Promo World of Hyatt

Telah Berakhir: Pendaftaran Promo “Bonus Journeys” World of Hyatt (3x Poin & 2x Elite Night)

Sejak bulan November 2020 lalu, World of Hyatt sedang mengadakan promo bertajuk “Bonus Journeys”. Promo ini tergolong menarik bagi loyalis Hyatt yang sedang mengejar atau ingin mempertahankan status elit.

Pada promo ini, Hyatt menawarkan:

  • 3x poin untuk setiap qualifying stay dengan maksimum bonus sebesar 150.000 poin
  • Setiap elite night terhitung 2x, untuk tahun 2020 dan 2021
  • 4x poin untuk resort stay bagi pemegang kartu kredit World of Hyatt di Amerika Serikat

Sebelumnya, Hyatt telah memperpanjang periode promo ini dimana registrasi promo bisa dilakukan hingga 30 November 2020 15 Januari 2021 (waktu Amerika) untuk periode menginap hingga 4 Januari 28 Februari 2021.

[box type=”info”]Anda kini hanya mempunyai beberapa jam lagi untuk mendaftarkan diri pada promo ini. Jika Anda masih bingung apakah promo ini akan berguna atau tidak, saya sarankan untuk sekedar mendaftar saja agar tidak menyesal.[/box]
teks, cuplikan layar, Font
Promo Bonus Journeys World of Hyatt

Bagi Anda yang sudah memesan kamar sebelum mendaftar untuk periode menginap hingga 28 Februari 2021, jangan khawatir karena pemesanan tersebut akan otomatis terhitung setelah Anda melakukan pendaftaran.


Baca juga: Panduan Lengkap World of Hyatt


Perolehan 3x Poin

Kategori bonus 3x poin ini saya anggap sangat generous dan akan membantu anggota World of Hyatt untuk mengumpulkan poin lebih cepat.

Berikut perolehan poin per tingkatan keanggotaan World of Hyatt:

  • Member Biasa – 5 poin per US$1
  • Discoverist – 5 poin + bonus 0.5 poin per US$1
  • Explorist – 5 poin + bonus 1 poin per US$1
  • Globalist – 5 poin + bonus 1.5 poin per US$1

Pada promo ini, anggota World of Hyatt akan memperoleh 15 poin + bonus poin mengikuti tingkatan keanggotaan. Misalnya Anda memiliki status Discoverist, maka Anda akan memperoleh 15.5 poin per US$1.

Saya pribadi memvaluasi poin Hyatt sebesar Rp270 / 1 poin. Misalnya Anda menginap dengan harga per malam sebesar US$100, maka Anda akan mendapatkan 1.550 poin Hyatt yang bernilai Rp418.500.

Promo World of Hyatt
Foto: Grand Hyatt Jakarta

Elite Qualifying Night untuk Tahun 2020 dan 2021

Jika Anda mengincar status elite World of Hyatt, maka kategori promo ini akan sangat membantu. Setiap elite night yang Anda peroleh hingga 31 Desember 2020 akan terhitung pada tahun 2021.

Misalnya Anda menginap 20 malam hingga penghujung tahun 2020, maka pada 1 Januari 2021, Anda akan mulai dengan 20 malam.

Sebagai informasi, berikut persyaratan untuk mencapai status di program World of Hyatt:

  • Discoverist – 10 malam atau 25.000 poin atau 3x meeting/event
  • Explorist – 30 malam atau 50.000 poin atau 10x meeting/event
  • Globalist – 60 malam atau 100.000 poin atau 20x meeting/event

Bila Anda menginap 20 malam di 2020, maka Anda hanya memerlukan 40 malam di 2021 untuk mencapai Globalist.

World of Hyatt
Alila Ubud

Promo Rebate 15%

World of Hyatt juga memperpanjang promo rebate 15% penukaran poin untuk award stay hingga 28 Februari 2021.

Misalnya Anda menukarkan 30.000 poin, nantinya Anda akan menerima kembali 15% dari penukaran poin tersebut, yakni 4.500 poin. Jumlah maksimum poin rebate yang bisa Anda dapatkan adalah 30.000 poin.

Penutup

Promo yang diadakan oleh World of Hyatt ini saya rasa sangat menarik dan membantu bagi para loyalisnya. Satu-satunya kekurangan bagi saya adalah sedikitnya properti Hyatt di Indonesia. Namun beberapa tahun belakangan ini, Hyatt nampak terus memperluas jaringannya di Indonesia.

Jangan lupa, Anda wajib melakukan pendaftaran sebelum menginap agar bisa memanfaatkan promo ini.

.

Apakah Anda tertarik untuk memanfaatkan promo dari World of Hyatt ini?

Share

9 comments
  1. Dear Ko Vincent / Edwin

    Mau bertanya, jika saya ad booking hyat namun via OTA (T*aveloka) pada saat check in apakah bisa menambah point melalu resepsionis?

    Jika bisa, apakah bisa ikut promo 3x multiplier ini juga?
    Mohon infonya ya

    Thank you

  2. Dear Vincent,

    Mohon informasi terkait memperluas portfolio? Sepemahaman saya hanya PH Jakarta, Andaz Bali dan pipeline Lombok. Apakah akan ada portfolio baru?

    1. Alvin,

      Perlu diakui, Hyatt memang lebih pasif dalam urusan memperluas portfolio di Asia. Satu alasan yang membuat saya belum tertarik serius pada program Hyatt.

      Namun dalam beberapa tahun terakhir mereka menunjukkan niatan serius dengan mengakuisisi grup hotel independent seperti Alila dan membangun hotel yang Anda sebutkan. Semoga saja kedepannya portfolio Hyatt benar-benar akan diperluas.

    2. Dear Vincent,
      Saya sempat berpikir bahwa dalam promo Bonus Journey, maka setiap malam akan dikalikan 2. Tapi bukan itu maksudnya. Melainkan 2x diperhitungkan, di tahun 2020 dan 2021. Jadi, syarat Globalist di 2021 tetap butuh 30 malam.
      Silakan dicek ulang dengan pihak Hyatt. Semoga saya yang salah.

      1. Vonny,

        Benar, yang dimaksud dengan rollover night adalah setiap night yang didapat di tahun 2020 ini akan “dipindahkan” ke 2021.

        Jika Anda memiliki 5 nights saat ini, maka pada 1 Januari 2021, Anda akan mulai dengan 5 night (bukan 0).

  3. Dear Vincent,

    Melanjutkan komentar dari Ms Vonny,
    Untuk kami yang baru saja mendaftar sebagai member “World of Hyatt” di Januari ini (lets say di tanggal 14 Januari 2021),
    tetap harus menginap selama 30 malam sebelum 28 Februari 2021 untuk mendapatkan status Globalist?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.