teks, Font, cuplikan layar, desain grafis, Grafis, seni, Pencetakan, poster, deasin, tipografi

Review: Kartu Kredit BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite

Kali ini, saya akan melakukan penilaian terhadap kartu kredit BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite menggunakan Metode Penilaian Kartu Kredit PinterPoin.

Kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite merupakan salah satu kartu kredit top-tier dari Bank BCA yang melakukan co-branding dengan Singapore Airlines (SQ).

Kartu kredit ini merupakan versi superior dari BCA Singapore Airlines Visa Signature.

teks, langit, Papan iklan, cuplikan layar, outdoor, gunung, tanda
Penampakan Kartu kredit BCA Singapore Airlines series

Dengan pagu kredit (limit) minimum yang hanya Rp30.000.000, kartu ini merupakan salah satu kartu kredit top-tier terbaik untuk mengumpulkan KrisFlyer miles yang mudah untuk dimiliki.

Selain itu, kartu ini juga dilengkapi dengan welcome bonus yang cukup menarik, airport perks berupa free 1 minuman di Starbucks, dan kerjasama spesial dengan Singapore Airlines travel fair.

Tanpa memperhitungkan spending bonus, kartu kredit ini memiliki earning rate Rp10.800/mile. Dengan memperhitungkan spending bonus, kartu kredit ini memiliki earning rate antara lain sebesar:

  • Rp7.013/mile apabila Anda bertransaksi tepat Rp20.000.000 sebulan (bonus 1.000 KF Miles)

  • Rp7.542/mile apabila Anda bertransaksi tepat Rp50.000.000 sebulan (bonus 2.000 KF Miles)

teks, Font
Pemasukan
Bulanan
Minimal
N/AMasa Berlaku
Poin
3 tahun (co-brand)
Kartu Kredit
Referensi
Tidak perluMin.
Transfer
Tidak ada minimum
Biaya TahunanRp750.000Rekanan
Penukaran
KrisFlyer
Welcome Bonus12.500 KrisFlyer milesBiaya
Penukaran
Rp0 (otomatis)
Perolehan Poin
Dalam Negeri
Rp7.013 – Rp10.800/milePenggabungan
Poin?
Tidak
Perolehan Poin
Luar Negeri
Rp7.013 – Rp10.800/mileManfaat di
Bandara
Minuman di Starbucks
gratis 1x/hari

Tingkat Perolehan (Skor Maksimal: 3,5)

Anda bisa mendapatkan 1 KrisFlyer mile setiap melakukan transaksi di dalam maupun luar negeri sebesar Rp10.800.

Jika penggunaan kartu Anda selama satu billing statement berhasil menyentuh angka Rp20.000.000, maka average earning rate akan menjadi Rp7.013/mile setelah memfaktorkan bonus 1.000 KrisFlyer miles yang diperoleh.

Jika penggunaan kartu Anda selama satu billing statement berhasil menyentuh angka Rp50.000.000, maka average earning rate akan menjadi Rp7.542/mile setelah memfaktorkan bonus 2.000 KrisFlyer miles yang diperoleh.

Nilai: 1,83

Welcome Bonus (Skor Maksimal: 2)

Kartu kredit ini memiliki welcome bonus berupa 12.500 KrisFlyer miles bagi pemegang kartu utama.

3.000 KrisFlyer Miles akan dihadiahkan pada tagihan pertama dan sisa 9.500 KrisFlyer miles akan dihadiahkan setelah pemakaian kartu kredit sebesar Rp5.000.000 dalam 2 bulan sejak kartu disetujui.

Nilai: 1

Konvertibilitas (Skor Maksimal: 1,5)

Anda hanya bisa mendapatkan KrisFlyer miles saja dengan kartu kredit ini. Poin secara otomatis akan dikonversi menjadi miles KrisFlyer pada tanggal cetak.

Nilai: 0,5

Bonus Unik & Kerja Sama (Skor Maksimal: 1)

Kerja sama dengan Singapore Airlines Travel Fair.

Pemegang kartu bisa menikmati berbagai manfaat seperti cashback, 3x miles, dan cicilan 0% untuk pembelian tiket Singapore Airlines pada travel fair.

Nilai: 0,5

Airport Perks (Skor Maksimal: 1)

Gratis 1 tall drink di Starbucks bandara di Indonesia dengan menunjukkan boarding pass. Fitur ini bisa digunakan 1x sehari.

Nilai: 0,5

Iuran Tahunan (Skor Maksimal: 1)

Kartu ini memiliki Iuran tahunan (annual fee) sebesar Rp750.000 per tahunnya yang sayangnya tidak bisa dihapuskan.

Nilai: 0,3

Total Nilai: 4,63/10

“Kartu kredit top-tier dari Bank BCA yang memiliki earning rate KrisFlyer Miles yang cukup menarik apabila digunakan untuk bertransaksi dalam jumlah tertentu, namun iuran tahunannya tidak dapat dihapuskan”

Penutup

Kartu kredit BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite adalah kartu top-tier yang layak dimiliki jika Anda memang fokus mengumpulkan KrisFlyer Miles namun memiliki keterbatasan spending dalam jumlah besar.

Dengan earning rate hingga Rp7.013/mile, kartu kredit ini juga merupakan salah satu kartu kredit terbaik di Indonesia untuk mengumpulkan KrisFlyer miles bahkan setelah devaluasi pada 1 November lalu.

Selain itu, kartu kredit ini juga relatif lebih mudah diperoleh dibandingkan dengan kartu kredit top-tier lainnya yang memiliki earning rate setara seperti DBS Travel Signature ataupun Citi Prestige (akan menjadi UOB Infinite).

teks, cuplikan layar, desain grafis, Font
BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite cocok untuk mengumpulkan KrisFlyer Miles

Secara pribadi, saya akan merekomendasikan kartu kredit ini bagi Anda yang baru saja terjun atau sudah lama bergumul di dunia points & miles dan tidak mau repot mengumpulkan airline miles lainnya.

Pertimbangan lain untuk memiliki kartu kredit ini adalah adanya welcome bonus dan annual fee yang bisa digratiskan dengan syarat namun tidak selalu ada penawarannya.

Apakah Anda tertarik memiliki kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite? 

Perubahan

  • Agustus 2020: Iuran tahunan dari kartu kredit ini bisa dihapuskan dengan syarat transaksi sebesar Rp30.000.000 dalam periode waktu 3 bulan terakhir.

Share

264 comments
      1. Sorry baru bales.. Pas ane minta upgrade dibilangnya bisa di waive sih seperti kartu bca kebanyakan.. Jd agak kaget ya pas dibilang gak bisa di waive.. Tp so far belum ke tagih sih.. Nnt ane tanya lagi

      2. Dear Bro Edwin,
        Apakah transaksi cicilan menggunakan BCA SQ Infinite tetap mendapatkan miles? Jika dapat, apakah miles diberikan lumpsum didepan atau dibagi juga sesuai cicilan?

        Terima kasih,

        1. Hansen,

          Transaksi cicilan menggunakan BCA SQ Visa Infinite masih tetap mendapatkan miles 🙂
          Untuk miles yang diperoleh seingat saya dibagi sesuai cicilan karena dianggap transaksi Anda dipecah jadi banyak.

      3. Barusan tanya ke prioritas, minimal transaksi dalam 3 bulan 100jt baru bisa di waive untuk annual fee nya.
        Sekarang si BCA infinite juga uda ga dapet free starbucks di bandara

  1. Ko Edwin,

    Untuk konvertibilitas ke miles, apakah hanya kartu ini saja yg walaupun cicilan tp tetap dpt miles?

    cmiiw ya, sptnya kartu lain kalau sudah diganti cicilan, tidak dapat miles samsek.

    1. Fido,

      Beberapa kartu kredit memiliki kebijakan tetap mendapatkan miles walaupun transaksi dijadikan cicilan; Contohnya adalah BCA SQ Series ini dan kartu kredit keluaran UOB.

  2. Untuk iuran tahunan & kemudahan waiver itu bisa di lakukan tetapi harus melalui bank BCA sendiri. Setelah billing tagihan untuk iuran tahunan keluar silahkan langsung ke bank BCA untuk di minta penghapusan iuran. Iuran tsb akan di hapus di billing tagihan berikutnya yang akan mengurangi penggunaan kartu kredit tsb.

    1. ini maksud ny ke cabang bank atau via telpon call center untuk waiver ny ya? Soalny saya ketika pengajuan via telpon kata sales nya untuk kartu visa infinite tidak ada program waiver, dan diharuskan membayar iuran.

        1. Saya sudah call Halo BCA dan dibilang tidak bisa dihapuskan. Saya iya2 saja, apakah harus datang ke Cabang terdekat ya?

        2. Hendy,

          Silahkan langsung ke kantor cabang bca. Pertama-tama pastikan billing iuran tahunan tsb sdh di bayar terlebih dahulu. Setelah itu langsung ke bagian kredit dan di minta untuk penghapusan iuran tahunan tsb. Iuran tahunan tsb akan di kreditkan kembali di billing tagihan berikutnya. (Untuk iuran tahunan tsb tidak bisa otomatis di hapus jadi setiap tahun harus ke kantor cabang bca)

    2. Confirm berlaku utk KK BCA SQ VISA INFINITE (setidaknya bagi pelanggan Prioritas/Solitaire). Sy barusan berhasil mendapatkan konfirmasi request penghapusan iuran tahunan disetujui pada hari ini, 20 Mar 2020.

      Pd tgl 18 Mar 2020, sy minta bantuan CSO Prioritas utk mengajukan Annual Fee Waiver dgn men-share copy KTP & KK BCA SQ VISA INFINITE sy. Dan hari ini CSO ybs mengkonfirmasi jika pengajuan saya sudah di-approve.

      1. Hallo ko kok perhitungan miles infinite saya ga bisa sesuai hitungan ini ya? Tagihan Rp 20.140.169 miles yg didapat cuman 2339 miles. Tagihan sebelumnya Rp 66.772.156 miles yg didapat cuman 7931 miels plus bonis 2000 miles. Kalau di hitung kok ttp tinggi ya nilai pertukaran miles nyaaa… hikss

  3. CMIIW, BCA punya open policy dimana nasabah prioritas dan solitaire tidak perlu membayar AF untuk semua kartu kredit Selain AMEX.

    Nasabah tingal telpon memohon untuk bebas AF, tidak ada kriteria pemakaian Dll.

  4. Saya barusan upgrade dari Signature ke Infinite (awal bulan Okt 2019). Keanggotaan saya yg signature sudah dari awal tahun ini. Yg jadi pertanyaan saya kan ada welcome bonus 12.500 terbagi menjadi dua, yaitu 3000 ketika cetak 1st billing dan 9500 jika belanja 5jt dalam 2 bulan. Saya sudah melakukan keduanya tetapi tidak ada bonus apapun masuk kesaya kecuali karena pembelanjaan saya. Ada yang bisa membantu dari teman2 disini? Thanks

  5. kalo punya kartu Bca Singapore Airline Krisflyer Visa Infinite dan Cimb Niaga Visa Infinite Reguler, mending pilih salah satu yang mana ko Edwin ?

