmati harga tiket domestik yang lebih murah di penerbangan Low Cost Carrier (LCC) atau maskapai bertarif rendah.
Baca juga: Airport Tax Untuk Penerbangan Domestik (Mungkin) Akan Turun
Lion Air “menurunkan” harga tiket pesawat domestik
Lion Air merupakan maskapai pertama di Indonesia yang “menurunkan” harga tiket pesawat domestik. Saya memberikan tanda petik di kata “menurunkan” karena ada kemungkinan Lion Air hanya menurunkan tiket pesawat untuk sementara waktu.
Dari beberapa sumber seperti Tribun News, Republika dan CNN Indonesia, Lion Air diketahui akan “menurunkan” harga jual tiket domestik dengan cara memberikan potongan harga sebesar 50% dari harga normal.
Menurut saya pernyataan potongan harga sebesar 50% tersebut sedikit tricky. Karena jika suatu maskapai memberikan promosi, itu artinya promosi tersebut ada periode waktunya.
Pihak Lion Air sampai sekarang belum memberikan pernyataan sampai kapan promosi 50% tersebut akan dilakukan. Meskipun begitu, masyarakat Indonesia bisa menikmati harga tiket murah untuk sementara waktu.
Berikut rute-rute yang diberikan potongan harga oleh Lion Air:
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Tanjung Karang Rp 216.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Semarang Rp 396.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Palembang Rp 417.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Surakarta/ Solo Rp 444.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Pangkalpinang, Bangka Rp 489.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Bengkulu Rp 517.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Jambi Rp 583.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Pekanbaru Rp 697.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Surabaya Rp 583.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Lombok Praya Rp 695.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Pontianak Rp 645.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Padang Rp 725.000
- Balikpapan – Surabaya Rp 670.000
- Banjarmasin – Surabaya Rp 513.000
- Batam – Soekarno-Hatta, Tangerang Rp 707.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Medan Kualanamu Rp 896.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Makassar Rp 911.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Palu Rp 963.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Kendari Rp 1.080.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Banda Aceh Rp 1.129.000
- Manado – Soekarno-Hatta, Tangerang Rp 1.315.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Ternate Rp 1.460.000
- Soekarno-Hatta, Tangerang – Jayapura Rp 2.326.000
Untuk bisa mendapatkan promosi 50%, Anda harus memesan tiket selambat-lambatnya 10 hari sebelum jadwal keberangkatan.
Penutup
Upaya pemerintah untuk mendesak maskapai-maskapai di Indonesia menurunkan harga tiket pesawat domestik membuahkan hasil. Katanya selain Lion Air, maskapai bertarif rendah lainnya seperti AirAsia dan Citilink Indonesia juga akan menurunkan harga tiket domestik beberapa hari kedepan.
Jika benar maskapai LCC lainnya menurunkan harga tiket pesawat, masyarakat Indonesia akan kembali merasakan harga tiket yang terjangkau untuk penerbangan domestik.