Citilink, anak usaha budget airline dari Garuda Indonesia akan memangkas jatah bagasi menjadi 15 kilo (dari sebelumnya 20 kilo) efektif 1 Maret 2026 mendatang.
Perubahan ini akan diimplementasikan pada seluruh rute domestik Citilink yang menggunakan maskapai A320-200 maupun A320 Neo yang mana merepresentasikan 93,5% dari pesawat yang dioperasikan oleh Citilink berdasarkan data public expose Garuda Indonesia.
Citilink sendiri sudah mengumumkan perubahan ini di website Citilink dan juga melalui Instagram-nya sehingga perubahan ini akan efektif berlaku pada 1 Maret 2026 sesuai dengan informasi yang mereka tulis.
Berikut adalah detail pemangkasan jatah bagasi Citilink di rute domestik Airbus A320:
1. Ketentuan bagasi rute domestik Citilink:
2.Ketentuan bagasi diatas berlaku untuk pembelian tiket Date of Issued (DoI) mulai per-tanggal: 1 Maret 2026 – UFN untuk seluruh rute domestik A320.
3. Ketentuan bagasi tipe pesawat ATR (direct maupun connecting) serta rute international (direct maupun connecting) tidak terdapat perubahan, info detailnya bisa Anda baca di sini.
4. Bagi penumpang dengan Member LinkMiles dapat mendapatkan total bagasi sebesar 15kg (10kg bagasi tercatat + 5kg ekstra bagasi) dengan melakukan pembelian tiket melalui direct channel Citilink member meliputi website citilink atau mobile apps Citilink.
5. Penambahan bagasi tercatat 5kg bisa didapatkan dengan cara sebagai berikut:
- Penumpang sudah terdaftar sebagai member LinkMiles dan bagi penumpang yang belum menjadi member bisa melakukan pendaftaran melalui link berikut citilink.co.id dengan pilih ikon ”Profil”, lalu ”Daftar Member”.
- Penumpang bisa melakukan pembelian dengan cara log-in member LinkMiles pada channel Mobile Apps Citilink atau website Citilink.co.id.
- Setelah log-in berhasil maka penumpang bisa langsung melakukan pembelian tiket Citilink sesuai yang diinginkan.
- Penambahan bagasi 5kg akan didapatkan secara otomatis setelah penumpang melakukan pembayaran tiket.
- Penambahan bagasi 5kg akan ter-apply per penumpang untuk setiap rute domestik.
6. Penumpang yang melakukan pembelian tiket (date of issued) di semua channel pembelian tiket Citilink sebelum tanggal 1 Maret 2026 akan tetap mendapatkan allowance bagasi sesuai ketentuan sebelumnya.
7. Apabila penumpang melakukan perubahan jadwal (reschedule) maka ketentuannya adalah sebagai berikut:
- Penumpang yang telah melakukan pembelian tiket sebelum tanggal 1 Maret 2026 dan melakukan perubahan jadwal (reschedule) namun berubah secara total allowance maka penumpang tetap mendapatkan allowance bagasi sebelum tanggal berlakunya penyesuaian bagasi.
- Contoh: penumpang telah mendapatkan allowance bagasi 15kg, lalu penumpang melakukan perubahan jadwal setelah tanggal 1 Maret 2026 dimana terdapat ketentuan allowance yang baru, maka penumpang tetap berhak atas allowance bagasi 15kg.
8. Apabila terjadi perpindahan tipe pesawat dari A320 ke ATR atau sebaliknya, maka allowance bagasi tercatat tetap mengikuti allowance diawal pembelian tiket.
9. Citilink berhak mengubah syarat dan ketentuan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Baca juga: Sriwijaya Air dan NAM Air Menurunkan Jatah Bagasi Efektif 14 Juli 2025
Baca juga: Lion Air dan Super Air Jet Menurunkan Jatah Bagasi Efektif 17 Juli 2025
Penutup
Kelihatannya, Citilink mengikuti langkah Sriwijaya Air Group dan Lion Air Group dalam menurunkan jatah bagasi meskipun mereka 9 bulan lebih lambat 🙂
Dengan perubahan ini, efektif 1 Maret 2026 mendatang semua tiket Citilink yang Anda pesan akan memiliki jatah bagasi yang lebih sedikit jika Anda terbang domestik di pesawat Airbus A320 mereka yang mewakiliki 93,5% dari total fleet maskapai low-budget ini.
Berikut adalah update jatah bagasi dari masing-masing maskapai Indonesia:
| Maskapai | Bagasi check-in |
| Batik Air | 20 kg |
| Citilink (Airbus A320) | 10 kg (+ 5 kg untuk anggota LinkMiles untuk pemesanan langsung) |
| Citilink (ATR) | 10 kg |
| FlyJaya | 10 kg |
| Garuda Indonesia | 20 kg |
| Indonesia AirAsia (sebagian besar rute) | 20 kg |
| Indonesia AirAsia (rute tertentu) | 15 kg |
| Lion Air | 10 kg |
| Nam Air | 15 kg |
| Pelita Air | 20 kg |
| Sriwijaya Air | 15 kg |
| Super Air Jet | 10 kg |
| Susi Air | 10 kg |
| TransNusa | 10 kg |
| Trigana Air | 20 kg |
| Trigana Air (turboprop) | 10 kg |
| Wings Air | 10 kg |
Jika Anda memang memiliki rencana untuk terbang dengan Citilink, saya merekomendasikan Anda untuk memesan tiket sebelum 1 Maret 2026 di mana pemesanan pada dan setelah tanggal tersebut akan memberlakukan ketentuan bagasi baru.
Saya juga akan merekomendasikan Anda untuk mendaftar menjadi member Citilink agar bisa mendapat tambahan jatah bagasi sebesar 5 (lima) kilo yang mana cukup membantu jika Anda memang membutuhkan jatah bagasi check-in.

Apa pendapat Anda mengenai kebijakan Citilink yang memangkas jatah bagasi efektif 1 Maret 2026 ini?
P.S: Pelajari cara mengoptimalkan LinkMiles Anda di sini.