    Apa keep 2 2 nya ?

    1. Saran saya Selama anda tidak perlu me bayar AF, semua kartu kredit yg anda punya tidak usah di cancel. Yg penting pakai saja yg earning rate terbaik punya kartu untuk semua pembelian Kecuali ada diskon/benefit bt kartu tertentu di resto/toko tertentu.

      Keep aja terus Kecuali anda di harus kan bayar AF.

      Karena program/event Tiap Bank berbeda2 bisa muncul di kapan pun.

    2. Halo Ben,

      Secara pribadi saya merekomendasikan untuk keep 2-2 nya karena Anda tidak tahu kartu kredit mana yang akan memberikan promo menarik. Tentunya selama seperti yang disampaikan Jon, yaitu Annual Fee (AF) nya gratis.

  6. Annual fee kartu ini dikenakan di awal atau 1 tahun pertama free? Saya mau mengupgrade dari Visa SQ SIGNATURE ke Infinite. Dan untuk pengajuan hapus annual fee apakah ada yang sudah berhasil?

    1. Yudi,

      Sepengetahuan saya annual fee dari kartu kredit ini akan dikenakan di awal apabila Anda upgrade dari SQ Visa Signature ke SQ Visa Infinite.

      Terutama untuk penghapusan annual fee, saya rasa untuk kasus upgrade ini tidak akan bisa 🙂

  7. Thanks for the extra miles info.

    My case saya upgrade dr Krisflyer Signature menjadi Krisflyer Infinite dan annual fee saya bisa di waive. Apakah karena saya nasabah dari 2008 ya?

  8. Hi Pinter poin saya sudah mendapatkan BCA krisflyer infinite dan sya sudah mendapatkan welcome Miles 3000. Nah setelh tagihan pertama itu saya dapat 3000mile. Tapi berikutnya Saya pemakaian Uda lewat dr 5jt dan sya pake 9jt lebih tapi kok pas ditagihan berikutnya yg untuk 9500miles Gk masuk di Acc Krisflyer saya, mala cuma masuk miles pemakaian biasa aja. Welcome bonus ke 2 blm masuk.
    Nah itu gmn ya? Saya Gk smpe 2buln Uda pake 9jt lebih. Tapi sisa bonus y Gk masuk.
    Saya tlp BCA kty suru nyk ke Merchant kt operator y . Ini Lucu jwabany Org BCA, dan Gk ada jwbn yg memuaskan. Kira2 itu gmn ya sisa bonus y masuk y gmn? Boleh kasi pengalaman yg perna didapati . Thanks

    1. Halo Ruth,

      Pertama-tama, silahkan tunggu 2 bulan terlebih dahulu untuk mengetahui apakah welcome bonus 9.500 krisFlyer miles tersebut masuk/tidak masuk karena biasanya welcome bonus tersebut akan masuk pada billing statement ketiga (dalam kasus saya seperti itu)

      Jika masih belum masuk, silahkan buat nomor laporan ke pihak BCA mengutip masalah Anda dan kemudian tunggu beberapa saat. Perlu anda ketahui bahwa welcome bonus tidak berlaku untuk upgrade kartu kredit dari signature menjadi infinite.

      1. Hallo Pak, saya mau tanya, sebelumnya saya dikirimkan visa cc signature tetapi belom sempat di aktifkan, lalu saya langsung minta upgrade je infinite, lalu dibulan pertama saya sudah pemakaian hampir 16 juta lebih, tetapi welcome bonusnya tidak ada, hanya dapat poin miles dari pemakaian biasa saja. kalau boleh tau kenapa ya? Terima Kasih

  9. Mau tanya dong, jadi yang sulit penghapusan AF itu untuk yg upgrade dari Signature, atau untuk kartu baru juga?

  10. Dear PP

    Mau tanya dong kalau dibanding UOB PriviMiles apakah lebih menarik kartu SQ Infinite ini? (Terlebih dalam mengumpulkan KrisFlyer Miles)

    Apakah benar hanya nasabah prioritas yang dapat AF? Apakah ada cara lain misalnya min spending limit tertentu?

    1. Eric,

      Setiap kartu kredit memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri; UOB PRIVI Miles ini tidak terkecuali. Jika Anda memang fokus mengumpulkan KrisFlyer, maka tentunya kartu kredit BCA SQ Visa Infinite lebih menarik.

      Namun jika Anda mencari kartu kredit dengan konvertibilitas baik (bisa ditukar ke lebih dari 1 loyalty program) ataupun kartu dengan earning rate bagus untuk transaksi dalam mata uang asing, maka kartu UOB PRIVI Miles lebih cocok untuk Anda.

      Dan selain itu, sejauh ini informasi yang ada untuk penghapusan annual fee adalah Anda harus menjadi nasabah Prioritas/Solitaire BCA untuk bisa meminta penghapusan annual fee.

  11. Terima kasih bro Edwin informasinya!

    Saya baca kemudahan waive dari UOB ini lebih menarik ya.

    Untuk BCA, saya sudah coba hubungi, namun informasi yang saya dapatkan meskipun menjadi nasabah Prioritas khusus kartu AMEX dan kolaborasi dengan SQ, katanya tidak bisa di waive.
    Sifatnya pengajuan dahulu katanya.

    Berdasarkan pengalaman Anda apakah free AF nya jika menjadi nasabah prioritas?

    1. Saya juga tertarik dengan ini, apakah ada yang sudah pernah diwaive krislfyer sq infinya? sy sdh bbrp kali telp CS selalu jawabannya tidak ada program, padahal spending yg sy pake di kartu cukup tinggi. Sangat mengecewakan!

      1. Denny,

        Sepengetahuan saya waive annual fee hanya diberikan kepada nasabah prioritas/Solitaire BCA. Jika harus membayar sekalipun, 750 ribu bukanlah angka yang besar untuk bisa memperoleh kartu kredit dengan earning rate SQ yang sangat baik.

      2. Sy punya SQ infinite dan AF nya bisa di waive kok,walaupun sifatnya pengajuan, tapi dlm 4 hari kerja sy sdh dpt kabar kalau sdh berhasil diwaive

  12. Hai PP, saya baru saja mengajukan penutupan kartu ini karena dikenakan annual fee 750rb. Sayangnya, AF sudah keburu dibayarkan, karena saya gk melihat detail tagihan saat bayar. Saya diminta tunggu 3hr untuk proses penutupan kartu, via email tlp atau sms. Yg ingin saya tanyakan, jika kartu ditutup maka annual fee nya bisa dikembalikan kan yah? Kan kartu tidak jadi dipakai untuk 1th kedepan. Cs mengatakan sifatnya pengajuan, bisa di acc bisa tidak. Jadi makin emosi di masa2 seperti ini 🙁

  13. Saya mendapatkan informasi bawasannya untuk mendapatkan kartu ini dan 99,9% approve adalah dengan melakukan penempatan dana min 60 jt dengan limit minimal 50jt. Apakah hal tsb worth? Mengingat bawasannya AF nya juga chance nya kecil agar bisa di-waive?

      1. Nick,

        Bantu jawab…. kebetulan hari ini saya ke BCA Card center, dan betul. BCA ada kebijakan memberikan limit kartu kredit 80% dari penempatan dana (biasanya lebih kecil dalam kondisi pre-covid)

        1. penempatan dana 60jt itu deposito bisa ya? apakah lngsung bisa dapat bisa visa infinite?
          jika iya, boleh tau sampe kapan ya? dan ada cotnact RM ny atau pic nya

    1. Jhonson,

      Tidak pernah coba tapi setahu saya tidak berlaku karena mereka tergabung di satu billing statement. Prioritasnya Visa Infite > Visa Signature

  14. Akhirnya setelah 6 bulan pengajuan via halobca, annual fee di waive. I am not bca priorities btw. Kuncinya konsistensi.

    1. Vic,

      Boleh dijelaskan proses-nya dari awal sampai akhir? Saya sangat tertarik untuk mengangkat cerita Anda menjadi artikel di PinterPoin 🙂

      Saya sendiri sudah mencoba mengajukan 2x dan sejauh ini masihj ditolak sih…. jadi kalau Vic berkenan, maka info ini tentunya akan sangat berguna bagi pembaca PinterPoin lainnya.

      1. Januari dicharge. Waivernya baru bulan Agustus.
        Proses inquiry hanya melalui email halobca tidak via telepon karena saya butuh something yang tertulis dan bisa di track hari jam nya. As usual, halobca akan merespon please wait akan dibicarakan ke pihak terkait. Ini terus berkali kali dan ditambahkan awal2 alasannya tidak ada program.
        Saya tidak puas atas jawabannya. Saya langsung merespon dengan mengibaratkan suatu bisnis produk yang dibangun dari awal. Dari awal pasti ada project managementnya seperti apa, etc…timelinenya juga ada. Tolong diperjelas apa yang dimaksud program itu. Masa suatu bisnis produk awal tidak ada plan nya apa. Even mereka tidak menyebutkan persyaratan apa pun. Jadi intinya semua penuh ketidakjelasan. Ditambah, saya menyebutkan masalah awal kartu top-tier baru ini aneh tidak bisa dipakai di beberapa merchant offline/online jika ada promo misalnya cicilan. ini saya juga angkat karena kalau tidak bisa dipakai yang rugi juga pihak bca nya. awal2 seems like marketing dan it systemnya belum synchron. kaget juga.
        Dan saya sadar halo bca itu terbatas untuk merespon dengan informasi yang valid dan akurat.
        Setiap minggu saya respon reply gimana kelanjutannya. Saya hanya butuh informasi dan kejelasan.
        Mereka janji untuk telepon tetapi belakangan saya tunggu2 tidak ada telepon juga. Mungkin bingung kali kasih jawaban apa. Hehe. Pernah telepon sekali seingat saya juga diberikan jawaban yang sama. Saya bilang gampang banget ya copy paste. Saya juga bisa hehe. Saya minta informasi dan kejelasan. Tanpa ada informasi dan kejelasan saya minta waiver.
        Oh ya, ya udah sebagai itikad baik dari saya, saya melakukan transaksi sampai mendapatkan bonus 1000 mileage itu per bulannya. Tidak perlu per bulan melakukannya. Saya ingat hanya 1-2 kali saja. Mungkin ini juga yang menjadikan faktor decision mereka. Ini Inisiatif saya. Pembelanjaan transaksi nya yang besar2 aja yang cicilan karena ini salah satu kartu kredit yang masih mendapatkan miles/poin dari transaksi cicilan.
        Terus next saya ganti kata2 respon saya di email, ini sudah berlarut2 tidak ada respon kejelasan, sudah lebih dari 6 bulan, masa bank no 1 di Indonesia seperti ini? intinya bukankah customer/retail bisnis is the key growth ya?
        Akhirnya ditelpon dia bilang sudah di approved. Ohh really? Kapan? Saya tidak melihat ada di statement atau transaksi berjalan. Saya sempet tidak percaya. Saya tanya posisi dan jabatan nya apa yang menelpon saya. At least sudah bisa kelihatan dari sini. Setelah 2-3 hari, via email di respon akan muncul di tagihan berikutnya. Tapi saya sudah lihat muncul di tagihan berjalan. So jadi ini bener.

