HSBC Premier vs Citi PremierMiles | PinterPoin

HSBC Premier 10x Poin vs Citi PremierMiles 4x Poin, Mana yang Lebih Menarik?

Salah satu pertanyaan yang sering saya dapat belakangan ini adalah “Mana yang lebih menarik antara promo 10x poin pada kartu kredit HSBC Premier MasterCard atau promo 4x Citi PremierMiles?”

Secara singkat, jawaban dari pertanyaan ini adalah kedua-duanya menarik namun setiap dari promo memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Berikut deskripsi singkat dari masing-masing promo point multiplier:

HSBC Premier Mastercard 10x Point Multiplier

teks, cuplikan layar, Font, Grafis, desain grafis, deasin

  • Perolehan poin maksimal 1.000.000 poin HSBC per bulan (setara 58.823 airline miles)
  • Periode promo 10x point multiplier berlangsung dari 1 Juli – 31 Desember 2020 (6 bulan)
  • Target transaksi per bulan untuk perolehan poin optimal = 150 juta Rupiah
  • Earning rate efektif = 2550 Rupiah per 1 miles
  • Bonus lain-lain: Bonus penukaran poin 25% untuk 5 million point club & bonus penukaran poin 15% untuk 1 million point club
  • Bonus poin ditransfer pada tanggal 20 bulan selanjutnya

 

Citi PremierMiles 4x Point Multiplier

teks, cuplikan layar, lingkaran, logo, Grafis, Font, deasin

  • Perolehan poin maksimal 100.000 Citi Miles (setara 100.000 airline miles)
  • Periode promo 4x point multiplier berlangsung dari 21 September- 31 Oktober 2020 (40 hari)
  • Target transaksi per bulan untuk perolehan poin optimal = 218,75 juta Rupiah
  • Earning rate efektif = 2187,5 Rupiah per 1 miles
  • Bonus lain-lain: tidak ada
  • Bonus poin ditransfer ketika transaksi dibukukan

Baca juga: Besar – 10x Point Multiplier Kartu Kredit HSBC Premier 

Baca juga: Besar – 4x Point Multiplier Kartu Kredit Citi PremierMiles


Analisa

Keunggulan promo HSBC dibanding Citi:

  1. Potensi perolehan airline miles total yang jauh lebih besar (352.938 miles vs 100.000 miles) dan belum memperhitungkan bonus million point club
  2. Earning rate lebih baik dibandingkan dengan promo Citi jika memperhitungkan bonus million point club yang sangat mudah diperoleh ketika ada promo 10x multiplier ini. Earning rate saat Anda masuk 5 million point club adalah 1912 Rupiah = 1 airline miles.

 

Keunggulan promo Citi dibanding HSBC:

  1. Tidak ada minimum transaksi untuk bisa memanfaatkan promo 4x point multiplier (HSBC mensyaratkan transaksi minimum 75 juta Rupiah untuk bisa memperoleh 10x point multiplier)
  2. Earning rate lebih baik dibandingkan dengan promo HSBC dalam kondisi normal
  3. Bonus poin ditransfer instan

Baca juga: Review Kartu Kredit HSBC Premier MasterCard

Baca juga: Review Kartu Kredit Citi PremierMiles


Kesimpulan

Setiap dari promo yang sudah disebutkan di atas memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri.

Saya menganalogikan promo HSBC seperti marathon yang mana Anda bisa menempuh jarak yang jauh (dalam kasus ini, memperoleh airline miles dalam jumlah sangat besar) namun memakan waktu yang lama.

Sedangkan promo Citi saya analogikan sebagai sprint (lari cepat) yang mana Anda bisa memperoleh airline miles dalam jumlah besar dan langsung ditransfer saat itu juga namun Anda harus memforsir untuk bisa memperolehnya (dalam kasus ini, bertransaksi 217,5 juta Rupiah dalam 40 hari).

Mana promo yang lebih menarik? Hanya Anda sendiri yang bisa menjawabnya.

Saya sendiri memanfaatkan kedua promo ini sekaligus agar bisa travel dengan mewah namun tidak memakan biaya banyak tahun depan šŸ™‚

.

Apakah Anda lebih tertarik dengan promo poin HSBC ataukah promo poin Citi?

Share

3 comments
  1. CITI lebih menarik karena konvertibilitas ke banyak airline (eva air). 1 citimiles dan 1 hsbc miles(17:1), saya menghargai citimiles diatas HSBC miles.
    saya akan pakai sampai limit CITI, lalu lanjut ke HSBC atau CIMB VI. HSBC kalau tidak sampai 20jt, tidak sebagus CIMB VI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.