  15. Say sdh 4 taun pakai sq infinite, pemakaian ga selalu 30% dari limit, tapi selalu dpt waiver buat sq infinite ama bca card platinum hehehe..

  16. Untuk pemula yang baru saja berumur 21 tahun apakah saya bisa langsung apply untuk cc bca yg everyday/platinum batik dan sekaligus cc bca yang visa infinite ini?

    1. Marcel,

      Bergantung pada limit kartu kredit Anda. Jika limit cc Anda sudah ada yang lebih dari 30 juta atau lebih, maka seharusnya mengajukan BCA SQ Visa Infinite tidak ada masalah.

  17. Halo Edwin,

    Saat ini saya punya BCA black visa signature dgn limit 25jt, pengen upgrade ke BCA SQ Infinite. Mohon sarannya apakah saya sebaiknya langsung minta upgrade atau request naik limit smp 30jt dulu?

    Dan kalau seumpama upgrade dari visa black saya diterima, apakah tetap bisa dapat welcome bonus 12,500 krisflyer?

    Terimakasih

    1. Dwi,

      BCA SQ Infinite memiliki syarat minimum limit sebesar 30 juta, jika limit Anda tidak mencapai nominal tersebut, maka pengajuan Anda akan secara otomatis tidak disetujui.
      Oleh karena itu, Anda request naik limti sampai 30 juta Rupiah dulu.

      Dan dikarenakan Anda sebelumnya tidak pernah memiliki kartu kredit ‘BCA SQ’, maka Anda berhak mendapat bonus 12.500 KrisFlyer yang ada.

      1. Edwin,

        Terimakasih untuk informasinya. Oiya misalkan naik limit nya diterima, apakah saya bisa langsung minta upgrade ke BCA SQ atau harus menggunakan visa black nya dulu smp jangka waktu tertentu baru minta di upgrade?

        Terimakasih

  18. Edwin,

    Utk waiver biaya tahunan, itu total transaksi keseliruhan dlm 3 bulan hrs 30jt, atau masing2 per bulan minimal transaksi 30jt?

  19. Kalau punya kartu bca sq signature dan infinite lalu trx masing2 kartu melebihi 20jt, spending bonusnya dapat 2x atau cuma 1x ya?

  20. Halo, sy sudah dapat SQ Infinite sekitar 3-4 bulan, tapi blm diaktifkan, karena ternyata susah untuk dapat waiver annual fee ya? Sementara blm ada plan untuk transaksi 30jt dalam 3 bulan soalnya.
    Kalau untuk SQ signature selalu aman dapet waive.

    Btw mau tanya OOT, kalau misalnya kita mau belanja diatas limit apakah bisa dengan transfer duluan ya? Misal limit 30jt, saya mau pakai cc untuk transaksi 55jt, apakah bisa sebelum transaksi saya “transfer” 25jt dulu? Dan apakah terhitung milesnya?

    Thank you

    1. Ario,

      Kebijakan tiap bank berbeda-beda – “Btw mau tanya OOT, kalau misalnya kita mau belanja diatas limit apakah bisa dengan transfer duluan ya? Misal limit 30jt, saya mau pakai cc untuk transaksi 55jt, apakah bisa sebelum transaksi saya “transfer” 25jt dulu? Dan apakah terhitung milesnya?” –> BCA bisa dan saya sudah mencobanya.

      Namun beberapa bank hanya mengizinkan Anda bertransaksi terbesar sebesar limit yang diberikan dan bukan limit yang diberikan + top up. Paastikan saja kebijakan bank tersebut terlebih dahulu sebelum transaksi daripada Anda terkena denda.

  21. Bro mau tanya:

    1. jadi kan sy baru apply visa infinite dan sudah keluar tagihan billing, sudah spend >20jt. tapi kok tetap dihitungnya per miles itu @8rb, harusnya kan kalau dari blog bro itu 5,714 per miles.

    2. setahun lalu itu sy udah sempat punya VISA SIGNATURE cuma udh ditutup >6 bulan lalu gt, trus per bulan ini sudah apply lagi yg INFINITE karena baca2 blog pinterpoin hehe anw thank you for the info. nah pertanyaannya, gue bakal dapat welcome bonus lagi gak sih?

    1. Irwan,

      Betul tapi nanti bertambahnya dengan bonus langsung dari spending reward. Biasa terdapat tulisan selamat Anda mendapat tambahan xxxx bonus Krisflyer dari pemakaian.
      Dan Anda tidak akan dapat welcome bonus Krisflyer dari kartu SQ Visa Infinite jika sebelumnya sudah memiliki cc SQ Visa Signature.

  22. 5.714 Rupiah = 1 KrisFlyer miles apabila Anda bertransaksi tepat 20 juta sebulan (bonus 1.000 KF Miles).

    Bertansaksi TEPAT 20JT??? KALAU 21JT 22JT? 25JT hitungnya gimana?

    1. bantu jawab kemarin juga sempat bingung, intinya 1 krisflyer miles itu 8.000 bro
      lalu kalau bertransaksi >= 20jt itu dapat bonus 1000 kf miles
      kalau >=50jt itu dapat bonus 2000 kf miles

      jadi kalau bertransaksi 21jt (21.000.000/ 8.000 = 2625 miles + bonus 1000 miles jadi 3625miles
      kalau transaksi 60jt (60.000.000/8.000 = 7500miles + bonus 2000miles jadi 9500miles

  23. Halo mau tanya, setelah sy liat ini sepertinya kartu Krisflyer terbaik ya dengan Rate 1point/5 ribu rupiah selaim cimb niaga visa infinite

    Saya belum pernah ada kartu kredit , apakah bisa apply kartu ini? ada syarat khusus kah>

  24. Halo ko edwin

    Pemindahan tagihan secara partial dari kartu kredit BCA terkait tindak lanjut overlimit

    Kalau nominal tagihan dgn jumlah misalkan 10 juta dr total 100 juta dipindah dr kartu A sq infinite (miles) dipindah ke kartu B bca lain (non miles alias dapet reward bca) yang di kartu A tetep dapet miles ga?

  25. Hi Edwin & Vincent

    Pertama2 terima kasih atas informasi yang disampaikan

    Saya ada pertanyaan, apakah untuk mendapatkan kartu ini, besaran penghasilan saja tidak cukup?

    Konteks:
    – Saat ini memiliki CC BCA standard – mastercard
    – Kol saya selalu baik tidak pernah terlambat
    – Limit hanya diupgrade dari 10 jt menjadi 13jt beberapa hari yang lalu
    – Income payroll >40Mn /month

    Apabila memang tidak cukup, apakah sebaiknya saya coba untuk mendapatkan SQ Signature terlebih dahulu?

    Terima kasih

    Salam,
    SR

  26. Info penting yang harus diklarifikasi PInterpoin nih, karena dapet info beda dari Halo BCA

    1. Untuk waive annual fee krisflyer infinite, BCA bilang minimum transaksi 60 juta dalam 3 bulan, bukan 30 juta – 3 bulan

    2. Miles hanya dapat dari transaksi cicilan pertama, cicilan bulan selanjutnya gak dapet miles.
    Ini bukan lump sump lho ya, misal transaksi 12 juta, cicil 12 bulan, maka nilai transaksi yang dapet miles cuma 1 juta di cicilan bulan pertama. sisa cicilan 11 jutanya gak dapet miles. Artinya semua cicilan akan jadi mubazir.

    Daripada klarifikasi ke halo bca yang kadang ganti2 CS dan mereka pun gak hafal produknya, mending minta klarifikasi ke Pinterpoin aja deh.

      1. Hi Edwin,

        Mohon bantuannya.

        Saya baru punya kartu kredit pertama saya BCA Krisflyer Infinite.
        Mau tanya:
        – Apakah semua jenis transaksi (shopping, makan, dokter, etc) akan mendapatkan miles? Dengan asumsi tidak ada yang cicilan.
        – Biasanya berapa lama ya milesnya akan masuk ke akun Singapore airlines kita? Saya sudah pakai lebih dari 10juta selama 1 minggu, tapi tidak ada miles yang masuk
        – Biasanya kalau menginap di hotel yang kerjasama dengan Singapore Airlines, misalnya JW marriott, itu bagaimana caranya supaya bisa dapat miles? Apakah harus pembayarannya dengan kartu kredit ini?

        Terima kasih sebelumnya

        1. Robert,

          – Apakah semua jenis transaksi (shopping, makan, dokter, etc) akan mendapatkan miles? Dengan asumsi tidak ada yang cicilan. -> Semua dapat
          – Biasanya berapa lama ya milesnya akan masuk ke akun Singapore airlines kita? Saya sudah pakai lebih dari 10juta selama 1 minggu, tapi tidak ada miles yang masuk -> Miles akan masuk pada billing statement
          – Biasanya kalau menginap di hotel yang kerjasama dengan Singapore Airlines, misalnya JW marriott, itu bagaimana caranya supaya bisa dapat miles? Apakah harus pembayarannya dengan kartu kredit ini? -> pembayaran beba dengan kartu kredit apapun.

  27. halo, saya mau nanya kan saya baru punya cc bca sq visa signature november 8. nah saya ada apply cc bca visa infinite di jan 13, dan di tolak. apakah saya bisa apply lagi di bulan februari awal. setelah melewati 3 bulan punya cc dan setelah saya request naik limit ke 30 jt.

  28. Hi Edwin,

    Mau tanya, untuk spending 50jt per bulan untuk kartu Krisflyer Visa Signature, apakah masih mendapatkan 2000 miles untuk sekarang?

      1. Halo Ko Edwin saya mau bertanya jika saya membuatkan adik saya kartu tamabahan BCA SQ Infinite, apakah setiap trx yang dilakukan di kartu tambahan bs dihitung serta diakumulasikan ke dalam 50jt bonus spending untuk mendapat bonus 2000 miles tsb, Terima kasih..

        1. Willy,

          Transaksi di kartu tambahan diperhitungkan untuk diakumulasikan ke dalam 50 jt bonus spending sehingga jika total seluruh kartu bertransaksi sebesar 50 juta dalam 1 bulan, maka Anda akan mendapatkan bonus 2000 miles.

  29. Hi Edwin,

    saya pernah punya BCA SQ VIsa Infinite sebelumnya namun sudah saya tutup lebih dari 1 tahun lalu. apakah saya masih bisa mendapatkan welcome bonus jika saya apply kembali saat ini?

    thanks.

  30. Hi Edwin,

    saya sudah mulai fokus menggunakan BCA Visa SQ Infinite untuk segala transaksi sejak Februari 2022 kemarin. Rata-rata penggunaan saya +/- 30juta/bulan nya. Apakah saya juga harus menambah CIMB JCB Ultimate untuk pengumpulan KF miles? atau fokus pada salah 1 kartu saja?

    Thanks.

    1. Owen,

      Saya akan menyarankan Anda memiliki kartu kredit CIMB JCB Ultimate tentunya karena perolehan KrisFlyer Miles yang jauh lebih cepat. Nantinya, Anda akan mau mengalihkan seluruh transaksi Anda di kartu kredit tersebut karena secara praktis 60% lebih cepat dalam mengumpulkan KrisFlyer Miles dibanding kartu BCA SQ Visa Infinite.

      1. Thanks Edwin buat saran nya. Saya sempat call ke CIMB, staff nya mengatakan bahwa CIMB sedang tidak mengeluarkan kartu CIMB JCB Ultimate sampai Desember 2022 (ini pun dikatakan belum pasti). Apakah ada cara lain untuk mendapatkan kartu CIMB JCB Ultimate ini? Mohon infonya. Thanks.

        1. fyi saya juga sedang mengincar cimb jcb ultimate, info yg saya dapat, harus menggunakan cimb jcb precious dahulu, lalu setelah 9 bulan bisa upgrade ke cimb jcb ultimate.

        2. Owen,

          Sayangnya tidak ada solusi karena memang stok chip dan kartu JCB Ultimate habis. Saran saya, next time apply lebih cepat dan jangan menunda-nunda mengajukan kartu kredit terbaik di Indonesia ini.

      2. Saya mau tanya kalau limit saya sekarang 20 jt , selama 6bulan kedepan saya melakukan transaksi di atas 25jt++ , apakah kalau mau naik limit ke 30 jt bisa di approve ? soalnya rencana mau upgrade ke SQ infinite . tapi bulan september awal katanya belom ada program upgrade / pengajuan SQ infinite

        1. William,

          Di Approve atau tidak itu sepenuhnya sifatnya pengajuan jadi bisa ya atau bisa tidak. Dan sepengetahuan saya pengajuan BCA infinite sedang dihentikan karena ada krisis chip kartu kredit.

  31. Min mau tanya

    Misalkan saya ingin transaksi denga BCA SQ Infinite, limit saya di 30jt. Lalu transaksi saya ada di 50jt. Bisa nggak sih saya bayar di tagihan cc itu dengan angka 100jt begitu misalnya

    1. Ijin bantu komen…limit saya 180jt..
      Saya kadang trx lebih dari itu…kalo limit sudah ga cukup…langsung bayarkan saja ke nomer kartu tersebut..nanti limitnya sudah ada bisa pakai lagi…monitor limit via bca mobile..

    2. Andre,

      Bisa saja Anda bayar di depan kartu kredit Anda senilai 20 jt lalu kemudian sekali transaksi Anda gesek 50 juta, itu bisa dan tidak masalah.

      1. Saya kemarin lakukan ini beberapa kali, lalu tiba2 kartu saya di blokir oleh BCA, infonya halo BCA karena pemakaian saya tidak seimbang dengan kartu utama BCA CARD nya yang platinum. Ada rekan yang ngalamin seperti ini nggak ya? Saya coba ke bca terdekat infonya utk pemakaian over limit max di 200% limit yg ada.

    3. Hallo Min mau tanya… saya punya BcA infinite baru dapat. Sdh aktif. Stiap saya belanja menggunakanan kartu CC tersebut kok saya ga langsung dapat miles nya ya?

      Apakah miles di dapatkan saat tagihan pertama tiap tanggal 10 ? Miles saya msh 0 . Pdahal sudah belanja lumayan banyak dengan CC … thank you

  32. Halo saya mau tanya, jadi saya apply BCA Infinite SQ dan sudah diapprove berdasarkan keterangan status applikasi CC. Saya sudah dapat email keanggotaan krisflyer juga. Tapi saat saya telepon halo BCA mereka bilang yg diapprove adalah BCA signature SQ, pihak halo BCA bilang bisa request upgrade tapi disarankan setelah kartu visa signature diterima, yang saya bingung apa sebaiknya saya request upgrade sebelum atau sesudah, concern saya terkait welcome bonus yg berbeda antara visa SQ infinite dan signature.

    1. Robert,

      Wah ini pelik tapi saran saya lihat dulu limitnya kalau memang diatas atau setara 30 juta baru Anda bisa ajukan upgrade ke infinite dan saran saya sih tunggu upgrade saja terlebih dahulu.

  33. Ko Edwin,

    Apakah untuk upgrade dari kartu dari signature ke infinite bisa tetap menggunakan nomor Krisflyer yang sama? Thank you

  34. Hi Edwin

    Saya ingin bertanya,
    Saya ingin mengajuak cc BCA krisflyer Visa Infinite. Akan tetapi saya belum memiliki kartu kredit BCA sebelumnya. Saat ini saya memiliki kartu kredit di bank lain, dgn limit >30jt.

    Apakah saya bisa langsung mengajukan utk bca KF Visa Infinite ? Atau tetap harus beetahap BCA Visa Signature dahulu ?

    Dan apakah ada saran penempatan dana yg harus ditempatkan di tabungan BCA ? Jika iya , apakah dapat berupa saldo di tabungan / harus di depositokan ?

    Terimakasih sebelumnya, mohon saran dan masukanya.

    1. Pertanyaan saya sama dengan ini, jika saya blm memiliki kartu kredit BCA, namun saya sudah memiliki kartu kredit bank lain dengan limit >30jt, apakah bisa untuk mengajukan kartu kredit BCA SQ infinite? Thank you

  35. Halo,

    Saya mau tanya, apakah kalau saya punya KrisFlyer Infinite limit 40 jt, lalu saya transaksi habis 40jt, saya bayar tagihan kartu kreditnya sebelum tanggal billing untuk mengembalikan limit, lalu saya transaksi lagi di atas limit awal, apakah transaksi selanjutnya juga mendapat KrisFlyer Miles? atau hanya bisa 40 jt sesuai limit awal saya? Trims sebelumnya

    1. Bantu jawab, tetap dapat. Akan tetapi bonus miles sebanyak 1000 atau 2000 miles dari penggunaan kartu sebesar 20 atau 50 juta hanya akan diberikan 1 kali.

  36. Hallo min mau tanya.

    Saya dlu perna d kirim kartu CC krisflyer yang silver . Tapi ga perna di aktifkan sama sekali.

    Kmarin ini saya sudah ajukan yang infinite dan dapat. Sudah pake 2 bulan. Tapi kenapa ga dapat welcome bonus ny ya? Padahal pemakaian sudah cukup besar..
    Harus tanya k SQ / Bank BCA nya ya?
    Soalnya tnya k BCA d suruh tnya k SQ.
    Tnya k SQ di suruh tanya k BCA .
    Thank you

    1. Bantu jawab, kl udh prnh dpt atau ditawari CC Kris yg signature, ketika ajukan yg infinite gak ada welcome bonus lg. Saran sy coba cek miles di KFnya mestinya dpt sewaktu dapat kartu CC Kris signature.

    2. sama saya juga seperti ini, tidak dapat welcome bonus padahal yg Signature tidak pernah di aktifkan dan langsung mengajukan ke yg Infinite.

  37. Halo,

    Mohon info, apakah benar kalau pembelanjaan ya dijadikan cicilan, point yang diambil hanya jumlah cicilan pertama? Misalkan pembelanjaan 30juta, lalu saya jadikan cicilan 3 bulann, jadi jumlah point yang didapat hanya 10juta? Karena info dari cs bca ini kurang jelas.

    1. Saya udah ada banyak session “ngobrol” sama agen Halo BCA spesifik soal ini.

      Udah diconfirm Intinya poin yang didapat full dari nominal 30 juta, langsung masuk semua setelah cicilan bulan pertama. Ini yang maksudnya poin masuk di cicilan pertama.

      Jadinya teorinya malah untung, karena bisa setelah cicil 10 juta bulan pertama dan dapet full poin dari 30 juta, terus kabur dari cicilan ke-2 dan 3.

    2. Udah diconfirm Intinya poin yang didapat full dari nominal 30 juta, langsung masuk semua setelah cicilan bulan pertama. Ini yang maksudnya poin masuk di cicilan pertama. Jadi malahan untung, karena artinya jadi kasbon miles dari BCA

      1. Owhhh iya ya malah untung banget klo gt. Makasih ya ko jawabannya. Kalo gt makin semangat nambahin belanja via infinite ini.

  38. Halo ko Edwin,

    Mau bertanya, saya memakai kartu BCA SQ Infinite ini baru 1-2 bulan, sudah keluar billing statement dan sudah dibayarkan, dalam billing statement juga sudah diinfokan perolehan miles dari pemakaian, welcome bonus, dan extra bonus dengan nilai spending tertentu.

    Apakah sistem pencairan miles ke akun KF nya adalah otomatis atau manual ? Karena miles yg sudah diperoleh belum juga masuk ke KF saya, sudah 14 hari setelah billing statement keluar, saya cek berkala tiap hari lewat aplikasi singapore air di HP saya, namun total KF miles masih tetap 0.

    Mohon informasinya ko

    Terima Kasih

      1. Halo, tp sampe skrg saya cek masih belum masuk ya, kalau di total sudah 3 minggu setelah billing statement keluar, agak aneh karena saya lihat yg lain masuk setelah beberapa hari

    1. Saya juga mengalami masalah serupa. Untuk nomor KF yang saya berikan pada saat apply sudah sama seperti yang tercetak di kartu. Apakah karena alamat email berbeda antara di akun bca dan akun krisflyer?
      Kalau ada kendala seperti ini, ada masukan untuk di proses dimana?
      Di billing saya tertulis extra bonus namun welcome bonus 3.000 KF tidak tertulis.

      Thank you

      1. Betul pak, kendala sama, kalau yg masalah 3000 saya baca di forum yg signature, ada yg mengalami masalah serupa, tp dalam beberapa waktu masuk milesnya otomatis ke KF nya, nah yg jd masalah utama saya skrg miles KF nya pun gamasuk sama sekali ke akun KF saya, jd bingung

        1. Sudah pak..belum ada solusi sampai dengan sekarang..miles dari transaksi, welcome bonus baik dari transaksi maupun 3.000 KF belum ada yang masuk

      2. Pak Henderiyanto,

        Alamat email beda antara akun bca dan krisflyer ya? Apakah di kartu BCAnya tertulis no milesnya? Atau sudah didaftarkan no KFnya ke pihak BCA?
        Asumsi saya, kl blm didaftarkan no KF bpk, biasanya mereka membuat KF baru atas nama bpk, nah no KF itulah yg perlu dicek siapa tahu masuknya kesitu poinnya.

      3. Pak Henderiyanto,

        Alamat email di bca beda ya yg bca dan krisflyer? Apakah sudah didaftarkan no Krisflyer bpk sewaktu mengajukan CC ini? Atau apakah di CC bpk ada no KFnya dan sudah sesuai nomornya?

      4. Pak, miles saya sudah ter transfer secara otomatis ke akun KF saya per tgl 4 Jan, sebelumnya tgl 30 desember saya telpon halo BCA dan per tgl 4 Jan sudah cair termasuk 3000 miles activation bonus, kalau saya check di statement miles KF nya tertulis tgl accrual nya 9 desember, jadi kurang lebih 3-4 minggu baru cair ke akun KF saya, setelah telpon Halo BCA sebanyak 3 kali. Mungkin bisa dicoba telpon halo BCA nya lagi pak

        1. Kalau saya hanya 1 minggu sudah masuk 3000 milesnya waktu itu hehe tapi kalau belum masuk harus rajin telp halo BCA, setuju dgn Rizky.

  39. Saya, pengguna bca sq signature. Sudah 2,5 bulan sejak aktivasi dengan limit 20jt.
    Namun saya kepingin sekali upgrade ke sq infinite. Saya sudah mencoba upgrade melalui halo bca sebanyak 8 kali namun di tolak terus, pdhl saldo rekening bca saya sudah sebesar bca prioritas (saat ini saya hanya nasabah biasa), dan penggunaan SQ signature 100% dari limit dan tidak pernah telat bayar.

    Ada yg tau kah ini kenapa? Mungkin ada yg bs beritahu kesaya kontak marketing BCA. Terima kasih

    1. Mungkin karena limitnya yg 20 juta, krn setau sy limit untuk bisa upgrade ke infinite, harus minimal 30 juta dulu. Jadi bisa coba naikin limit CCnya dulu yg skrg, bisa pengajuan lewat M Banking utk lebih mudahnya, baru nanti kl sudah di approve jadi 30 juta, coba upgrade ke Infinite.

    2. Jangankan anda yg 2.5 bulan, saya yg 2.5 tahun sq signature masih setengah jalan dalam proses naik limit ke 30 jt haha, bca terkenal pelit naik limit emang, hehe tetap semangat naik limit nya, jangan bosan telpon call center aja

    3. setau saya kalau baru pertama kali dapat cc ,3 bulan pertama penggunaan baru bisa minta pengajuan naik limit , dan untuk SQ infinite minimal limit 30 jt baru bisa upgrade

        1. Barangkali bisa bertahap minta kenaikan limitnya, ini juga kartunya baru 2.5 bulan yg signature ya? Cba aja dl naikin pelan2 naik 2 jt dan nnti sebulan kemudian req lg dgn nominal kecil2 aja.

        2. Spendingnya ketinggian, belanja 100% dr limit ngga jamin auto naik limit. Sewajarnya aja, bisa saja analis menilai anda berisiko tinggi kalo macet, dibanding cuma spending 10-30% dr limit misalnya..

        3. justru saya pemakaian bisa lebih dr limit saya berkali kali lipat kemarin 3 bulan pengajuan limit dari 20-30 lgsung di approve , balik lagi sama team analisa sih jadinya . mungkin jg transaksi mutasi deposito semua jadi faktor

        4. @Finda,

          Good News, saya sharing ya, saya baru saja di approve naik di atas 30 jt, saya tidak punya deposito dan dana mengendap di BCA , ter approve setelah pemakain 30-70% dari limit rutin tiap bulan, naik dari 20 ke 23 lalu 27 lalu di atas nya, proses saya 1.5 tahun untuk BCA ini, setelah ini akan saya call untuk upgrade ke visa infinite karena sudah eligible, saran saya kalau minta naik limit jangan minta 30, minta sekalian 35 atau 40, nanti akan di naikkan 30-50% dari request

          @Edwin

          mungkin bisa di share di tips & trik BCA ini ternyata bisa upgrade limit by call center tidak ada batasan, begitu naik atau gagal naik, telpon lagi esok nya sudah bisa ajukan lagi begitu info call center nya, kalau via apps harus menunggu 3-6 bulan

  40. Hi Edwin,
    Mau tanya jika belum pernah punya cc BCA apapun namun sudah punya cc bank lain dgn limit 50jt apakah bisa lgsg apply visa infinite ini?
    Thanks

    1. Nisa,

      Bisa langsung telepon ke Halo BCA untuk minta kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite ini. Limit minimal kartu kredit BCA yang disyaratkan ‘hanya’ 30 juta saja.

  41. Hi Edwin,
    Mau tanya jika saya punya cc BCA visa Batman dengan limit 5jt namun sudah punya cc bank lain dgn limit 60jt apakah bisa minta upgrade ke CC Krisflyer infinite ini?
    Thanks

      1. Nah misalkan kasusnya seperti bro Angga, lalu jika tutup cc BCA tsb dan kemudian apply baru utk cc Krisflyer infinite ini dgn cc referensi bank lain diatas 30 jt, apakah bisa diapprove?

  42. Hi Edwin,

    mau nanya, untuk CC BCA SQ VISA INFINITE ini apakah ada minimum salary yang di wajibkan?
    sebelumnya saya sudah punya BCA Batman dengan limit 15juta
    sebaiknya saya apply infinite atau mengajukan naik limit batmannya dahulu?

    terima kasih

    1. RRR,

      Tidak ada namun tetap Anda harus punya kartu kredit BCA dengan limit 30 juta untuk bisa mengajukan kartu kredit BCA Singapore Airlines Visa Infinite ini.
      Saran saya naikkan limit batman Anda dulu karena kalau Anda apply dengan modal kartu kredit bca limit 15 juta…. pasti ditolak.

  43. Hi Edwin,

    Thank you untuk insight yg diberikan. Pengajuan Visa Infinite saya baru saja diterima dan kartu sedang dikirim saat ini. Namun ada hal yang ingin saya tanyakan terkait dengan nama di Credit Card Visa Infinite dengan nama member KrisFlyer yg berbeda. Detail sebagai berikut:

    1. Nama KTP saya terdiri dari Nama depan dan Marga.
    2. Nama Paspor saya hanya nama depan saja (mengikuti akta lahir). Jadi kalau pesan tiket ke luar negeri umumnya nama depan dan nama belakang di type 2x (cth: nama Andi menjadi Andi Andi)
    3. Saat ini Credit Card sy dicantumkan Nama + Marga seperti Nama KTP, namun member KF yg saya buat hanya menggunakan nama depan di type 2x di bagian kolom marga (cth. Andi Andi)

    Pertanyaan:
    1. Apabila nama di cc tetap ditulis sesuai KTP namun Member KF beda nama, apakah KF Miles bisa tetap didapatkan? (semisal nomor miles yg tercantum di Credit Card sesuai dengan Member KF sy) Sy khawatir bonus miles jadi tidak keluar/menggantung karena perbedaan nama ini.
    2. Apakah Perbedaan nama di Credit Card dengan member KF berpengaruh untuk pemesanan tiket dsb?
    3. Any tips atau pengalaman untuk urus perbedaan nama ini?

    Mohon pencerahannya. Many thanks bro Edwin.

    1. Setau sy, nama di KF memang mesti sesuai dengan passport supaya bs ngelink dgn milesnya krn kl di sistem airlines pun jika kita booking tiket kan pakai nama passport dan ketika kita minta masukin no KF kedalam reservasi tsb, jika namanya tidak sesuai, tidak akan bisa masuk KFnya.
      Jadi sudah sesuai nama KF sesuai passport. Saya rasa utk nama di kartu kredit hanya utk data di bank saja dan tetap bisa dapat bonus miles tsb dan utk pemesanan tiketnya juga no issue.

      1. Hi Kiwi, Thank you for your help.

        Semoga no issue dan ga repot ubah data kartu yaa. Karena kemarin BCA sempat info dihimbau untuk ubah juga nama di kartu agar sama dengan nama Paspor meski data di sistem BCA keseluruhan masih menggunakan nama utama dan nama marga.

        Thanks a lot!

        1. Tambahan sedikit kebetulan nama saya di ktp dengan di passport berbeda karena di passport ada nama keluarga , di kartu cc kebetulan nama saya saja . tapi saya bikin id KF sesuai nama passort dan E-mail yg saya daftarkan sama seperti yang saya daftarkan di BCA . tapi sudah 6bulan ini miles selalu masuk setelah statment tagihan cc BCA keluar.

  44. Hello all,
    Utk apply cc ini bisa dengan/diconnect-kan dengan account KF yg sudah ada sebelumnya tidak ya? Atau harus dibuatkan baru oleh BCAnya?
    Sorry kl sdh pernah ditanyakan sblmnya.

    1. Bisa asalkan info sblmnya ke CS terkait ketika pengajuan kartu tsb bahwa sudah ada existing account KF atas nama termohon, tdk lupa memberikan details no KFnya ke CS tsb.

  45. Apes banget, pernah ditawarin BCA SQ Visa Signature yang saya terima tapi tidak pernah saya aktifkan, di tahun 2019 kali ya, sekarang sudah pakai BCA SQ Infinite yang saya apply, tidak dapat welcome bonus jadinya. 9500 harusnya bisa didapetin….

  46. Hi Bro Edwin,
    Saya ingin bertanya apakah sudah ada perubahan syarat penghapusan iuran tahunannya mengingat sudah cukup lama juga kartu ini beredar dan animo masyarakat juga tinggi terhadap kartu ini. Apakah ada kemudahan waive annual fee saat ini?
    Terima kasih.
    Richie

    1. Bantu jawab,

      Bulan lalu saya mengajukan penghapusan iuran tahunan sebesar 750K, prosesnya sekitar 1-2 minggu langsung dihapuskan tanpa syarat.

      1. Hi Pak Nico, boleh dishare bagaimana mengajukan penghapusan annual fee bca sq infinite tanpa syarat? Apakah pak Nico nasabah prioritas/ signature?

    2. Terakhir info untuk penghapusan iuran , minimal transaksi 30jt dalam 3 bulan terakhir . dan saya kebetulan januari masuk tagihan iuran , telp halo bca 5hari kerja baru di approve penghapusan iuran nya

    3. Saya baru2 ini menanyakan ke CS BCA ttg penghapusan iuran tahunan dan infonya masih valid seperti artikel diatas, jika ingin dihapuskan syaratnya belanja 30 jt dalam 3 bulan terakhir sejak tgl permintaan pengajuan utk dihapus atau dari tagihan iuran tsb.

    4. Julius, sharing saja.. Pengajuan waive AF saya di tolak bulan Jan 23. Tapi di berikan kesempatan untuk transaksi 30jt dalam 3 bulan. Setelah tercapai maka pembayaran AF yg telah di bayarkan di billing cycle bulan Januari akan di kembalikan. Punya saya sdh tercapai dalam 2 bulan dan sedang di proses pengembalian AF.

  47. Halo edwin,

    Saya sedang mengajukan bca sq infinite tp ditolak dengan alasan tidak mencantumkan npwp. Apakah aman memberikan npwp kita saat apply kartu kredit dengan limit besar? Secara asumsi saya klo pemakaian kartu kreditnya banyak, nanti terhubung dengan sistem pajak

    Terimakasih

    1. Ikut nimbrung ya.
      Aman saja memberikan data NPWP ke Bank via email resmi. Hindari memberikan fc ktp kepada agen2 marketing kredit card yang ada di mal.

      Soal pajak. Data sudah online Pak. Data rekening yang ada di bank termasuk ORI/SRI dan deposito sudah ada di DJP sejak beberapa tahun yang lalu.

  48. Ko Edwin dan rekan2 pembaca Pinterpoin,

    Saat ini saya sudah menggunakan VISA signature untuk 9 bulan (di tahun pertama saya) dan limit saya per bulan sudah berhasil di upgrade BCA dari 20 juta ke 30 juta beberapa bulan lalu.

    Saya sedang mempertimbangkan update kartu VISA signature saya menjadi VISA Infinite. Saat saya hubungi CS BCA, infonya kalau saya mau upgrade, akan dikenakan biaya tahunan 750rb.

    Mohon arahannya:

    1. Apakah sebaiknya diupgrade ke Visa Infinite mengingat adanya 750rb annual fee ini yang infonya tidak bisa dihapuskan seperti tahun pertama saya menggunakan Visa Signature?

    2. Apakah ada saran/masukan cara untuk menghapus annual fee 750rb ini? Dari saya pribadi rencana kalau sudah berhasil di upgrade, Visa Signature nya mau saya tutup.

    3.. 750rb annual fee ini sendiri akan ditagihkan kapan ya? Kalau saya berhasil di upgrade oleh BCA semisalnya akhir bulan Maret 2023, apakah baru akan muncul fee tsb di tagihan Feb-Mar 2024 tau di bulan2 kedepan?

    Mohon pencerahannya dan kalau ada tips2 lain untuk menjadi pertimbangan lebih lanjut dalam rangka mempercepat pengumpukan KF miles.

    Terima kasih banyak sebelumnya.

    1. Bantu jawab walaupun hanya sebagian:

      1. Saya sih pilih upgrade karena sudah susah payah naikin limit.
      2. Kemaren saya telpon CS awalnya disarankan tukar poin Reward BCA, tapi saya menolak. Kemudian dibuatkan laporan/permohonan waiver tanpa syarat. Masih menunggu hasilnya.
      3. Ditagihkan langsung di billing pertama setelah kartu yang baru aktif.

    2. Bantu jawab karena selama 2 bulan ini saya melewati cerita yang sama: sudah punya SQ KF Visa Signature (limit awal 20 jt) dan dinaikkan ke 32 juta bbrp bulan kemudian (yang disetujui) dan awal bulan Maret 2023 ini pengajuan SQ KF Visa Infinite.

      1. Sebaiknya diupgrade ke Visa Infinite. Nantinya apabila sudah diberikan, memang akan ada 750rb annual fee yang harusnya tidak dapat diwaive di-awal saat pengajuan. Akan menerima email: pengajuan ditolak dengan ketentuan penggunaan KK minimum 30 juta dalam waktu 3 bulan (dan diberikan link dari website BCA).

      2. Sudah dijawab di no 1. Dalam kasus saya, setelah saya dapat kartu fisik Visa Infinite, saya langsung mengajukan penghapusan dan penutupan kartu Visa Signature.

      3.. 750rb annual fee ini sendiri akan ditagihkan di bulan berikutnya. Bukan tahun depan (2024). Jadi memang wajib dibayarkan dulu sama kita. Nanti apabila penggunaan 30 juta untuk 3 bulannya sudah diselesaikan, bisa diajukan lagi ke BCA dan 750rb ini akan di refund di tagihan bulan berikutnya.

      Semoga membantu.

    3. Hi kak desi. Bisa di bantu sharing cara naik kan limit dari 20 ke 30 jt ? Soalnyq BCA terkenal sgt susah utk approve naik limit cc

  49. baru approve cc visa infinite bulan lalu. pemakaian 24 jt bulan ini. tp kok langsung ditagihkan iuran tahunan 750 rb ya? rencananya mau ajukan waiver tp kan syaratnya 30 jt dalam 3 bulan. lha ini br pakai 1 bulan sdh ditagih iuran tahunan. trs saya dpt welcome bonus 9500 miles di tagihan bulan pertama ini. padahal di artikel tertulis bulan pertama dpt 3000. yg bulan ke2 br dpt 9500. apa hrs tanya halobca ya? minta sarannya

    1. Utk iuran tahunan setau sy mmg lgsg ditagihkan di awal, sy jg sama. Sarannya dibayarkan dl aja yg 750rb dan cb kejar pemakaian sampai 30 jt dalam kurun waktu 3 bln, lalu ketika sdh dilunasi tagihannya lgsg telp Halo bca utk minta dihapuskan.
      Sy kemarin sdh dihapuskan iurannya dgn transaksi 30 jt dalam 2 bln. Semoga membantu

    2. Halo kak anton, itu untuk KF miles 9500 nya langsung masuk di tagihan bulan pertama ya? Apakah berikut dengan welcome bonus yang 3000 dan jumlah pemakaian 24jt = 4000 miles nya? Thankyou kak Anton

      1. ya, welcome bonus 9500 miles langsung masuk ke tagihan bulan pertama beserta 3000 miles + 1000 bonus miles nya. awalnya saya bingung kenapa di tagihan awal nggak ada welcome bonus yang 3000 miles di tagihan pertama tsb. saya tanya cs katanya saya dapat 9500 miles saja tapi tidak bisa menyebutkan alasannya karena sifatnya rahasia. dan beberapa hari kemudian di akun krisflyer saya ternyata saya melihat ada 3000 miles welcome bonus. jadi total saya benar dapat 12.500 miles

  50. Halo kak saya mau tanya untuk promo welcome bonus krisflyer bca nya.

    Jadi saat pengajuan itu yang disetujui pertama kali adalah signature. Namun karena saya berminat yang infinite saya ajukan krtu tambahan infinite nya.
    Dan saya tidak aktifkan signature. Saya hanya mengaktifkan dan menggunakan yang infinite apakah saya tetap akan dapatkan welcome bonus 3000+9500 nya tidak ya?

    Saya coba tanya ke cs halo bca mendapat jawaban berbeda2 .

    Cs 1 blg : promo welcome bonus nya didapatkan untuk pengaktifan kartu yang pertama kali di aktifkan

    Cs 2 blg : masing2 kartu ada promo nya sendiri jadi kalu di aktifkan 2-2 nya bisa dapat 2-2 nya

    Cs 3 bilang : hanya untuk pengajuan krtu pertama saja

    Jika sesuai penyataan cs k3 artinya saya tidak akan dapatkan welcome bonus sama sekali ya. Disini saya hanya mengaktifkan infinite nya saja . Dan sudah pakai lbh dr 5jt juga.

    Apakah sebaiknya saya mengaktifkan dan pakai signature ny saja ya sblm masa pemaikaian 2bln nya berakhir guna mendapatkan welcome bonus nya?

  51. Saya baru saja ajukan kenaikan limit menjadi 30 juta di tanggal 20 Maret dan langsung disetujui. Lalu 21 Maret ini apply KF Visa Infinite dan dalam 1 jam langsung di setujui.

    Syukurnya saya tiap apply kenaikan limit dari awal 5 juta waktu masih BCA Mastercard Tazmania Devil sampai di upgrade ke Mastercard Platinum seiring dengan naiknya limit juga, selalu berhasil meskipun pernah 3 kali di kasih limit sementara selama 3 bulan.

    Lagi coba pakai KF Infinite, semoga cocok. BCA JCB dari tahun lalu dikasih, tp saya gak aktifkan krn AF nya gede juga dari Mastercard Platinum yg cuma 125rb.

      1. Ke kantor cabang, ajukan kenaikan limit dengan pemblokiran dana. Misalkan ingin limit 30 juta, blokir sejumlah minimal 30-40 juta (kadang bank meminta lock yang lebih besar dibanding limit yang diminta agar bank bisa men). Dana ini akan ditahan sebagai jaminan jika customer tidak bisa bayar kartu kredit. Setelah 1 – 2 tahun, bisa ajukan untuk unlock. Jika credit score bagus, limit akan tetap 30 juta. Jika tidak bagus, CC Krisflyer Infinite akan dicancel dan limit dikembalikan ke sebelumnya.
        Cara ini biasanya berhasil. Kekurangannya adalah biasanya yang bisa dilock hanyalah produk tabungan yang artinya dana 30 juta itu hampir tidak mendapatkan bunga. Selain itu selama 2 tahun, itu menjadi dana mati yang tidak bisa diapa-apain.

  52. Halo edwin,
    Ijin untuk bertanya sebagai newbie baru mengaktifkan kartu BCA krisflyer infinite, untuk baru saja 2 hari dan sebelumnya belum pernah punya akun Krisflyer :

    Pertanyaan 1. Apakah akun KF saya otomatis sudah di buatkan oleh BCA, karena di form aplikasi saya menceklis tidak memiliki acc KF?

    *Jika tidak otomatis, apakah saya harus membuat acc KF nya saat ini atau ketika mau menukarkan poin saja untuk membeli tiket baru melakukan sign up?

    Pertanyaan 2.
    Dari comment2 bermanfaat di atas saya mendapat info, jika melakukan pembelanjaan 50 juta akan mendapatkan bonus 2000KF.
    Untuk Konfirmasi apakah bonus ini hanya di berikan 1x seumur hidup? dan apakah ada syarat pembelanjaan 50 juta ini harus di lakukan 3 bulan saat kartu kredit infinite aktif?

    Pertanyaan 3 terakhir hehe:
    Kartu kredit yang saya dapatkan 2 , cc Krisflyer infinite dan CC BCA card platinum dengan limit yang tergabung 30 juta. Apakah jika BCA card itu di aktifkan kemudian saya gunakan, mengalami konversi yang sama, since kartu bca card seperti kartu tambahan dengan limit yang menyatu dengan cc krisflyer infinite??

    Thanks in advance

    1. Winda,

      1. Sudah otomatis dibuatkan oleh pihak BCA/Singapore Airlines jika Anda tidak mencantumkan akun nomor KrisFlyer Anda (jika ada)
      2. Bonus ini bisa diperoleh setiap bulan yaitu tiap billing statement.
      3. Tidak sama karena BCA Card Platinum poinnya adalah BCA Rewards sedangkan BCA KrisFlyer Visa Infinite Anda akan mendapatkan KrisFlyer Miles.

  53. Hi Edwin,

    Mau tanya saya baru menutup CC BCA Visa SQ signature bulan Jan 23. Jika saya sekarang mengajukan Visa SQ infinite apakah saya akan dapat welcome bonus? Jika tidak kapan saya ajukan utk dapat welcome bonus nya?

    Makasih sblmnya
    Prada

  54. Pengalaman saya minta hapus iuran tahunan Visa SQ Infinite ini termasuk ribet sih, padahal call center BCA sendiri info bahwa kartu baru (bukan perpanjangan) semua kartu kredit BCA itu bebas iuran 1 tahun. eh awal bulan sudah ditagih, mana sudah buat cicilan 12 bulan lagi. sudah 3x buat laporan selalu ditolak. karna kesel akhirnya saya layangkan surat kebagian analis mereka untuk konfirmasi dengan team call center jangan seenaknya menolak dan tetap tidak akan membayarkan iuran tahunan dan saya ancam aja buat laporan ke OJK, karena disini yang salah BCA di awal info kalau bebas iuran 1 tahun. Dan akhirnya iuran tersebut dihapuskan. yahhhh begitulah kalau satu sama lain tidak peduli dan koordinasi tidak bagus. kartu ini bagus sih untuk domestik karena masih 8.000/miles, klo transaksi mata uang asing terbilang jelek ya karena tetap 8.000/miles.

    1. sepengalaman saya, saya bertransaksi 30juta dalam 3 bulan, lalu mengajukan pengahapusan iuran tahunan dan langsung disetujui

  55. Hi saya baru mengajukan BCA Card Union Pay & SQ Infinite, tapi baru dikirim BCA Cardnya.

    Saat saya aktivasi kartu, ternyata di foto m-admin, saya mendapatkan SQ Signature (walaupun blm dapat kartu fisiknya)

    Karena saya kejar welcome bonus Infinite, saya tidak mau yg Signature, apakah ada saran sebaiknya bagaimana ya? Apakah saya re-apply ulang utk yg Infinite dan tidak aktivasi yg Signature?

  56. Halo Pak, mau tanya semisal saya sudah ada cc BCA everyday dan platinum dan mau nambah infinite ini apakah bisa dpt welcome bonus? Saya baca jika dari signature ke infinite kan tidak dapat. Bagaimana kalau dr kartu cc bca biasa (non krisfyler) apakah dpt juga welcome bonus pas penambahan kartu infinite?

    1. Halo, mau tanya untuk apply SQ Infinite ini apakah hanya limit 30jt di CC BCA saja yang diperhitungkan atau bisa limit 30jt dari CC bank lain? Yang saya tangkap setelah membaca seluruh komentar adalah hanya dari CC BCA saja.

      Lalu jika sebelumnya belum pernah memiliki CC BCA, sebaiknya mengejar limit di kartu bank lain dulu yang sudah ada dengan asumsi akan diberikan limit awal BCA yang lebih tinggi, atau langsung apply kartu bottom tier saja? Terima kasih

      1. @Pasha setau saya mengajukan kartu kredit BCA tidak memakai referensi dari kartu kredit bank lain jadi harus dari limit kartu BCA sendiri. Dan biasanya BCA tidak suka klo anda sudah memiliki banyak kartu kredit bank lain lbh sering kena tolak saat pengajuan.

  57. Halo Pak Edwin.. maaf mau mengajukan beberapa pertanyaan

    1. Limit CC BCA SQ Infinite saya 30jt, untuk perhitungan poin >30jt perhitungannya bagaimana ya ? Apakah pemakaian > 30jt berarti harus dilunasi terlebih dahulu baru kita bisa pakai transaksi lagi ?
    2. Jika kita melakukan pelunasan apakah sudah dihitung sebagai billing statement ? ( misal terjadi 2 – 3x pelunasan dalam 1 bulan )

    Terima kasih..

  58. Halo Pak Edwin, apakah CC BCA SQ infinite visa ini memiliki free access lounge di airport indonesia / luar negeri (terutama Changi singapore)? terima kasih.

  59. Halo Pak Edwin, saya ada pertanyaan kembali. Semisal saya saat ini ada reward BCA (kartu bca biasa non kris) dan saya mau mengajukan upgrade jd kartu cc bca kris infinite, reward saya yg sebelumnya apakah akan otomatis berubah jd miles dgn perhitungan 20.000 / 100 miles atau bagaimana ya pak?

    1. Veronita,

      Tidak, ‘Reward BCA’ Anda masih akan ada dan bisa ditukarkan via kartu kredit berlogo BCA Card Anda dan nantinya di BCA Anda akan bertambah satu kartu yaitu BCA Singapore Airlines.

  60. Sebagai informasi saja. Di bulan Mei 2023, saya dapat bonus 1000 miles, namun tagihan KF Visa Infinite saya gak sampai 20juta. Memang ada program cicilan yang saya ikuti. SQ berarti menghitung miles berdasarkan total tagihan saat transaksi berlangsung dan bukan berdasarkan transaksi cicilan seperti perhitungan dari BCA.

  61. Halo Pak Edwin & all,

    Saya baru apply BCA Visa Infinite sekitar 1 bulan lalu, sudah approved namun ternyata dikirim kartu BCA Visa Platinum Batman. Apakah ini artinya belum eligible? Adakah tips utk bisa upgrade ke BCA Visa Infite or Signature?

    Terima kasih sebelumnya.

    1. Taufik,

      Limit berapa? Jika dibawah 30 berarti Anda memang belum eligible namun jika setara atau diatas 30, maka Anda eligible untuk mengajukan cc BCA SQ Visa Infinite.

  62. Halo, kalau dulu kan ada dapat member saphire ya untuk kartu ini, untuk sekarang apakah sudah di tiadakan?

  63. Halo Pak Edwin, mohon info apa betul sekarang iuran tahunan BCA Krisflyer Infinite sudah berlaku aturan baru ketentuan Waive Annual Fee per Juni 2023 – Juni 2024

    Untuk penghapusan uang iuran bisa dilakukan dengan cara
    1.Bisa dengan cara penukaran redeem reward BCA baik secara full maupun parcial ( Untuk penukaran redeem reward BCA dengan nominal kelipatan RP.25.000,- Bisa parcial maupun full )
    2.Atau dengan adanya transaksi Minimal. Rp100 Juta per kartu 3 bulan terakhir

      1. Iya saya juga baru tau info nya dari Agent Solution Assistant BCA untuk ketentuan baru tsb mulai berlaku di periode 15 Juni 2023 – 30 Juni 2024. Maka nya saya bingung kalau cek dari website BCA masih bisa di waive dengan min transaksi 30 juta tuh.

      2. temen saya baru coba penghapusan iuran tapi di tolak , saya suruh tanya apakah info 100 juta dalam 3 bulan itu benar . dan kata CS nya benar harus 100jt transaksi dalam waktu 3 bulan untuk penghapusan iuran infinite. cuman terkadang beda CS bisa beda jawaban

        1. Nah ini, saya juga baru ngajuin lagi dan dibilang harus 100juta dalam 3 bulan. Saya kekeuh kalau di website masih 30 juta dan agent nya bilang akan meneruskan ke tim mereka dengan alasan saat pengajuan pertama kali masih diminta 30juta.

          Saya ditawarin untuk belanja 100 juta dalam 3 bulan, saya tantangin balik bisa kasih limit minimal 60 juta gak buat saya bisa belanja 100juta dalam 3 bulan. Masalahnya di website mereka masih mencantumkan 30 juta.

          Sumber:
          https://www.bca.co.id/id/Others/kartu-kredit/card-waiver?p=bbuiTi

      3. kalau saya punya kartu tambahan 1 juga pas bulan pertama transaksi uda sekitar 50jt di tolak , habis itu saya pakai terus dengan asumsi bulan selanjutnya bisa dihapuskan . eh tapi selang 3 hari di tolak masuk email lagi bahwa sudah berhasil penghapusan iuran nya tanpa pengajuan lagi . cuman emang transaksinya akhirnya lebih dari 100

  64. Hallo saya mau tanya, jadi saya pernah dikirimkan cc signature kurang lebih sudah 1 tahun dari BCA, tapi tidak pernah saya aktifkan. habis itu saya langsung minta pengajuan upgrade ke infinite dan di approve, setelah itu saya pakai kurang lebih sudah hampir 20 juta, yang jadi pertanyaan saya kenapa welcome bonus saya tidak dapat ya? hanya poin miles biasa yg dari total pemakaian saja.

    Mohon pencerahannya.

    Terima Kasih

  65. ko edwin… rumor 1 agustus 2023 bca infinite akan devaluasi dr 8000/ miles menjadi 10.000/ miles dan signature dr 10rb/ miles devaluasi menjadi 12rb/miles..
    benar???

    1. Tidak ada email pemberitahuan jauh-jauh hari dari BCA, bisa dipastikan kabar burung ya dan pastinya akan ada informasi di websitenya juga.

  66. “Jika penggunaan kartu Anda selama satu billing statement berhasil menyentuh angka Rp50.000.000, maka average earning rate akan menjadi Rp6.060 setelah memfaktorkan bonus 1.000 KrisFlyer miles yang diperoleh.”

    Penggunaan kartu saya selama 2 bulan melebihi 100jt, namun earning rate saya di Rp 8.000 per 1 mile.

    Bro Edwin, apa tanggapannya? Apakah avg earning rate Rp6.060 sudah tidak berlaku lagi? Atau apakah ada kesalahan dari perhitungan miles BCA? Thanks.

    1. bantu jawab ya… nama saya edwind tapi bukan bro edwin admin cuma kebetulan namanya sama :
      itungannya begini :
      Per pemakaian s/d 20 juta itu bonus 1.000 poin
      per pemakaian s/d 50 juta itu bonus 2.000 poin (1.000 dari pemakaian s/d 20 juta+ 1.000 pemakaian s/d 50 juta)

      Jadi maksudnya kalo pemakaian 50 juta : 50 juta dibagi 8.000 : 6.250 poin + 2.000 poin = 8.250 poin
      kalo dihitung 50 juta dibagi 8.250 poin itu ketemunya berarti 6.060 / poin
      Pemakaian lebih dari itu tetep dibagi 8.000

      1. mau tanya untuk cc infinite ini apakah ada penghasilan minimumnya? karena saya coba apply online ditolak.. padahal sudah ada cc limit 75jt (mandiri)

  67. Bro Edwin / pinterpoin, barusan hari ini (26 Juni 2023) istri saya coba mengajukan penghapusan annual fee Rp 750.000,00 , kata CS syarat penghapusan minimal pemakaian 100jt selama 3 bulan terakhir. Aturan ini baru berlaku per 15 Juni 2023 kemarin. Padahal Beberapa bulan yang lalu , saya masih bisa mengajukan penghapusan annual fee menggunakan syarat transaksi 30jt / 3 bulan terakhir. Apakah kartu kredit ini masih layak dimiliki kalau spending tidak sampai 20jt per bulan ? Apa yang direkomendasikan untuk mengumpulkan krisflyer miles seandainya transaksi cc berkisar 10jt / bulan ? Dari review pinterpoin , Danamon JCB precious sepertinya menawarkan perolehan miles lebih baik untuk level transaksi sekitar 10jt / bulan. Apakah betul ? Mohon sarannya. Terima kasih.

  68. Hai temen temen maaf sekali saya newbie dalam perkartukreditan dan rencana mengajukan BCA SQ Infinite.

    Pertanyaan saya, saya baru aja daftar rekening BCA alias nasabah baru. Apakah mungkin bisa mengajukan CC sekarang mengingat CS BCA pernah bilang harus menunggu sampai 3 bulan dulu. Apakah ada yang pernah mengalami baru daftar rekening abis itu daftar CC dan lolos? Mohon informasinya. Makasih.

  69. Mau tanya, kartu infinite ini ada syarat gaji minimumnya berapa ya? dan untuk pengajuannya apakah bisa lgsg ke infinite atau harus melalui signature dulu?

  70. Saya baru apply CC SQ Visa Infinite via webform dan selang 2 hari sudah di approve. Yg jadi pertanyaan itu nanti nomor Krisflyer nya gmn ya? Soalnya diwebform tidak disuruh isi nomor krisflyer, sedangkan saya sudah ada nomor krisflyer sebelumnya.

    1. bantu jawab…harus punya nomor KF dulu baru apply visa infinite…karena kalo apply visa infinite dulu nanti dikasih nomor random dan ga tau password beserta detail data pribadinya.
      pengalaman saya seperti itu dulu..akhirnya repot bolak balik telepon KF jakarta dan dioper ke KF singapore…karena pusat semua di Singapore.

      1. Saya sudah ada nomor KF, permasalahannya saya apply via webform BCA bukan di kantor cabang yg notabene kalo via webform tidak diminta nomor KF nya.

        1. untuk masalah nomor KF tidak perlu khawatir, apabila sudah ada nomor KF dari kartu kreditnya, nanti tinggal email saja ke KF Singapore untuk minta di gabungkan milesnya ke nomor KF yang tertera di kartu kredit untuk autodebet miles dari penggunaan kartunya. Nantinya nomor lama tidak akan berlaku lagi karena datanya akan di combine ke nomor yang tertera di kartu.

  71. halo pinterpoint, per july 2023 saya mau coba untuk pembebasan iuran dan saya tanya halo bca katanya untuk bca infinite ini sudah tidak bisa di bebaskan dan wajib dibayarkan iurannya, kata halo bca peraturan ini dimulai per 1 july – seterusnya apakah benar ?

    dan untuk miles biasanya berapa hari setelah e- statement baru masuk ya biasanya ?

  72. saya sebelum apply, sudah pernah dikirimi bca signature tetapi tidak saya aktifkan,
    setelah itu selang bbrp lama saya apply infinite dan keterima
    bulan pertama dapat first card spend 3000 miles
    tetapi yg 9500 miles sampe bulan kedua ga dapet, dengan alesan kartu kedua (walaupun saya ga apply) apa benar bisa begitu ya? dapet 3000, tp yg 9500 ga dapet

  73. Per tagihan bulan ini, transaksi cicilan saya tidak mendapat miles di muka. Tidak seperti pada bulan-bulan sebelumnya yang mana transaksi cicilan mendapat Miles di muka.

  74. Info dr cs bca kalau per 1 juli 2023 iuran tahunan cc bca kf visa infinite sudah ga bisa dihapuskan dan harus dibayarkan, apakah betul Ko?

    1. Tadi baru saya matiin CC visa infinite BCA, pertama sblum sy apply mereka tdk memberikan penjelasan yg JELAS atas 2 hal: 1) annual fee TIDAK bs dihapus, pdhl di awal bilangnya bisa utk tahun pertama , dan itu tagihan 750rb langsung ditagih di awal 2) limit cc kris flyer digabungin dgn kartu bca utama VISA BLACK. sy jg dikirim kartu JCB BCA dan kalau diaktifkan kena biaya tahunan juga
      menurut saya itu sudah tidak worth it even at the first try.

  75. Hi pak Edwin & All,
    Izin bertanya.. jika baru mau apply BCA SQ visa infinite ini namun sebelumnya saya sudah terdaftar memiliki keanggotaan KF, apakah nantinya welcome bonus 12.500 miles nya (setelah syarat pemakaian sudah terpenuhi ) tetap akan dapat dan diakumulasikan ke miles KF existing saya ?
    Mohon infonya. Thanks.

  76. Haloo, mau tanya untuk bonus 1.000 miles saat transaksi mencapai 20 juta apakah terhitung pengabungan transaksi dengan kartu pendamping ? Misal penggunaan kartu utama 15juta + penggunaan kartu kedua 5juta.

  77. Selamat sore Tim Pinter point, mau nanya
    1. Bulan agustus lalu saya sudah transaksi 20 jt Menggunakan bca Visa Signature di atas 20 jt.. harusnya bonus 1000 miles
    2. Kebetulan di akhr pertengahan Agustus saya mendapat visa infinite. dan kemudian sy melakukan transaksi juga di atas 20 jt harusnya mendapatkan 1000 miles juga.

    lalu di informasikan oleh bca saya hanya mendapat 1000 miles.. karena jika sudah punya visa infinite yang di perhitungkan bonus hanya yang paling tinggi , jadi tidak bisa 2″ mendapatkan bonus. apakah benar begitu? soalnya sy tanya itu info dr mana, katanya bisa di cek di web SQ. tanpa bisa memberikan keterangan lbh lanjut.

    tetrima kasih

    1. S,

      Betul sekali, Anda tidak bisa mendapatkan 2 bonus karena pada dasarnya BCA itu mengirimkan dan menggabungkan semuanya dalam 1 billing saja dan dia akan memperhitungkan kartu kredit terbaik Anda saat itu yang mana adalah BCA SQ KrisFlyer Visa Infinite.

  78. Halo Pak Edwin dan Team,

    Saya sudah memiliki Krisflyer Signature,
    apa bisa menutup CC Signature lalu membuka lagi Krisflyer Infinite untuk mendapat welcome bonus lagi.
    Jika bisa, apa perlu menunggu beberapa waktu sebelum membuat Krisflyer Infinite?

    Terimakasih

    1. Pak Erwina per tgl 1 november 2033 dengan belanja 20 juta dapat berapa miles ya mengingat bonus ny masih di kasih 1000 miles? Tq

  79. Per tanggal 16 Oktober kemarin, iuran tahunan sudah bisa dihapuskan kembali dengan syarat spending 100jt untuk 3 bulan terakhir bagi non-prioritas dan tanpa minimum spending untuk nasabah prioritas. Sumber: Halo BCA Prioritas 1500222. Mungkin dengan adanya devaluasi ini, BCA ada budget untuk menghapuskan iuran tahunan lagi.

  80. Kelihatannya ada typo?

    Jika penggunaan kartu Anda selama satu billing statement berhasil menyentuh angka Rp50.000.000, maka average earning rate akan menjadi Rp7.542/mile setelah memfaktorkan bonus 1.000 KrisFlyer miles yang diperoleh.

    Bonusnya bukannya 2.000 KrisFlyer miles?

  81. Hallo ka Erwin dan teman teman semua di sini

    Saya pengguna BCA Infinite baru 2 minggu lalu kartunya baru aktif dan tagihan sudah keluar dengan di sertakan biaya iuran tahunanya 750.000
    Pertanyaanya apakah memang anual fee itu di bayar di billing bulan pertama?

    Terimakasih

  82. Sekedar sharing beberapa langkah yang saya lakukan sebagai pengguna KF VISA Signature yang mau upgrade perolehan miles yang lebih baik karena adanya devaluasi poin di KF Visa Signature :
    1. Menaikan limit menjadi 49jt (approve)
    2. Mengajukan VISA PPS Infinite (yah pasti di tolak karena belum PPS Club, hehe)
    3. Menutup VISA Signature dan mengajukan VISA Infinite (approved)
    4. Semua tagihan cicilan berjalan dari kartu VISA Signature saya di pindahkan ke CC BCA lainnya.
    demikian…

    Mohon saran / masukan juga dari bro Edwin dan rekan2 lain, kartu kredit yang terbaik saat ini untuk perolehan miles dengan tagihan 10jt-20jt / bulan dari bank apa ya?

    Terima kasih

    1. Emeth,

      Tunggu saja November 2023 ini bakal ada kartu kredit untuk pemula yang sangat bagus. Kami di PinterPoin akan sangat merekomendasikan kartu kredit tersebut untuk pemula atau untuk orang dengan nominal spending yang tidak terlalu besar setiap bulannya.

  83. Halo koh Edwin dkk. Mau nanya tentang tips naik limit kartu cc BCA. Saat ini saya uda punya cc BCA sq signature dgn limit 20 jt. Trus rencana nya mau upgrade ke sq infinite. Biasa nya kl mau di approve naik limit cc kita itu bagus nya pakai cara spend sampai over limit cc kita atau cukup spend sampe 70-80% limit cc kita ? Saya pernah dengar kl pakai cara overlimit bisa mendapat penilaian negatif oleh pihak bank BCA krn di anggap finansial kita bermasalah. Tapi secara logika kl saya hanya spend 70% dari limit cc spt nya tidak ada alasan bagi pihak bank untuk approve naik limit. Mohon bantuan nya koh Edwin dkk. Terima kasih

    1. Andrew,

      Cara naik limit BCA yang terbukti ada 2:

      1. Minta naik limit sementara, pastikan lancar lalu setelah itu minta naik permanen. Kans disetujui lebih besar
      2. Pengkinian data dengan perubahan pekerjaan ataupun nominal penghasilan Anda. Ini juga kans disetujui juga lebih besar.

      1. Siang Koh Edwin. Mau nanya ttg cara pertama.
        – minta naik limit sementara langsung ke angka 30 jt atau cicil naik pelan2 ?
        – kl misalkan di approve naik limit sementara kira2 perlu nunggu berapa lama ya utk di ajukan jd permanen ?
        – kl misalnya berhasil naik limit sementara, kita spending nya perlu sampai overlimit atau gk ?

        Terima kasih utk jawaban dan waktu nya Koh Edwin.

  84. Hi Pinterpoin,

    Saya baru saja berkesempatan untuk memperoleh infinite. Sebelumnya sudah memiliki dan menggunakan signature selama +/- 1 tahun. Pertanyaannya, apakah masih worth it untuk upgrade ke infinite saat ini dengan pertimbangan devaluasi, penghapusan airport perks, dan annual fee 750 rb?

    Terima kasih

    1. Nia,

      Annual fee bisa dihapuskan dan tidak ada salahnya Anda upgrade menjadi kartu BCA SQ Visa Infinite.
      Meski begitu, saya merekomendasikan Anda mencari kartu kredit lain dengan perolehan KrisFlyer Miles yang lebih baik saja.

  85. Halo teman2, izin bertanya saya pemula di dunia perCCan.
    Saya sebelumnya belum punya CC BCA jadi saat apply diwajibkan memilih BCA Card jg dan saya pilih BCA Card Platinum, skrg kedua kartunya sudah tiba. pertanyaan saya;
    1. Apakah wajib mengaktifkan BCA card platinumnya?
    2. Jika tidak wajib, apakah worth it untuk diaktifkan?

    Terima kasih sebelumnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.